Suara.com - Kasus Lucinta Luna diduga menghina masyarakat Manokwari sempat bikin heboh sekitar sebulan lalu. Gara-gara kasus ini, Lucinta Luna sampai harus membuat video meminta maaf sambil menangis.
Meski telah meminta maaf, namun bukan berarti kasus selesai. Beberapa warga Manokwari menuntut Lucinta Luna meminta maaf di tanah Manokwari. Tidak itu saja, kasus tersebut bahkan kabarnya telah dilaporkan ke polisi.
Namun setelah sebulan berjalan, kasus tersebut malah seperti adem ayem. Hingga kini, tak ada tanda-tanda Lucinta Luna dipanggil polisi. Permintaan masyarakat Manokwari agar Lucinta datang ke kota mereka, pun tak pernah terjadi.
Atas banyaknya pertanyaan seputar kasus Manokwari dengan Lucinta Luna, sebuah akun Instagram yang mengatasnamakan masyarakat Manokwari akhirnya membeberkan mengenai kasus tersebut.
Menurut akun @papuabarathitz, kasus Lucinta Luna memang belum ditangani maksimal oleh kepolisian. Salah satu alasannya karena waktu yang bertepatan dengan momen Idul Fitri.
"Ini terakhir dan terkini dari Polres Manokwari, setelah Lebaran lansung dilanjut proses Lucinta Luna. Semoga tidak mengecewakan masyarakat Manokwari dan seluruh netizen yang setia menunggu kabar baik. Jangan ada yang tanya lagi ya sampai libur lebaran. Trims," tulis akun tersebut.
Rupanya, banyak warganet yang menantikan kejelasan kasus Lucinta Luna dengan Manokwari. Beberapa warganet mengaku lega kalau kasus tersebut nantinya benar-benar akan diproses.
"Ya pantes ditungguin kabarnya selama ini kok nggak ada, penasaran juga gue. Soalnya ngarep banget si trans dipenjara dehh," kata seorang warganet.
"Gimana Mas Fatah, sudah siap belum terhadap laporan dari masyarakat Papua. Makanya jangan sok yes deh, kena batunya juga kan akhirnyaa," kata warganet yang lain.
Berita Terkait
-
Sempat Marah-Marah, Perseteruan Lucinta Luna dan Traveloka Berujung Manis
-
Lucinta Luna Ngamuk, Uang Tiket Pesawat Tak Kunjung Direfund Layanan Travel
-
Dilaporkan ke KPK, Bupati Manokwari Diduga Terlibat Korupsi pada 2 Proyek
-
Papua Membara: Demonstran Ditembak, Amnesty Desak Investigasi Independen!
-
Lucinta Luna Lulusan Apa? Netizen Sebut Aura STM-nya Keluar Saat Demo
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Deretan Pemain Top di Drama Korea The Manipulated, Ada Ji Chang Wook
-
Netflix dan Sony Kembali Berkolaborasi untuk Sekuel KPop Demon Hunters, Catat Jadwal Rilisnya!
-
Sinopsis Mengejar Restu: Perjuangan Dhini Aminarti Selamatkan Rumah Tangga
-
Katrina Kaif Lahirkan Anak Pertama di Usia 42 Tahun, Ini Ungkapan Bahagia Vicky Kaushal
-
Beredar Potret Jule Tak Berhijab Bareng Selingkuhan Usai Dicerai Na Daehoon, Caption-nya New Janda
-
Bukan Nasi Goreng, Maher Zain 'Bucin' Sama Ubi Cilembu Sampai Dibawakan saat Live TV
-
Sinopsis Film Biopik Michael Jackson, Jaafar Jackson Perankan King of Pop
-
Hadirkan Adipati Dolken dan Mawar de Jongh, Ini Sinopsis Film What's Up With Secretary Kim?
-
5 Film dan Series Bollywood Terbaru yang Tayang di Netflix November 2025
-
4 Potret Penampakan Pasca Ledakan di SMA 72, Kotak Amal Pecah hingga Siswa Dibopong