Suara.com - Usai Rizky Billar membuka pernikahan sirinya dengan Lesti Kejora, beberapa fakta mengenai hal itu pelan-pelan terungkap.
Bukan dari Billar atau Lesti, fakta kali ini dibeberkan oleh Ade. Ade yang merupakan ayah angkat Lesti itu bilang banyak keluarga Lesti yang tak tahu soal pernikahan siri tersebut.
"Bahkan keluarga juga banyak yang nggak tahu, nggak dikasih tau," kata Ade dikutip dari kanal YouTube Cumicumi, Jumat (1/10/2021).
Ade sendiri diberitahu soal pernikahan siri itu. Hanya saja, dia lupa kapan waktu persisnya.
"Udah lama banget, awal tahun," ujarnya.
Soal Lesti Kejora tak beritahu keluarga yang lain, Ade sangat memaklumi. Dia yakin anak angkatnya itu pasti punya pertimbangan penting.
"Itu kan privasi dia. Itu kan kehendak mereka berdua," ujar dia.
Sebelumnya, Ustaz Subki Al Bughury lebih dulu blak-blakan soal pernikahan siri mereka. Ternyata, Lesti dan Billar menikah di rumah sang ustaz yang sudah dianggap ayahnya sendiri.
Bahkan mahar pernikahan mereka memakai uang Ustaz Subki, yakni pecahan Rp75 ribu sebanyak 21 lembar.
Baca Juga: Kehamilan Lesti Kejora Dicibir, Ayah Angkat Anggap Sudah Jadi Resiko
Menurut sang ustaz, mereka menikah secara agama lebih dulu atas sarannya. Dengan menikah, Lesti Kejora dan Rizky Billar bisa terhindar dari zina.
Rizky Billar dan Lesti Kejora melangsungkan pernikahan pada Agustus 2021 lalu. Tetapi belakangan mereka baru mengaku lebih dulu menikah siri pada awal tahun.
Pengakuan Rizky ini keluar di tengah kehamilan Lesti Kejora. Belakangan, warganet kaget lantaran perut Lesti dianggap sudah terlalu besar untuk ukuran perempuan yang baru hamil.
Berita Terkait
-
Orangtua Lesti Kejora Masih Jualan Mi Ayam, Ayah Ojak dan Umi Kalsum Disentil
-
Lesti Kejora Ungkap Reaksi Rizky Billar saat Tahu Hamil Anak Ketiga: Syok!
-
Anak Kedua Baru 4 Bulan, Rizky Billar Was-was Saat Tahu Lesti Kejora Hamil Lagi
-
Gara-Gara Gaya Bicara, Lesti Kejora dan Rizky Billar Kerap Disangka Bertengkar
-
Tak Terima Kehamilan Ketiga Lesti Kejora Dinyinyir, Rizky Billar Balas Menohok
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Backtrace: Upaya Sylvester Stallone Mengungkap Perampokan Misterius, Malam Ini di Trans TV
-
Who Am I?: Salah Satu Film Paling Berbahaya Jackie Chan, Malam Ini di Trans TV
-
9 Film Adaptasi Game Legendaris, Pemanasan Sebelum The Legend of Zelda Tayang
-
Jordi Onsu Sudah 3 Tahun Tak Bicara dengan Ruben Onsu: Komunikasi Diblokir!
-
Jordi Onsu Ogah Bertemu Mak Ifah, Khawatir Ibunya Ngamuk dari Kubur
-
Curhatan Samuel Christ Soal Istri Suka Bangun Siang Disorot, Langsung Klarifikasi Setelah Viral
-
Vokal Kritik Pemerintah, Ekspresi Fedi Nuril saat Fadli Zon Berpidato di FFI 2025 Viral
-
Ariana Grande Idap Salah Satu Virus Mematikan, Mendadak Batal Hadiri Acara
-
Sebut Batik dari Malaysia ke Ariana Grande, Aisha Retno 'Penyanyi Berdarah Indonesia' Klarifikasi
-
Promo Nonton Film di CGV untuk Pelanggan Telkomsel Hari Ini, Beli Tiket Cuma Rp10 Ribu