Suara.com - Rossa baru-baru ini menyambangi kediaman Ridwan Kamil di Bandung. Interaksinya dengan Arkana putra bungsu Gubernur Jawa Barat tersebut sukses mencuri perhatian banyak orang.
Lewat unggahan terbarunya di Instagram, Rossa membagikan momen kunjungannya ke rumah Ridwan Kamil untuk menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril.
"Alhamdulillah bisa ketemuan di Bandung hari ini, Kang Emil, Teh Cinta, Zara, Arka sayang. Semoga Allah selalu memberikan kesabaran, kesehatan dan kebahagiaan," tulis Rossa dikutip dari unggahannya pada Rabu (29/6/2022).
"Dengar cerita tentang A Eril dan kegiatan almarhum yang begitu peduli terhadap sesama jadi bikin semangat pengen bisa lebih baik dan berguna. Hatur nuhun A Eril, al fatihah dari kami," sambungnya.
Ibu satu anak tersebut juga membagikan sebuah video momen manis saat menemani Arkana bermain.
"Memang Allah Maha Baik, ada seorang adik bungsu yang dikirim menjadi penghibur keluarga, semoga jadi anak shaleh kayak Aa ya de Arka," ujar Rossa.
Dalam video yang dibagikan, tampak Rossa yang asyik menemani adik bungsu Eril bermain. Pelantun Hati yang Kau Sakiti itu dibuat kaget oleh tingkah Arkana yang tiba-tiba naik ke jendela rumahnya.
Tak cukup sampai segitu, Arkana bersiap untuk lompat ke arah Rossa yang duduk tak jauh darinya. Wajar jika mantan kekasih Ivan Gunawan itu langsung kaget sekaligus gemas.
Sementara Rossa tertawa dan memberikan ciuman gemas di pipi Arkana, warganet ikut gemas melihat interaksi mereka.
Baca Juga: Diajak Duet Langsung, Rossa Antusias Tampil di Konser Jim Brickman
"Eh Arka loncatnya ke Teh Oca, kaget gemes," komentar akun @strwbrry_m00n.
"Slide Arka gemes banget. Ternyata Arka mudah akrab ya," tambah akun @ika3899.
"Gemes kak Teh Rossa, dedek Arka-nya pasti pengen dibawa pulang," sahut akun @Naaguanerz.
Kontributor : Chusnul Chotimah
Berita Terkait
-
Rossa Soal Keputusan Vidi Aldiano Hiatus: Memang Sudah Ada Wacana dari Dulu
-
Pabrik Aqua Disidak KDM: Dituduh Penyebab Banjir, Padahal Dulu Dapat Penghargaan Ridwan Kami
-
Lewat Asmara Dansa, Rossa Hidupkan Kembali Lagu Pop Klasik dengan Sentuhan Musik Modern
-
Raffi Ahmad Keceplosan, Ungkap Sosok Lelaki di Samping Rossa
-
Isi Surat Wasiat Rossa Terungkap, Warisannya Tak Cuma buat Anak
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Inul Daratista Sindir Gaya Hidup Flexing, Pilih Fokus Buka Lapangan Kerja untuk Orang Lain
-
Amanda Manopo Sebut Kenny Austin Kaget Punya Istri Kayak Dirinya: Dia yang Adaptasi, Bukan Saya
-
Bukan Sekadar Pensi, Gonzaga Festival 2025 Jadi Panggung Berkelas untuk Cetak Bintang Masa Depan
-
Abimana Aryasatya Kritik Industri Sinema: Keserakahan Membunuh Film Indonesia
-
Harris J Buka Konser Maher Zain di Istora: Aku Cinta Indonesia!
-
Kenny Austin Tak Batasi Karier Amanda Manopo Usai Nikah
-
Nasib Akhir Sertifikat Rumah Orang Tua Komika Musdalifah Basri yang Digadai Paman
-
Di Balik Kisah Malin Kundang, Joko Anwar Curiga Ada Kebenaran yang Disembunyikan
-
Sosok Ketiga: Lintrik Nyaris Ditonton 300 Ribu Orang, Film Pangku Kalah Jauh?
-
Saking Bencinya, Lee Kwang Soo Ngaku Ingin Ludahi Naskah The Manipulated