Suara.com - Belakangan ini, Komisi Penyiaran Indonesia atau KPI sedang ramai jadi sorotan. Seorang pegawai KPI Pusat mengungkap pelecehan seksual dan perundungan yang diterimanya sekitar tahun 2012-2014. Baik korban maupun diduga pelaku berjenis kelamin laki-laki. Namun karena diduga pelaku merasa dicemarkan nama baiknya terkait identitas mereka yang terungkap, korban terancam dilaporkan dengan UU ITE.
Selain itu, publik juga mengkritik pedas keputusan KPI yang tidak melarang Saipul Jamil mengisi acara di televisi. Pasalnya Saipul Jamil diketahui bebas setelah 5 tahun dipenjara karena kasus pelecehan seksual.
Tak hanya masyarakat, para artis pun ramai mengungkap kekecewaannya kepada KPI. Siapa saja artis kecewa pada KPI? Simak ulasannya berikut ini.
1. Robby Purba
Melalui unggahan Instagram pada Minggu (12/9/2021), Robby Purba menyampaikan pesannya kepada Ketua KPI. Robby rupanya menyoroti balasan Ketua KPI Pusat, Agung Suprio, saat netizen ingin tahu cara agar bisa kerja di KPI. Agung langsung menyebutkan posisi Office Boy alias OB sehingga dianggap menghina.
Robby Purba lantas mencari tahu keterlibatannya dalam acara yang digelar KPI di masa lalu. Rupanya Robby pernah bertemu Agung Suprio saat menjadi pembawa acara Anugerah KPI 2018. Berkaitan dengan keterlibatan tersebut, Robby bermaksud 'mengembalikan' honor yang diterimanya kepada masyarakat. Netizen dan para artis memuji cara Robby Purba menyindir dengan elegan tersebut.
Bukan baru-baru ini saja Ernest Prakasa memberikan kritik untuk KPI. Sebagai mantan penyiar di Bandung, Ernest mengaku 'frustasi' saat mengetahui KPI Jawa Barat merilis daftar lagu yang tidak boleh diputar di bawah jam 10 malam. Saat Saipul Jamil mengisi acara televisi setelah bebas dari penjara atas kasus pelecehan seksual, sutradara film "Cek Toko Sebelah" ini juga melayangkan protesnya.
Selain itu, Ernest Prakasa dibuat geram saat pegawai KPI korban pelecehan seksual terancam dilaporkan balik oleh diduga pelaku. Karena semua itu, kini Ernest menolak percaya apapun yang dikatakan ketua KPI Pusat, Agung Suprio. Ernest bahkan memilih memblokir WhatsApp Agung Suprio karena tidak mau menerima penjelasan apapun. Sebaliknya, Ernest meminta Ketua KPI Pusat menghubungi dan meminta maaf kepada korban.
Baca Juga: Gegara Jawaban Nyeleneh Ketua KPI, Robby Purba Kembalikan Honor
3. Cinta Laura
Cinta Laura blak-blakan meminta KPI Pusat untuk melarang Saipul Jamil tampil di televisi. Namun Cinta ragu apabila pendapatnya didengar karena beberapa pegawai KPI juga diduga pelaku pelecehan seksual.
Saat hadir di kanal YouTube AH, Cinta Laura mengaku ikut 'melempar' kritikan agar pelecehan seksual tidak terus dinormalisasi mengingat kasus serupa cukup tinggi di Indonesia. Cinta juga tak ingin korban pelecehan seksual terus-terusan disalahkan. Saipul Jamil dinilai merupakan contoh nyata korban pelecehan seksual dilupakan, padahal mereka pasti memiliki trauma yang tidak mudah sembuh.
4. Arie Kriting
Arie Kriting tegas menolak karya maupun imejnya ditampilkan media yang memberikan ruang untuk pelaku pelecehan seksual. Ia menegaskan sikap tersebut sebagai bentuk perlawanan terhadap pelaku pelecehan seksual yang diglorifikasi. Suami Indah Permatasari tersebut baru mau bekerja sama ketika media tidak lagi melakukan 'hal bodoh' demi rating.
Saat Ketua KPI Pusat, Agung Suprio, mempersilakan Saipul Jamil tampil di televisi untuk tujuan edukasi, Arie Kriting pun mengaku tak habis pikir. Karena KPI tak kunjung mengerti, Arie Kriting merasa perlu dibuat komisi khusus untuk edukasi mengenai pelecehan seksual.
Berita Terkait
-
Agak Laen: Menyala Pantiku! Rilis Hari Ini, Ernest Prakasa Justru Berduka atas Bencana di Sumatera
-
Now or Nothing: The Founder5 Kembali ke Panggung untuk Pertunjukan Terakhir
-
Bukan Sekadar Hiburan, Ernest Prakasa Sebut Komedi Jalan Halus Kritik Tajam
-
Bukan Sekadar Tawa, Ernest Prakasa Bongkar 'Jalan Halus' Komedi untuk Sampaikan Kritik Tajam
-
Film Terbaru Ernest Prakasa Lupa Daratan Singgung Kehidupan Artis Papan Atas
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 7 Sabun Muka Mengandung Kolagen untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Tetap Kencang
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
Pilihan
-
Polemik RS dr AK Gani 7 Lantai di BKB, Ahli Cagar Budaya: Pembangunan Bisa Saja Dihentikan
-
KGPH Mangkubumi Akui Minta Maaf ke Tedjowulan Soal Pengukuhan PB XIV Sebelum 40 Hari
-
Haruskan Kasus Tumbler Hilang Berakhir dengan Pemecatan Pegawai?
-
BRI Sabet Penghargaan Bergengsi di BI Awards 2025
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
Terkini
-
Top 5 Series Netflix Indonesia, Stranger Things Merajai Puncak di Akhir November 2025
-
Blusukan ke Pelosok Indonesia, Ji Chang Wook Cari Makna Healing di Reality Show ABRACADABRA
-
8 Film dan Series Netflix Tayang Desember 2025, Lanjutan Stranger Things 5 Paling Dinanti!
-
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romantis Baru Ahn Bo Hyun dan Lee Joo Bin di Prime Video
-
Mendarat di Jakarta, Ji Chang Wook Sampaikan Duka untuk Korban Bencana di Sumatera
-
Kronologi Lengkap Hubungan Inara Rusli-Insanul Fahmi: Kenalan, Dibohongi, Dinikahi Siri
-
4 Karakter Baru Stranger Things 5 yang Bikin Hawkins Makin Mencekam
-
Inara Rusli Akhirnya Muncul, Netizen Berbondong-bondong Jadi Pakar Gestur Dadakan
-
Logika Denise Chariesta: Kalau Inara Rusli Gak Tahu Insanul Punya Istri, Ngapain Nikah Siri?
-
Soundrenaline Sana-Sini Bandung: Ketika Jalan Braga Menjadi Panggung Kreatif Raksasa