Suara.com - Aktor Rio Reifan membawa kabar bahagia usai menghirup udara bebas beberapa waktu lalu.
Bintang serial Tukang Bubur Naik Haji itu dalam waktu dekat akan menikahi Henny Mona, perempuan yang sudah dipacari sejak 2016.
Henny yang disingung soal status Rio sebagai mantan terpidana kasus narkoba, mengaku sama sekali tak masalah.
"Jodoh ada di tangan Allah, mau gimana lagi kan," kata Henny ditemui di kawasan Kapten P. Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (3/7/2018).
Malah, Henny lebih khawatir dengan sosok lelaki yang mencicipi dunia narkoba. Berbeda dengan Rio yang sudah dua kali dibui.
"Kalau misalnya cowok-cowok yang baru-baru nakal, malahan nantinya nakal lagi. Mendingan sama orang yang sudah capek (nakal)," ujarnya.
Apalagi, Henny yakin Rio bakal berubah setelah kebebasannya ini. "Manusia pasti bisa berubah," ujarnya.
Di tempat yang sama, Rio menganggap pengalaman dua kali dipenjara benar-benar jadi pelajaran berharga. Salah satunya, dia jadi menjadi sosok yang sabar dalam menghadapi ujian dari Tuhan.
Baca Juga: Ayah Jadi Saksi Sidang Perebutan Rumah Iwa K - Selfi Nafilah
"Bikin saya lebih berusaha tenang menghadapi sesuatu, berusaha lebih sabar. Ya menerima apapun yang terjadi. Itulah hikmah," katanya.
Rio Reifan memang pernah di bui selama 1,2 tahun atas kepemilikan narkoba pada 2015. Kala itu, dia berjanji akan bertaubat.
Sayangnya, tidak lama setelah menghirup udara bebas, Rio justru kembali terciduk polisi pada Agustus 2017. Barang bukti berupa sabu ditemukan dari penggerebekan tersebut.
Rio Reifan baru dinyatakan bebas penjara pada 16 Juni kemarin.
Berita Terkait
-
Masuk Penjara Bukannya Tobat, Ammar Zoni Malah Jadi Bandar Narkoba!
-
Bukan Kabar Baru, Isu Ammar Zoni Jadi Bandar Narkoba Sudah Terendus Sejak Februari 2025
-
DPR Soroti Kasus Narkoba Ammar Zoni di Rutan: Indikasi Peredaran Gelap Narkoba Masih Marak
-
Kasus Ammar Zoni, DPR Sentil Rutan Salemba: Lapas Mestinya Bina Napi bukan Sarang Narkoba!
-
4 Babak Kasus Narkoba Ammar Zoni: Kini Dijerat Pasal Berlapis dan Terancam Hukuman Mati!
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- 5 Link DANA Kaget Terbaru Bernilai Rp 434 Ribu, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan!
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Comeback Usai Lahiran, Mahalini Siap Lempar Album Baru Terinspirasi Peran Sebagai Ibu
-
Intip Menu Makan di Pesta Pernikahan Amanda Manopo dan Kenny Austin
-
3 Drakor Hits Junho 2PM di Netflix, Typhoon Family Tayang Hari Ini
-
Sinopsis The Woman in Cabin 10, Keira Knightley Terjebak Teror di Tengah Laut
-
Taqy Malik Akui Tak Jalani Kewajiban Sebagai Pembeli Lahan: Saya Gak Sanggup Bayar
-
Steve Emmanuel Hadiri Pernikahan Karenina Sunny, Sudah Bebas dari Penjara?
-
Ikuti Putusan Pengadilan, Taqy Malik Akhirnya Serahkan 7 Kavling ke Pemiliknya
-
Momen Kocak, Pernikahan Amanda Manopo Jadi Tontonan Gratis Kantor Sebelah
-
Amanda Manopo Cemas Saat Kenny Austin Minta Restu Menikah ke Ayahnya
-
Amanda Manopo Bagikan Foto Ciuman dengan Kenny Austin, Pakai Caption Provokatif