Suara.com - Komika Fico Fachriza kembali menggunakan narkoba. Tapi kali ini, polisi berhasil meringkus komika 27 tahun tersebut.
Fico Fachriza ditangkap di rumahnya kawasan Depok, Jawa Barat pada Kamis (13/1/2022) pukul 18.15 WIB. Saat ditangkap, ia masih dalam pengaruh obat.
Polisi berhasil menggeledah barang bukti Fico Fachriza. Ditemukan narkoba jenis tembakau sintetis seberat 1,45 gram di bungkus rokok.
Fico Fachriza beralasan, menggunakan barang haram tersebut untuk satu alasan.
"Alasannya sulit tidur. (Menggunakan narkoba) untuk membantunya tidur," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombespol Endra Zulpan saat konferensi pers, Jumat (14/1/2022).
Untuk mendapatkan narkoba tersebut, Fico Fachriza membelinya melalui media sosial. Hanya kepada satu orang ia melakukan transaksi tersebut.
"(Fico) memesan kepada satu orang ini saja dan membeli Rp 300.000," ujar Donny Alexander, Wakil Direktur Resnarkoba di tempat yang sama.
Polisi pun tidak berhenti mengusut kasus pengedaran narkoba yang terjadi di media sosial. Pihaknya telah melakukan penyelidikan lebih lanjut.
"Masih dalam penyelidikan intensif, mengejar para bandar yang masuk," kata Donny Alexander.
Baca Juga: Jadi Tersangka, Fico Fachriza Beli Tembakau Sintetis Rp 300.000 Lewat Media Sosial
Fico Fachriza sudah menggunakan narkoba sejak 2016. Kisahnya bersinggungan dengan barang haram tersebut kerap dibagikan sebagai materi stand up.
Aktor 27 tahun yang awalnya mengaku kapok menggunakan narkoba, sayangnya kini kembali terjerat dan bahkan ditangkap polisi.
Berita Terkait
-
Segini Uang yang Ditransfer Aurel Hermansyah ke Fico Fachriza, Istri Atta Halilintar Sempat Syok Dibohongi
-
Dituding Menipu Artis karena Pinjam Duit, Fico Fachriza Jadikan Sebagai Materi Stand Up Comedy
-
Transfer Uang ke Fico Fachriza Cuma-cuma, Ini 5 Sumber Kekayaan Dinar Candy
-
Fico Fachriza Akui Sengaja Minta Bayaran ke Wartawan Saat Mau Diwawancara, Alasannya Timbal Balik
-
10 Tahun Bersahabat, Fico Fachriza Ungkit Aib Masa Lalu Uan Juicy Luicy
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Manohara Umumkan Putus dari Kristian Hansen, Ungkap Adanya Orang Ketiga
-
Ustaz Felix Siauw Ungkap Kekecewaan ke Pandji Pragiwaksono Gara-gara Bahas Tambang
-
5 Drakor Gumiho Wajib Masuk Watchlist, No Tail to Tell Segera Tayang
-
Ogah Damai dengan Inara Rusli, Mawa Minta Polisi Lanjutkan Kasus Perzinaan
-
Pandji Pragiwaksono Segera Dipanggil Polisi Terkait Materi Stand Up Comedy Mens Rea
-
Sosok Dipo, Anak Pandji Pragiwaksono yang Dibully Gegara Materi Mens Rea
-
Mens Rea Pandji Terancam Dihapus? Ini 4 Konten Netflix yang Pernah Di-Takedown Pemerintah
-
Diterpa Isu Terlantarkan Anak Kandung, Denada Posting Momen Mengharukan
-
Telan Biaya Rp85 Miliar, Papa Zola The Movie Janjikan Kualitas Visual Sekelas Hollywood
-
Heboh Riders Fajar Sadboy Minta Alphard Hingga Dior, Asli atau Settingan?