Suara.com - Sempat dikabarkan meninggal dunia, Ratu Dangdut Elvy Sukaesih disebut sudah sehat. Ia juga sudah selesai menjalani isolasi Covid-19.
"Alhαmdulillah isolasi mandiri sudαh selesai di tanggal 22 lalu. Swab sudah negatif, sehat," kata anak Elvy Sukaesih, Fitria Sukaesih saat dihubungi melalui pesan singkat, Minggu (27/9/2020).
Terpapar virus Covid-19 membuat penyanyi berusia 69 tahun ini tak sembarang keluar rumah. Mantan rekan duet Rhoma Irama ini mengaku lebih mawas diri.
"(Umi) bukan menjadi takut tetapi lebih berhati-hati," ujar Fitria Sukaesih.
Saat ini, Elvy Sukaesih masih berada di kediaman Fitria Sukaeasih setelah 14 hari menjalani masa isolasi diri. Hal itu dilakukan demi kebaikan keluarga.
"Umi masih dirumah saya," ucap Fitria.
Fitria mengatakan sejak awal pandemi Covid-19 masuk ke Indonesia, keluarganya sudah menjalani protokol kesehatan dengan ketat. Anggota keluarganya sadar betul pentingnya mematuhi protokol kesehatan.
Sayangnya, Elvy Sukaesih tetap terpapar Covid-19. Diduga Elvy terpapar usai melakukan beberapa kegiatan promo di luar rumah.
"Sejak pandemi keluarga besar kami sebenarnya memang sudah membatasi aktivitas. Saat ini menjadi kewajiban kita untuk saling menjaga, mentaati protokol kesehatan," tutur Fitria.
Baca Juga: UGM Bikin Alat Prediksi Gempa, BMKG: Itu Ibarat Tes Covid-19 Ukur Suhu
"Cuma Umi memang sempat keluar beberapa kali buat promo," imbuhnya.
Dinyatakan positif Covid-19 Agustus lalu dan menjalani isolasi mandiri. Kini, Elvy Sukaesih sudah dinyatakan negatif Covid-19.
Usai dinyatakan negatif, Elvy Sukaesih juga sudah selesai menjalani masa isolasi mandiri di kediaman putrinya, Fitria Sukaesih. Sudah sejak sepekan lalu Elvy Sukaesih menyelesaikan 14 hari masa isolasi mandirinya.
Sempat dikabarkan meninggal dunia, Fitria menampik dan menyebut ibunya sehat. Sudah tak ada lagi keluhan dari Ratu Dangdut Indonesia itu setelah sebelumnya sempat mengeluh tak bisa mencium bau sebelum dinyatakan positif.
"Alhαmdulillah Umi sehat wal afiat, sudah kembali seperti biasa. Doakan sehat wal afiat selalu dan panjang umur penuh berkah ya," tuturnya.
Berita Terkait
-
Waspada Gejala Superflu di Indonesia, Benarkah Lebih Berbahaya dari COVID-19?
-
Kabar Duka, Istri Pedangdut Legendaris Mansyur S Meninggal Dunia
-
Ariana Grande Idap Salah Satu Virus Mematikan, Mendadak Batal Hadiri Acara
-
Kasus TBC di Jakarta Capai 49 Ribu, Wamenkes: Kematian Akibat TBC Lebih Tinggi dari Covid-19
-
Elvy Sukaesih Kenang Sisi Lain A. Rafiq, Sebut Gantengnya Mirip Aktor India
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Sinopsis Surat untuk Masa Mudaku, Film Indonesia Original Netflix Pertama di 2026
-
Siap Tayang Lebaran 2026, Produksi Danur: The Last Chapter Dibuat Gila-gilaan
-
Perankan Aisyah di Ahlan Singapore, Rebecca Klopper Ungkap Rencana Berhijab di Masa Depan
-
Makin Menawan! 7 Potret Maternity Shoot Aurelie Moeremans di California
-
Pecah Telur! 10 Aktor Perdana Menang Golden Globe Awards
-
Sinopsis Hamnet, Film Drama Terbaik di Ajang Golden Globes 2026
-
Shandy Aulia Tenteng Tas Rp4 Miliar Bikin Ribut, Gigi dan Syahrini Belum Punya?
-
Aulia Sarah Jadi Bidan Ketiban Sial, Film Sengkolo Petaka Satu Suro Kuras Emosi
-
Kaitan Buku Broken Strings Aurelie Moeremans dengan Isu Child Grooming yang Seret Nama Aliando
-
Sinopsis Catch Me If You Can: Drama Kriminal di Netflix yang Masih Layak Dinikmati di 2026