Suara.com - Pernikahan Vincent Verhaag dan Jessica Iskandar ternyata tak dihadiri oleh Celine Evangelista. Padahal Celine Evangelista adalah sepupu dari Vincent Verhaag. Benarkah Vincent tak mengundang Celine? Apa pula alasannya?
Meski masih satu keluarga dan sepupuan, Vincent Verhaag tak mengundang Celine Evangelista lantaran pemberketan nikah itu ingin dilakukan secara intim dan sakral dengan dihadiri keluarga inti saja.
Tak diundangnya Celine ini juga diakui ibu empat anak tersebut saat berbincang dengan Melaney Ricardo.
Melaney Ricardo penasaran dengan alasan mengapa Vincent Verhaag tak mengundang Celine Evangelista dalam pernikahan dia dengan Jessica Iskandar. Pasalnya Celine dan Vincent memiliki hubungan saudara.
“Gue kasihan lho, kasihan sama Celine. Kan kemarin Jedar nikah, katanya yang diundang hanya keluarga, katanya dia sepupu si Vincent kok enggak diundang?,” kata Melaney Ricardo melansir acara Kopi Viral pada Selasa (2/11/21).
Celine Evangelista kemudian mengaku tak enak hati jika datang ke pernikahan Vincent dan Jedar. Hal itu karena baru-baru ini, artis berdarah Italia tersebut masih dalam suasana sedih karena perceraiannya dengan Stefan William.
“Gimana ya kak, kan mereka bahagia, nah gue, gue lagi apa?,” ujar Celine.
Vincent Verhaag dan Jessica Iskandar juga sempat hadir dalam acara yang dipandu Celine, Kopi Viral. Vincent kemudian menjelaskan bahwa keluarga inti dari kedua mempelai saja yang hadir dalam pernikahannya dengan ibu satu anak tersebut.
“Kayak ya ini lah, daripada miskomunikasi (yang hadir) keluarga intim saja, mama papa dari dua pihak sama sibling dari dua pihak saja,” ucap Vincent.
Baca Juga: Kalau Celine Evangelista Benar Jadi Cepu, Jennifer Jill Tak Masalah
Pria yang lebih muda 4 tahun dari Jedar tersebut berharap agar resepsi pernikahannya dengan sang istri bisa dihadiri oleh semua kerabat.
“Nanti untuk resepsinya semoga pandeminya tuh enggak seketat ini, PPKM nya juga turun. Biar semuanya kita bisa undang,” tuturnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Hotman Paris Ledek Firdaus Oiwobo yang Diminta Copot Toga oleh Hakim MK
-
Top 5 Serial Netflix Hari Ini: Drama Korea Mendominasi, Serial Indonesia Bertengger di Tiga Besar
-
Sinopsis The Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Film Dukun Magang: Ketika Logika Mahasiswa Skeptis Terpaksa Berguru pada Ilmu Gaib
-
7 Drama Kim Woo Bin, Aktor yang Siap Menikah dengan Shin Min Ah
-
5 Rekomendasi Drakor Populer Tentang Balas Dendam, Terbaru Taxi Driver 3 Tayang Hari Ini
-
Review Film Wicked: For Good, Penutup Manis yang Kadang Terasa Kurang Bumbu
-
SinopsisThe Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Backtrace: Upaya Sylvester Stallone Mengungkap Perampokan Misterius, Malam Ini di Trans TV
-
Who Am I?: Salah Satu Film Paling Berbahaya Jackie Chan, Malam Ini di Trans TV