Suara.com - Kabar Chanyeol EXO bersikap kasar terhadap influencer perempuan menjadi sorotan publik. Menanggapi itu, sang influencer pun segera meluruskan.
Lewat postingan di Instagram, dia meminta maaf lantaran pernyataannya menimbulkan kontroversi.
"Saya pikir banyak orang mengalami situasi yang membingungkan, jadi saya ingin meminta maaf terlebih dahulu," katanya sebagaimana dilansir Soompi pada Kamis (28/4/2022).
"Saya memposting penjelasan ini untuk setidaknya menyelesaikan kesalahpahaman," sambungnya lagi.
Sang influencer menegaskan tidak pernah mengungkap identitas idol yang bersikap kasar dan mengancamnya dalam video yang viral.
"Pertama, saya tidak pernah menyebutkan nama asli (idol) secara pribadi di tempat umum, dan bahkan jika pelakunya ditemukan, saya tidak berniat mengungkapkan namanya di masa depan," tuturnya.
Dia mengatakan bahwa nama Chanyeol EXO muncul atas spekulasi para netizen yang menonton videonya.
"Di YouTube, saya membuat video berdasarkan apa yang saya lihat dan rasakan dari sudut pandang saya tentang siapa sosok di dalam video itu," ucapnya.
"Namun, komentar spekulatif yang diposting setelah menonton video dan cerita yang saya sebutkan di siaran tentang ancaman saat mengemudi mulai menjadi topik artikel yang provokatif, dan rumor yang dipelintir dikenal sebagai kebenaran yang terungkap, jadi saya pikir itu juga disesalkan," imbuhnya lagi.
Baca Juga: Chanyeol EXO Dituduh Ancam Perempuan Saat Nyetir Mobil, SM Entertainment Tempuh Jalur Hukum
Selanjutnya, dia meminta maaf kepada Chanyeol EXO. Dia merasa bersalah nama pelantun Love Shot itu ikut terseret.
"Sekali lagi, saya ingin meminta maaf kepada orang-orang yang mengalami ketidaknyamanan karena kesalahpahaman, dan saya akan bekerja lebih keras untuk berkomunikasi dengan lebih tulus di masa depan," jelasnya.
Sang influencer juga berniat menghapus video yang kini menjadi kontroversi.
"Saya tidak ingin merugikan orang lain dari spekulasi tak berdasar lagi, jadi saya akan menghapus video dan semua posting terkait dari feed saya," ungkapnya.
Seperti diketahui, influencer itu sempat mengaku diancam oleh seorang idol ternama. Kejadian terjadi saat dirinya naik sekuter sedangkan idol itu naik mobil.
Dia menyebut sang idol hampir membahayakan dirinya. Bukan cuma itu saja, idol itu juga bertindak cukup kasar saat ditegur.
Berita Terkait
-
Manggung di Jepang, aespa Tampil Tanpa Ningning pada Malam Tahun Baru
-
Taeil Eks NCT Divonis 3,5 Tahun Penjara Atas Kasus Pelecehan Seksual
-
SM Konfirmasi Lay Absen, EXO Ladder Dipastikan Tayang dengan 5 Anggota
-
Key SHINee Hentikan Aktivitas Usai Klarifikasi Dugaan Layanan Medis Ilegal
-
Ganti Agensi, Kyuhyun Sebut Tetap Setia pada SM: Pink Blood Masih Mengalir!
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Anime Legendaris 5 Centimeters Per Second Tayang Ulang Januari 2026, Ini Sinopsisnya!
-
Review Penunggu Rumah: Buto Ijo, Upaya Gandhi Fernando Angkat Mitologi yang Terlupakan.
-
Viral Pengakuan Netrzen Lihat dr Richard Lee Jalan Bareng Cewek Muda di Bali
-
Pakai Aplikasi Zangi, Ammar Zoni Ungkap Cara Hubungi Pacar dari Lapas
-
Inara Rusli Blak-blakan soal Nikah Siri dengan Insanul Fahmi: Semua yang Beredar Hoaks
-
Bocor di Medsos, Dokumen Ini Bongkar Kronologi Perceraian Ridwan Kamil dan Atalia Praratya
-
Sinopsis Film Send Help: Teror Bertahan Hidup di Pulau Terpencil Versi Sam Raimi
-
6 Film Rachel Amanda, Suka Duka Tawa Baru Tayang di Bioskop
-
NCTzen Merapat! Ini Daftar Harga Tiket Konser Solo Taeyong NCT di Jakarta
-
Siap-Siap! Korea 360 Mulai Kirim E-Ticket Gratis Konser HUG K-Pop Concert