Suara.com - Di tengah gempita kompetisi Miss Universe 2020, profil Miss Myanmar Thuzar Wint Lwin tengah jadi pembicaraan lantaran kopernya hilang hingga gaun yang seharusnya ia kenakan turut raib.
Koper tersebut hilang saat Miss Myanmar Thuzar Wint Lwin terbang ke Florida, Amerika Serikat pada 7 Mei lalu guna mengikuti kontes Miss Universe 2020.
Lantas seperti apa perjuangannya? Simak profil Thuzar Wint Lwin?
Profil Thuzar Wint Lwin
Dikutip dari laman resmi Miss Universe, Miss Myanmar Thuzar Wint Lwin adalah mahasiswa bahasa Inggris di University of East Yangon.
Saat ini ia berusia 22 tahun dan berjuang mewakili Myanmar dalam ajang Miss Universe 2020.
Thuzar Wint Lwinmeraih diploma di bidang Manajemen Pariwisata dan Perhotelan di Star University di Myanmar.
Selain berkarir sebagai model profesional, Thuzar Wint Lwin juga merupakan seorang beauty blogger.
Thuzar juga bermimpi jadi model tterkenal di dunia. Ia telah mengambil berbagai kursus ilustrasi mode dan tata tampilan.
Baca Juga: 4 Kostum Unik Miss Universe 2020 yang Curi Perhatian, Ini Makna Dibaliknya
Melawan tumor
Baru-baru ini, Thuzar Wint Lwin menjalani operasi lumpektomi. Operasi itu dilakukan untuk mengangkat tumor dari payudaranya.
Dari pengalaman itu, Tuzar Wint Lwin pun aktif berorganisasi dan bekerja sama dengan yayasan kesadaran kanker payudara.
Ia rajin menyemangati para penyintas dan memberikan sosialisasai soal penyebab tumor dan kanker payudara.
Insiden koper hilang
Miss Myanmar Thuzar Wint Lwin kehilangan koper saat terbang ke Amerika Serikat demi kontes Miss Universe 2020. Padahal di dalam koper itu terdapat gaun yang harus ia kenakan saat kompetisi.
Saat tiba di Florida pada 7 Mei lalu, Thuzar Wint Lwin kehilangan kopernya yang berisi gaun merah untuk dikenakan saat preliminary season.
Beruntung, Miss Universe Organization meminjaminya sebuah gaun sebagai pengganti kostum yang hilang di dalam koper tersebut.
Turut serta dalam perjuangan melawan kudeta militer
Saat memeragakan kostum nasional, Thuzar membawa kertas bertuliskan "Pray for Myanmar". Hal ini menunjukkan perjuangannya terhadap demokrasi di Myanmar.
Seperti diketahui, militer Myanmar mengkudeta pemimpin resmi Aung San Suu Kyi awal tahun 2021 ini. Kondisi di Myanmar hingga kini masih mencekam.
Thuzar sudah mengikuti berbagai aksi dan demonstrasi untuk menuntut pemerintah militer mengembalikan kekuasaan ke Aung San Suu Kyi. Atas tindakannya ini, Thuzar tidak boleh kembali lagi ke Myanmar setelah mengikuti Miss Universe.
Berita Terkait
-
Koper Hilang, Ini 3 Wujud Gaun Miss Universe Myanmar yang Batal Dipamerkan
-
5 Fakta Menarik Miss Myanmar: Koper Hilang hingga Bawa Pesan soal Kudeta
-
Profil Sabrina Anggraini, Pacar Belva Devara yang Diterima di MIT
-
4 Kostum Unik Miss Universe 2020 yang Curi Perhatian, Ini Makna Dibaliknya
-
Profil Miyawaki Sakura, Eks IZ*ONE yang Umumkan Lulus dari HKT48
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Puluhan Siswa SD di Agam Diduga Keracunan MBG, Sekda: Dapurnya Sama!
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
Rio Dewanto Deg-degan Perankan Tokoh Legendaris Malin Kundang
-
Bukan Cuma Durhaka, Plot Twist Legenda Kelam Malin Kundang Versi Joko Anwar Jauh Lebih Ngeri
-
Aktor Malaysia Ini Pernah Jadi Malin Kundang Versi Negaranya Sebelum Main di Film Joko Anwar
-
Bukan Proyek Instan, Terungkap Proses Panjang di Balik Film Malin Kundang Garapan Joko Anwar
-
Cerita Malin Kundang Ditafsirkan Ulang di Film Baru Joko Anwar
-
Terbukti Bersalah dan Divonis 9 Tahun, Vadel Badjideh Masih Ngeyel
-
Joko Anwar Rilis Trailer Legenda Kelam Malin Kundang, Teror Mencekam di Balik Kisah Anak Durhaka
-
Deretan Film dan Drama Korea Kim Woo Bin yang Tayang di Netflix
-
Prilaku Bejat Vadel Badjideh ke Anak Nikita Mirzani Langgar Norma Agama, Penyebab Dihukum 9 Tahun
-
Kisah Hidup Lidya Pratiwi Sempat Ditawar PH Buat Jadi Film