Suara.com - Pengacara Razman Arif Nasution dan Dokter Richard Lee diagendakan menjalani mediasi di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat hari ini, Selasa (21/6/2022).
Setibanya di pengadilan, Razman Arif Nasution tampak mencari-cari keberadaan Richard Lee dan langsung teriak begitu menemukannya.
"Hai tersangka! Saya mau ketemu tersangka," teriak Razman Arif Nasution sambil menunjuk dokter kecantikan tersebut.
Melihat Razman Arif Nasution dengan suara bisingnya berteriak di lantai tiga, Richard Lee seolah malu. Ia memilih untuk tetap tenang tak menanggapi.
Tim kuasa hukum Richard Lee berusaha menengahi. Mereka meredam amarah Razman Arif Nasution dan menjauhkannya dari lelaki yang pernah berseteru dengan Kartika Putri itu.
Namun, Razman Arif Nasution tambah mengeraskan suaranya. Ia bahkan sambil meledek gaya Richard Lee saat dulu ditangkap polisi di kediamannya di Palembang.
"Saya mau ketemu orang yang waktu itu teriak 'tolong, tolong, tolong'," teriak Razman Arif Nasution meniru ucapan Richard Lee, sambil meledek.
Richard Lee hanya duduk tak bergeming. Ia tampak tenang jelang sidang meski sudah diteriaki Razman Arif Nasution.
"Kira-kira bisa tebaklah bagaimana kondisi saya," jawab Richard Lee.
Baca Juga: 7 Artis Jago Bahasa Daerah, Selain Palembang Kartika Putri Bisa Menggunakan Logat Tegal
Untuk diketahui, Razman Arif Nasution menggugat Richard Lee lantaran merasa kontrak kerjanya diputus sepihak. Dia mengklaim rugi Rp 20 miliar dari nilai kontrak yang sebelumnya mereka sepakati.
Sementara itu, Dokter Richard Lee mengungkap bahwa dirinya memutuskan hubungan kerja sama dengan Razman Arif Nasution hanya pada kasusnya melawan Kartika Putri.
Namun, Razman Arif Nasution masih dipekerjakan sebagai pengacara perusahaannya dan terus membayar honor pengacara tersebut. Padahal, dia menilai pengacara itu lalai dalam pekerjaannya.
"Saya membayar kewajiban saya kok, kan dikatakan saya tidak membayar kewajiban saya, kewajiban yang mana, kewajiban bulanan saya terus bayar kok. Namun kewajiban beliau sudah dikerjakan atau tidak? Kita tidak ada yang semena-mena kita bersurat semuanya (hitam di atas putih)," terang Richard Lee beberapa waktu lalu.
Sebagai pengingat, Razman Arif Nasution pernah ditunjuk jadi kuasa hukum Richard Lee saat berseteru dengan Kartika Putri terkait dugaan promosi kosmetik abal-abal di 2020.
Hubungan Razman Arif Nasution dan Richard Lee masih berjalan seperti biasa layaknya kuasa hukum dan klien. Namun setelah ditahan pada 27 Desember 2021 atas dugaan illegal access, Dokter Richard tiba-tiba memutus kuasa Razman Arif Nasution.
Berita Terkait
-
Sama-Sama Jadi Tersangka, Richard Lee dan Doktif 'Lomba' Sakit
-
Viral Perempuan Diceraikan Sehari Usai Melahirkan, Suami Balikan ke Mantan
-
Doktif Pasang Syarat Damai dengan Richard Lee: Kembalikan Uang Ratusan Miliar ke Masyarakat
-
Doktif Sentil Richard Lee Tunda Diperiksa karena Sakit: Dugem Sampai Pagi Bisa
-
Sakit, Richard Lee Absen Diperiksa Sebagai Tersangka Hari Ini
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
-
Jokowi Angkat Bicara Soal Dugaan Korupsi Mantan Menag Yaqut: Saya Tidak Pernah Perintahkan Korupsi!
Terkini
-
Ubah Luka Jadi Karya, Saphira Adya Rilis Album Debut Heart String dari Catatan Diary Pribadi
-
Lisa BLACKPINK Syuting Film Extraction: Tygo di Tangerang, Pintu Air 10 Bakal Mendunia
-
Hotman Paris Geram, Sebut Minta Maaf ke Penjual Es Tak Hapus Dosa Aparat
-
Curhat Warga Memutar Jalan 1 Jam Lebih Lama Imbas Syuting Film Lisa BLACKPINK di Tangerang
-
Syuting Film 'Tygo' Lisa Blackpink di Pintu Air 10 Tangerang Dimulai Besok, Mobil Properti Siaga
-
Penantian Panjang EXO-L Berakhir, EXO Siap Gelar Konser Lagi di Indonesia
-
Kesaksian Bu RT Soal Lokasi Syuting Film Tygo Lisa BLACKPINK di Pintu Air 10 Tangerang
-
Siapa Ayah Ressa Anak Denada? Orang Terdekat Emilia Contessa Disebut-sebut
-
Laris Manis, Papa Zola The Movie Tembus 200 Ribu Penonton di Pekan Pertama
-
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?