Suara.com - Musisi Ahmad Dani memuja duet Prabowo dan Hatta Rajasa sebagai pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia paling ideal.
Di acara Deklarasi GEMA (Gerakan Muda) Indonesia "Untukmu Kami Ada", Ahmad Dhani menyampaikan pidato politiknya di hadapan simpatisan Prabowo-Hatta. Dalam pidatonya, pentolan grup band Dewa 19 ini mengungkap alasan mengapa dirinya memilih Prabowo-Hatta sebagai calon Presiden Republik Indonesia 2014-2019 mendatang.
"Jawaban aslinya sebenarnya Prabowo- Hatta pasangan yang pas. Mas Prabowo seseorang yang lahir dari TNI, bukan hanya TNI, tapi Kopassus. Yang kita ketahui, saat masih di Kopassus berkali-kali nyawanya hampir hilang untuk negara Republik Indonesia," kata Ahmad Dani dalam pidato politiknya di rumah Polonia, Jalan Cipinang Cempedak I/29, Otista - Jakarta Timur, Rabu (21/5/2014).
Puja-puji Dhani buat Prabowo sebagai calon Capres ideal, lalu menyasar sepak terjang Komando Pasukan Khusus (Kopassus). Dhani bilang, Kopassus yang pernah dipimpin Prabowo beda dengan pasukan TNI lain. Kata dia, Kopassus itu pasukan tempur, berbeda dengan TNI yang tidak pernah tempur.
"Kita butuh pemimpin yang tidak punya keraguan. Kita butuh keputusan yang cepat," ujar Dhani menjelaskan
Dani mengibaratkan bangsa Indonesia saat ini banyak diiisi dengan pejabat negara yang tidak baik. "Kita butuh pemimpin yang bisa membinasakan bajingan. Kenapa kita sampai saat ini tidak bisa menjadi negara nomor dua, kapan kita menjadi negara maju minimal naik kelas negara ke dua," lanjutnya
Diakhir pidato, juru kampanye nasional (Jurkamnas) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini lagi-lagi menyanjung sosok Capres pilihannya. "Pasangan yang pas (Prabowo-Hatta). Pemimpin yang tegas. Wakilnya mempunyai pengalaman," tutup Dhani.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Penjelasan 4 Teaser Avengers: Doomsday, Petunjuk Awal Perang Terbesar di MCU
-
6 Film Terbaru Jerome Kurnia, Penerbangan Terakhir Lagi Tayang di Bioskop
-
Benarkah Skrip Stranger Things 5 Pakai ChatGPT?
-
Eksistensi Arif Brata: Antara Akting, Jati Diri Komika, dan Pandangan Materi 'Pinggir Jurang'
-
Sinopsis Siren's Kiss, Park Min Young Terjerat Kasus Penipuan Asuransi Berujung Maut
-
7 Panduan Lengkap War Tiket BTS Jakarta 2026, Dari Presale hingga Hari-H
-
Series Cinta Mati Dinilai Mirip Kisah Aurelie Moeremans, Tayang di WeTV
-
Skandal di Balik Nussa, Dugaan Perselingkuhan Kreator Berujung Sengketa IP
-
Mulai Hari Ini, Film Bidadari Surga Gelar Promo Buy 1 Get 1 di m.tix, Serbu Sebelum Kehabisan
-
Secrets Drama Thriller Terbaru Netflix, Angkat Resiliensi Mantan Pekerja Seks