Suara.com - Aktor Harris Vriza rupanya sempat terinfeksi virus corona atau Covid-19. Gara-gara ini, dia sampai cuti dari semua program TV-nya.
"Kondisi kemaren sempet vakum karena kena penyakit yang lagi hits sekarang yah. Hits banget parah. Hampir semua orang kena," kata Harris Vriza di akun YouTube KH INFOTAINMENT yang diunggah pada Selasa (13/7/2021).
Lelaki 27 tahun ini awalnya tidak sadar terpapar Covid-19. Dia tahu kalau positif setelah menjalani tes swab untuk keperluan syuting.
"Aku kan di sini prosedurnya swab terus. Nah pas swab langsung keluar hasilnya, aku kena makanya langsung pulang," ungkapnya.
Harris Vriza mulanya juga termasuk orang tanpa gejala (OTG). Namun seiring berjalannya waktu, dia mengalami demam hingga menggigil.
"Aku awalnya nggak ada gejala. Tapi dua hari setelah itu aku demam. Itu sebenernya CT-nya masih tinggi banget 37. Mungkin karena baru kena," tutur Harris Vriza.
"Terus dua hari kemudian baru demam, aku menggigil. Suara juga masih bindeng. Aku sempet nggak bisa nyium juga. Cuma rasa alhamdulillah masih bisa. Kalau kentut nggak bisa nyium. Nggak ada baunya," sambungnya lagi.
Setidaknya butuh waktu sekira dua pekan agar dirinya bisa pulih total. Lelaki yang sempat dekat dengan Ria Ricis ini bersyukur bisa sembuh lebih cepat.
"Aku nggak parno banyak yang kena juga. Zaman corona ini udah lama. Dan udah banyak yang sembuh juga. Aku masih muda dan nggak ada riwayat penyakit lain," terang Harris Vriza.
Baca Juga: Dikabarkan Kena Covid-19, Ustaz Abdul Somad Singgung Jin Kafir
"Ada lambung sih cuma pas sakit ini alhamdulillah lambung aku nggak diserang sama penyakit ini," imbuhnya.
Sebagai penutup, pemain Malam Jumat The Movie ini menekankan selalu menjaga protokol kesehatan dengan ketat. Dia sendiri tidak tahu terpapar darimana.
"Prokes aman. Aku selalu pake masker terus, ada semprotan tangan. Cuma emang lagi apes kali yah. Kita nggak tahu, tiba-tiba kena aja," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Dicecar Rizky Billar soal Momongan, Ini Respons Harris Vriza dan Haviza Devi
-
Jadi Wartawan Dadakan, Rizky Billar Todong Harris Vriza dan Haviza Devi Soal Momongan
-
Tampil Manglingi Jadi Bridesmaid Nikahan Harris Vriza, Azizah Salsha Dituding Oplas
-
Selamat! Harris Vriza Resmi Nikahi Haviza Devi Anjani di Bali
-
Hadiri Bridal Shower Haviza Devi Anjani, Penampilan Syifa Hadju Bikin Terpana
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
Terkini
-
Mahalini Ramai Disentil soal Galungan Usai Posting Umrah, Responsnya Tak Terduga
-
8 Pasangan Artis Korea yang Menikah Setelah Pacaran Lama, Terbaru Kim Woo Bin dan Shin Min Ah
-
Omara Esteghlal Raih Piala Citra Pertama, Ucapan Manis buat Prilly Bikin Baper
-
Tabola Bale, dari FYP TikTok ke Panggung Bergengsi AMI Awards
-
Gaun Maudy Ayunda di FFI 2025 Jadi Sorotan, Intip Detail Kupu-Kupu di Punggungnya
-
5 Potret Miss Palestina dengan Gaun Bergambar Al-Aqsa, Bikin Dunia Terpukau
-
Deretan Drama Korea Shin Min Ah Si Calon Pengantin
-
Gempi Raih Piala AMI Awards Pertama, Langsung Dipajang di Meja Belajar
-
Review Film Champagne Problems: Kisah Romansa dan Konflik Ayah-Anak
-
7 Film Pemenang Best Picture di Blue Dragon Film Awards, Terbaru Ada No Other Choice