Suara.com - Maraknya selebriti yang mendaftarkan diri menjadi calon legislatif tak membuat aktor Reza Rahadian tertarik untuk bergabung ke panggung politik. Namun, bukan berarti dirinya menutup rapat kemungkinan tersebut.
“Saya nggak tahu ya, sampai sekarang sih belum (tertarik terjun ke dunia politik), kenyataannya begitu, sampai sekarang belum," ucap Reza Rahadian di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Selasa (31/7/2018).
"Tapi saya nggak tahu ya kalau nanti saya tahu-tahu tertarik di usia saya yang lebih dewasa lagi, lebih matang lagi, tiba-tiba saya tertarik, punya panggilan, saya nggak tahu,” sambungnya.
Pemain film Benyamin Biang Kerok itu mengaku lebih senang menjadi penonton dengan mengamati perkembangan politik di Tanah Air. Menurut Reza Rahadian, fenomena rekan artis terjun ke dunia politik adalah hal wajar.
“Jadi saya senang mengamati itu. Pekerja seni ikut terjun ke dunia politik, jadi caleg, untuk kampanye, saya rasa sih sah-sah saja,” ujarnya.
Reza Rahadian hanya berpesan kepada rekan selebritis yang maju ke panggung politik agar tetap memegang ideologi serta visi dan misinya. Aktor film Rudy Habibie itu pun berharap mereka punya pemikiran yang matang sebelum benar-benar melibatkan diri.
“Kayak kemarin sempat nonton di salah satu televisi swasta, di programnya Mbak Najwa, itu menarik sekali membahas dan menggali visi misi mereka. Dari situ saja kita bisa lihat mana yang mampu melontarkan visi misinya dengan sangat baik, menjawab pertanyaan, mana yang penguasaan materinya masih kurang. Itu kan bisa kelihatan,” kata Reza Rahadian.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
Roby Tremonti Desak Aurelie Moeremans Bongkar Identitas Sosok Bobby di Memoar Broken Strings
-
Alasan Aurelie Moeremans Tulis Broken Strings, Berdamai dengan Masa Lalu yang Pahit
-
Ciri-Ciri Pelaku Grooming Menurut Psikolog, Dikaitkan dengan Sosok Bobby di Memoar Broken Strings
-
Sindiran Telak Inayah Wahid ke Kiky Saputri di Acara Lapor Pak! Bikin Tak Berkutik
-
Aurelie Moeremans Jelaskan Status Liber Pernikahannya dengan Roby Tremonti
-
Bantah Teror Hesti Purwadinata, Roby Tremonti Siap Lapor Polisi Jika Tak Ada Klarifikasi
-
LMKN Salurkan Rp151,8 Miliar Royalti ke Musisi, Puluhan Miliar Rupiah Masih Tak Bertuan
-
Roby Tremonti Bicara Soal Surat Pembatalan Nikah dengan Aurelie Moeremans, Dipaksa Ngaku KDRT
-
Ratu Sofya Curhat Nangis-Nangis Jadi Tulang Punggung, Adik Pasang Badan Bela Orang Tua
-
Dituding Lakukan Kekerasan Seksual, Roby Tremonti Tantang Aurelie Moeremans Tunjukkan Bukti