Suara.com - Semenjak menikah dengan Bunga Citra Lestari yang merupakan seorang selebritas maupun figur publik, kehidupan Tiko Aryawardhana turut menjadi sorotan publik. Bahkan, tak jarang Tiko dan BCL menjadi sasaran nyinyir sejumlah netizen.
Terkini, kemesraan Bunga Citra Lestari dan Tiko Aryawardhana saat bulan madu dianggap berlebihan. Bahkan, BCL dan Tiko dianggap lebay mirip Venna Melinda dan Ferry Irawan lantaran memamerkan kemesraan di media sosial.
BACA JUGA: Harga Kamar Hotel Bulan Madu Bunga Citra Lestari dan Tiko Aryawardhana, Seberapa Mahal?
Diketahui, baru-baru ini, baik BCL maupun Tiko Aryawardhana masih menikmati waktunya di Bali. Namun mereka diduga tidak lagi berada di Amankila Hotel, tempat mereka menikah.
Berdasarkan unggahan ulang di akun Instagram @bcltiko pada Selasa (5/12/2023), BCL dan Tiko Aryawardhana diduga masih memilih Bali untuk menjadi tempat bulan madu mereka. Mereka pindah ke salah satu hotel bintang lima di Pulau Dewata, yakni Sofitel Bali Nusa Dua Resort.
BACA JUGA: Wajah Tiko Aryawardhana Disebut Mirip Ferry Irawan, Netizen: Semoga Tak Cuma Modal Cinta
Menilik video yang beredar, pasangan pengantin baru itu tengah bersantai di dalam kolam renang. Tiko Aryawardhana terlihat bertelanjang dada, sedangkan BCL memakai bikini berwarna hitam.
Meski begitu, pasangan ini seolah mengerti situasi yang ada di sekitar mereka. Mereka tidak memilih untuk meninggalkan Noah Sinclarir.
Berenang di bawah sinar matahari, BCL dan Tiko bersenang-senang dengan anggota keluarga lainnya. Mereka bermain bola dengan Noah dan keponakan-keponakan yang lainnya.
Baca Juga: Lihat Tiko Aryawardhana dan BCL, Tatapan Gading Marten Penuh Makna: Mereka 2 Kali Nikah, Gue Kapan?
Raut bahagia tampak jelas dengan senyuman dan tawa yang mereka tunjukkan. Meski bukan anak kandungnya, Tiko juga terlihat begitu mengawasi Noah yang bermain di sana.
Hanya saja, kebahagiaan BCL malah menjadi sasaran nyinyir netizen. Beberapa netizen menuliskan bahwa BCL dan Tiko tak beda jauh dengan Ferry Irawan dan Venna Melinda.
"The next Ferry Irawan dan Venna Melinda," komentar netizen.
"Mirip Ferry Irawan," imbuh netizen yang lain.
"Kok ada mirip-miripnya sama Ferry Irawan ya kalau gini," timpal netizen lainnya.
Pada saat bersamaan, beberapa netizen memberikan pembelaan untuk Bunga Citra Lestari dan Tiko Aryawardhana. Mereka turut berbahagia sekaligus mendoakan bahwa pernikahan BCL dan Tiko benar-benar dilandasi rasa cinta kasih dan bukan nafsu duniawi belaka.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Besaran Gaji Ahmad Sahroni, Eko Patrio, dan Nafa Urbah yang Hilang Usai Dinonaktifkan
-
Lolos dari Sanksi Kode Etik, Adies Kadir Dapat Peringatan Keras dari MKD Sebelum Kembali Ngantor
-
Ahmad Sahroni Dihukum 6 Bulan Nonaktif dari DPR, Pernyataannya Dianggap Tak Bijak
-
Bedu Tetap Transfer Rp50 Juta per Bulan ke Mantan Istri Meski Sudah Cerai, Buat Apa Saja?
-
Akun IG-nya Sempat Diblokir, Rachel Vennya Pamer Sudah Kembali Saling Follow dengan Deddy Corbuzier
-
Cerai dan Nafkahi Anak Rp 50 Juta, Bedu Pilih Hidup Sederhana di Kontrakan
-
DPD Keluhkan Ruangan Sempit, Purbaya Balas Santai: Mau Pindah ke IKN Duluan? Silakan Pak
-
Bukan Rencana Awal, Once Mekel Ungkap Alasan Haru Pilih TPU Tanah Kusir Jadi Makam Mertua
-
Habib Jafar Akui Beda Sikap saat Onad dan Coki Pardede Kena Kasus Narkoba: Adil Bukan Berarti Sama
-
Tak Banyak Bicara, Mertua Once Mekel Ternyata Pernah Ngeband Bareng Ahmad Albar