Suara.com - Artis Ari Wibowo kembali berceloteh terkait dijebloskannya Gubernur DKI Jakarta non aktif Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok ke bui terkait kasus penodaan agama. Kali ini, dia menyebut-nyebut nama Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta terpilih Anies Baswedan-Sandiaga beserta tim suksesnya.
Postingan berupa surat terbuka Ari dikutip dari penyanyi rap JFlow. Berikut isi usrat lengkapnya:
"Dear Anies Baswedan, Sandiaga Uno, Eep Saefullah, dan sahabat saya Pandji Pragiwaksono.
Selamat buat kesuksesan kalian dan team memenangi kontestasi pilkada DKI lalu. Apakah itu a fair win? Hati kalian yang tau.
.
Ahok-Djarot tidak (bisa) terpilih lagi. Mission accomplished seharusnya. Mungkin kalian cuma merencanakan sampai sebatas itu saja. Semua sah dan wajar dalam politik, kan?
.
Tapi sekarang Pak Ahok dipenjara. Saya tidak mau menghina intelektualitas kita semua dengan berpura-pura ini tidak ada kaitannya dengan Pilkada yang baru teman2 menangkan. Mungkin Anda tidak menginginkan sampai sejauh itu, tetapi pendukung Anda jelas menginginkan dan merayakan vonis terhadap lawan politik Anda itu.
Saya tidak khawatir dengan kondisi Pak Ahok dipenjara, dia orang dengan mental dan integritas tiada tanding. Dia lebih cinta kota Jakarta dan rakyatnya dibanding kebebasannya sendiri. Dia akan baik-baik saja didalam. Makin langsing dan berotot saya dengar karena sering work out didalam sel. Saya tidak bisa membayangkan kalau salah satu dari Anda yang ada di posisi Pak Ahok. Terbayang demo dan intimidasi yang lagi-lagi akan dikerahkan demi membebaskan Anda tanpa memikirkan kepentingan kota dan warganya. Coba tanya diri Anda sendiri saat ini, apakah anda seberani Ahok? Sejantan Ahok? Maaf, kalau kalah saja takut, sama preman takut, apalagi dipenjara. IMHO," kutip Ari.
Dikutipan selanjutnya, Ari-mengutip surat JFlow, menyinggung soal kondisi Veronica Tan dan anak-anak Ahok.
"Hati saya terganggu membayangkan hancurnya hati istrinya dan anak-anaknya. Mereka tidak memilih untuk menjalani garis perjuangan membela kebenaran seekstrim ini. Kalian semua adalah suami, dan ayah. Kalian tau rasanya terpaksa berpisah dengan keluarga. Saya masih optimis, paling tidak sahabat saya Pandji tau di hati kecilnya bahwa Ahok tidak berniat dan tidak menodai agama dan tidak seharusnya dipenjara.
Ahok tidak bersalah, kecuali untuk satu hal: Dia berdiri diantara Anda dan kursi yang anda idam2kan. Saya harap malam ini Anda bisa menatap mata anak Anda sebelum tidur dan membayangkan kalau malam ini adalah malam terakhir Anda bisa memeluk dia. Semoga hari2 ke depan, anda bisa melakukan hal yg benar.
Surat ditulis oleh jflow.,"
Baca Juga: Ahok Dibui 2 Tahun, Ari Wibowo: RIP Indonesian Justice System!
Di postingannya, adik artis senior Ira Wibowo ini juga mengunggah capture foto Veronica Tan sedang menangis yang diambil dari tayangan salah satu stasiun televisi nasional.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Bekas Keluarga 3 Baris Rp50 Jutaan Paling Dicari, Terbaik Sepanjang Masa
- JK Kritik Keras Hilirisasi Nikel: Keuntungan Dibawa Keluar, Lingkungan Rusak!
- Nikmati Belanja Hemat F&B dan Home Living, Potongan Harga s/d Rp1,3 Juta Rayakan HUT ke-130 BRI
- 5 Sepatu Running Lokal Selevel Asics Original, Kualitas Juara Harga Aman di Dompet
- Nikmati Segarnya Re.juve Spesial HUT ke-130 BRI: Harga Istimewa Mulai Rp13 Ribu
Pilihan
-
Peresmian Proyek RDMP Kilang Balikpapan Ditunda, Bahlil Beri Penjelasan
-
Resmi Melantai di Bursa, Saham Superbank Melambung Tinggi
-
Jadwal dan Link Streaming Nonton Rizky Ridho Bakal Raih Puskas Award 2025 Malam Ini
-
5 HP RAM 6 GB Paling Murah untuk Multitasking Lancar bagi Pengguna Umum
-
Viral Atlet Indonesia Lagi Hamil 4 Bulan Tetap Bertanding di SEA Games 2025, Eh Dapat Emas
Terkini
-
Bakal Lindungi Justin Hubner dari Pelakor, Jennifer Coppen Semprot Jule dan Safrie Ramadhan
-
Unggahan Ziarah Karina Ranau ke Makam Epy Kusnandar Disorot, Kucing-Kucing Berkumpul di Pusara
-
Gilang Dirga Bagikan Cerita Mistis Syuting di Studio Indosiar, Peserta Jadi Korban 'Kiriman' Gaib
-
Ditawari Kontrakan hingga Rumah, Fahmi Bo Belum Putuskan Kado dari Raffi Ahmad Gara-Gara Ini
-
Fix Putus! Ari Lasso Murka ke Dearly Djoshua Lewat Caption Panjang di IG: Drama Sampah!
-
10 Content Creator Terpopuler di TikTok 2025, Juaranya Bukan Fuji
-
Safrie Ramadhan Ngaku Syok Lihat Bukti Perselingkuhan Jule dengan Yuka: Aku Gemeter!
-
5 Hal tentang Iko Uwais: Dari Merantau ke Hollywood, Kembali untuk Bangkitkan Sinema Aksi Indonesia
-
Hanum Mega Ungkap Suami Difollow Jule, Diminta Hati-Hati
-
Bantah Jadi Selingkuhan Mantan Menpora, Momen Davina Karamoy dan Ajudan Dito Ariotedjo Tersebar