Suara.com - KBS Drama membagikan kabar yang cukup membahagiakan bagi para pecinta serial drama Korea pada hari Senin (6/9) kemarin. Mereka mengumumkan bahwa drama historical terbaru mereka akan segera tayang di awal musim gugur mendatang.
Yang bikin excited, drama yang berjudul Yeonmo atau The King’s Affection tersebut akan menggandeng Park Eun Bin dan Rowoon SF9. Meskipun hanya menampilkan potret siluet sepasang pemain utama dalam drama tersebut, poster teaser The King’s Affection yang diunggah oleh KBS di akun Instagram mereka langsung dibanjiri ratusan komentar dan disukai oleh ribuan orang.
Penasaran bakal seperti apa sih drama baru Rowoon SF9 yang baru rilis poster Netflix ini? Yuk kita kepoin dulu fakta The King’s Affection berikut ini biar kamu nggak penasaran lagi.
1. Berdasarkan poster teaser yang dibagikan oleh KBS, drama The King’s Affection yang dibintangi oleh Rowoon SF9 dan Park Eun Bin tersebut akan mulai tayang pada tanggal 11 Oktober 2021 mendatang. Tak hanya tayang di KBS, para penonton internasional pun dapat menontonnya di Netflix, lho.
2. Meskipun Park Eun Bin sudah cukup sering bermain dalam drama saeguk, drama The King’s Affection ini akan menjadi drama historical pertama yang dibintangi oleh Rowoon SF9, lho. Sebelum ini, penyanyi idola yang juga merambah dunia seni peran ini hanya terlibat dalam drama populer kekinian.
3. Fakta The King’s Affection lainnya adalah proses syuting drama tersebut sempat dihentikan sementara. Pasalnya salah satu kru drama tersebut sempat terpapar virus Covid-19 pada tanggal 26 Juli 2021 lalu, sehingga semua kru dan para pemerannya wajib melakukan tes swab dan karantina mandiri pada hari itu juga.
4. Pada tanggal 6 Agustus 2021, syuting drama The King’s Affection terpaksa kembali ditunda karena terjadinya kebakaran di lokasi syuting yang bertempat di Korean Folk Village di Kota Yongin, Provinsi Gyeonggi.
5. Drama yang mengambil latar di masa Dinasti Joseon ini bakal disutradarai oleh Sun Hyuk Wook, sutradara handal yang telah sukses menangani puluhan judul drama dan film. Dua di antaranya yang paling terkenal adalah Another Miss Oh (2016) dan The Beauty Inside (2018).
6. Drama yang bertajuk Yeonmo dalam Bahasa Korea ini sendiri merupakan drama yang diadaptasi dari manhwa atau komik buatan Korea Selatan yang cukup populer dengan judul yang sama, lho. Manhwa karya Lee So Young tersebut bahkan telah diterjemahkan ke dalam beberapa bahasa, termasuk Bahasa Indonesia.
Baca Juga: Aktor Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo Ultah, 7 Potret Transformasi Yoon Sun Woo
7. Menariknya, drama ini berkisah tentang seorang raja yang terhapus dari sejarah. Usut punya usut, raja tersebut ternyata seorang putri kembar yang tersisihkan dari kerajaan karena terlahir sebagai perempuan. Ia akhirnya menyamar menjadi lelaki dan menggantikan posisi kakaknya yang telah meninggal sebagai putra mahkota.
Itulah beberapa fakta The King’s Affection, drakor saeguk terbaru yang akan segera tayang. Jangan lewatkan penampilan memukau Rowoon SF9 dan dan Park Eun Bin dalam drama tersebut di KBS dan Netflix, ya! Siapa yang sudah nggak sabar?
Kontributor : Wahyu Panca Handayani
Berita Terkait
-
Ustaz Ini Beri Saran Menohok Buat Penyerang Pandji Pragiwaksono karena Stand Up Comedy Mens Rea
-
3 Prediksi Nasib Akhir Baek Ki Tae Made In Korea, Jadi Tumbal Elite?
-
4 Drama Korea Perkantoran ala Choi Jin Hyuk tentang Karier dan Cinta
-
Netflix Akuisisi Warner Bros., Industri Bioskop Khawatir Jendela Tayang Dipangkas
-
5 Film Siap Hadir di Netflix Januari 2026, Ada Sore: Istri dari Masa Depan
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Sinopsis The Pitt Season 2, Debut dengan Skor 100 Persen di Rotten Tomatoes
-
Iva Deivanna Rilis Sisa Waktu Senja, Kolaborasi Apik Bersama Bemby Noor yang Siap Hiasi Layar Lebar
-
8 Film Yasmin Napper, Musuh dalam Selimut Segera Tayang di Bioskop
-
Reaksi Spontan Mahalini saat Dengar Sule Ingin Nikah dengan DJ Lagi: Astaghfirullahalazim!
-
3 Prediksi Nasib Akhir Baek Ki Tae Made In Korea, Jadi Tumbal Elite?
-
5 Outfit Paling Standout dalam Emily in Paris Season 5, Evolusi Gaya Emily Cooper di Roma
-
Ustaz Ini Beri Saran Menohok Buat Penyerang Pandji Pragiwaksono karena Stand Up Comedy Mens Rea
-
Rekam Jejak Manohara yang Ngaku Putuskan Hubungan dengan Ibu
-
Cuma Dua Hari! Promo Beli 1 Gratis 1 Tiket Nonton Film Dusun Mayit di m.tix Mulai Hari Ini
-
8 Celah Mengecewakan di Stranger Things Season 5, Penggemar Protes?