Suara.com - Mantan kameramen Gus Samsudin, Rizky Trada bicara mengenai kebohongan yang dilakukan Gus Samsudin. Dia mengaku menemui hal-hal yang mencurigakan terkait praktek yang dilakukan mantan bos-nya itu.
Selama bekerja kepada Gus Samsudin, Rizky Trada menemui hal aneh. Salah satunya adalah menemukan keris di lengan bajunya.
Tidak hanya sekali hal-hal janggal yang dirasakan mantan karyawannya itu. Sehingga dia memutuskan berhenti bekerja dengan Gus Samsudin.
Lantas hal mencurigakan apa saja yang ditemukan Rizky Trada hingga memutuskan keluar dari pekerjaannya sebagai kameramen kanal YouTube Gus Samsudin?
Berikut ulasannya yang telah dirangkum dari YouTube pribadi Richard Lee.
1. Memunculkan Keris
Rizky Trada mengaku pernah mendapati sebuah keris disembunyikan di pergelangan lengan baju Gus Samsudin. Momen tersebut dipergoki Rizky Trada saat Gus Samsudin sedang menyembuhkan seorang pasien.
Keyakinan Rizky Trada semakin kuat saat Gus Samsudin menitipkan jasnya untuk di-laundry suatu waktu. Ia mengaku menemukan keris yang masih 'tersangkut' di pergelangan lengan jas Gus Samsudin itu.
2. Memindahkan Jin
Mantan kameramen Gus Samsudin juga mulai curiga saat membuat konten memindahkan jin di tempat angker. Rizky Trada heran karena diminta Gus Samsudin menceritakan seluk beluk tempat angker yang mereka datangi kepada mediator. Apabila dilogika, mediator yang dirasuki jin seharusnya tidak perlu tahu seluk beluk tempat angker tersebut. Mantan kameramen Gus Samsudin semakin yakin ketika eks santri ikut membuat pengakuan kepadanya. Kerasukan karena jin dipindahkan ke dalam tubuh para eks santri disebut-sebut hanya akting alias halu.
3. Minyak Ajaib
Gus Samsudin pernah menunjukkan kepala seorang pasien keluar asap saat ia sembuhkan. Namun Rizky Trada menyebut kepala pasien bisa berasap karena Gus Samsudin menggunakan minyak 'ajaib'. Meski tidak mengetahui jenis minyak tersebut, Rizky Trada mengetahui pemasok yang biasa datang ke rumah Gus Samsudin.
Ada pula kulit pasien yang melepuh saat dipegang Gus Samsudin dalam proses pengobatan, diduga karena kebanyakan minyak 'ajaib'. Rizky Trada lantas mengetahui apabila kulit pasien yang melepuh itu belum sembuh setelah pulang dari pengobatan Gus Samsudin. Saat diperiksakan ke dokter, kulit pasien Gus Samsudin yang melepuh itu dianalisis terkena zat kimia.
4. Menemukan Barang
Gus Samsudin sempat menunjukkan kemampuannya saat tampil di podcast Denny Sumargo. Di rumah Denny Sumargo, Gus Samsudin menemukan barang berukuran kecil di dekat wastafel.
Berita Terkait
-
Dominasi Hyun Bin dan Son Ye Jin di Blue Dragon Film Awards 2025, Ini Daftar Lengkap Pemenangnya
-
5 Drakor Terbaru Ahn Eun Jin di Netflix, Dynamite Kiss Tayang Hari Ini
-
Sinopsis Film Boss, Upaya Kocak Menolak Jadi Ketua Gangster
-
Sinopsis Boss: Film Komedi Baru Jung Kyung Ho tentang Gangster, Tayang 5 November di Bioskop
-
Jin Dasim Sering Disebut Jadi Penyebab Perceraian, Begini Penjelasannya dalam Islam
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Deretan Drama Korea Shin Min Ah Si Calon Pengantin
-
Gempi Raih Piala AMI Awards Pertama, Langsung Dipajang di Meja Belajar
-
Review Film Champagne Problems: Kisah Romansa dan Konflik Ayah-Anak
-
7 Film Pemenang Best Picture di Blue Dragon Film Awards, Terbaru Ada No Other Choice
-
Putri Adi Bing Slamet Rilis Lagu Toxic Relationship, Key Bings Ngaku Deg-degan Dihadiri Kakak
-
4 Rekomendasi Drakor Thriller Lee Je Hoon, Taxi Driver 3 Tayang Besok di Viu
-
Kode Voucher Promo Buy 1 Get 1 Film Dopamin di Cinepolis
-
Anthony Xie Tak Mau Bantah, Warganet Makin Yakin Rumah Tangga dengan Audi Marissa Bermasalah
-
Bayar Utang Orangtua hingga Raih AMI Awards, Ecko Show Bongkar Rahasia Sukses Tor Monitor Ketua
-
Helwa Bachmid Kerap Cium Kaki Habib Bahar Tiap Selesai Salat