Suara.com - Bersama dengan popularitas K-Pop dan Drama Korea yang melejit, budaya Korea semakin mendunia. Korea Selatan pun menjadi salah satu destinasi wisata yang dikunjungi wisatawan dari seluruh dunia, termasuk Indonesia. Nagita Slavina, Rossa dan banyak artis Indonesia memamerkan momen liburan mereka di negara ginseng itu. "Ritual" wajib mereka saat di sana adalah berfoto dengan hanbok, pakaian tradisional Korea Selatan.
Hanbok biasanya kerap dijumpai dalam drama-drama Korea bertema kerajaan. Artis Korea selalu terlihat cantik dan elegan saat mengenakan pakaian tradisional penuh warna. Hanbok yangban (bangsawan) memiliki desain dan warna-warna cantik.
Artis-artis Indonesia seperti Rossa hingga Nagita Slavina juga tak kalah memesona dalam balutan pakaian tersebut lho. Lantas seperti apa pesona artis Indonesia pakai hanbok? Kepoin di bawah ini yuk:
1. Rossa
Jika berbicara tentang Korea, Rossa mungkin telah berada di level lain. Penyanyi bersuara merdu ini dikontrak SM Entertainment menjadi salah satu artisnya.
Nah, Rossa sendiri sempat mengunjungi Korea dan foto pakai hanbok. Pelantun Hati yang Kau Sakiti ini berpose area bangunan istana yang khusus dijadikan tempat wisata. Rossa tampak sangat anggun dan elegan saat memakai hanbok.
2. Gita Gutawa
Gita Gutawa juga pernah mengunjungi Korea Selatan dan mengambil foto di Gyeongbokgung. Putri musikus dan komponis Erwin Gutawa ini terlihat cantik dalam balutan hanbok biru dan hitam.
Menurut Gita Gutawa, Gyeongbokgung wajib dikunjungi saat di kota Seoul. Istana yang dibangun tahun 1395 ini adalah istana terbesar dan terindah dengan pemandangan Bugan di belakangnya.
Baca Juga: Foto Mesra, Raffi Ahmad Puji Nagita Slavina: Memsye Cantik Berhijab
3. Dian Sastro
Dian Sastro beberapa kali mengunjungi Korea Selatan dan tentu saja tak lupa mengambil foto saat mengenakan hanbok. Biasanya orang akan bergaya elegan saat pakai hanbok, tapi Dian Sastro justru melakukan akrobat.
Penampilan Dian pakai hanbok tampak luar biasa sudah tak diragukan lagi. Bintang film Ada Apa dengan Cinta? itu mengenakan aksesoris seperti anting-anting besar dan tas tangan imut. Warna hanbok yang dikenakannya juga cerah.
4. Marion Jola
Marion Jola mengenakan hanbok yang biasa dikenakan seorang ratu atau putri mahkota kerajaan Joseon. Ciri khas dari hanbok ini adalah gambar naga yang merupakan ciri khas dari keluarga kerajaan.
Mungkin karena efek hanbok, Marion Jola terlihat mangling. Penyanyi cantik ini tak kalah memesona dari artis-artis Korea yang berperan sebagai ratu atau putri kerajaan. Setuju?
Berita Terkait
-
Bobby Nasution Tak Kunjung Diperiksa, Penyidik KPK Rossa Purbo Bekti Dilaporkan ke Dewas KPK
-
Cerita Perjalanan Karier Rossa, Sang Diva yang Minim Obsesi Tapi Kaya Inovasi
-
Film Timur Kisah Penyelamatan, Nagita Slavina sebagai Executive Producer
-
RANS Padel Wars 2025: Raffi Ahmad Gaet Tiga Pesepak Bola Legendaris!
-
Bukan Main! Raffi Ahmad Boyong 3 Legenda Sepak Bola Dunia Adu Padel di Jakarta
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Jordi Onsu Sudah 3 Tahun Tak Bicara dengan Ruben Onsu: Komunikasi Diblokir!
-
Jordi Onsu Ogah Bertemu Mak Ifah, Khawatir Ibunya Ngamuk dari Kubur
-
Curhatan Samuel Christ Soal Istri Suka Bangun Siang Disorot, Langsung Klarifikasi Setelah Viral
-
Vokal Kritik Pemerintah, Ekspresi Fedi Nuril saat Fadli Zon Berpidato di FFI 2025 Viral
-
Ariana Grande Idap Salah Satu Virus Mematikan, Mendadak Batal Hadiri Acara
-
Sebut Batik dari Malaysia ke Ariana Grande, Aisha Retno 'Penyanyi Berdarah Indonesia' Klarifikasi
-
Promo Nonton Film di CGV untuk Pelanggan Telkomsel Hari Ini, Beli Tiket Cuma Rp10 Ribu
-
Pengakuan Kocak Raisa Usai Viral Lari Hindari Wartawan di AMI Awards: Takut Ditanya-tanya
-
Dua Kali Sabet Piala Citra, Ringgo Agus Rahman Bicara Honor Akting
-
Perjalanan Fatima Bosch Jadi Miss Universe 2025: Walkout karena Dihina 'Bodoh'