Suara.com - Boyband asal Korea Selatan, Treasure bersiap comeback dengan karya terbaru. Sejak beberapa hari terakhir, akun resmi Treasure sudah memberikan spoiler.
Pertama, grup besutan YG Entertainment ini mengunggah postingan bertuliskan "TREASURE - COMEBACK SPOILER. MY LOVE IS LIKE ________.".
Lalu disusul dengan poster besar bertuliskan "King Kong" di unggahan lainnya.
BACA JUGA: Manggung Lagi di Jakarta Pekan Depan, Segini Harga Tiket Konser CNBLUE
Di situ tertulis bahwa lagu itu digarap oleh banyak musisi. Satu diantaranya ada member Treasure, Choi Hyun Suk dan Yoshi.
Lalu pada 18 Mei 2024, pelantun Darari ini membagikan cuplikan video klip dari lagu King Kong.
Meskipun berdurasi singkat, unggahan ini sempat bikin heboh lantaran menampilkan sisi gahar dari member Treasure.
"Ada Kingkong realnya nggak ka," celetuk akun @zzv*** di kolom komentar.
BACA JUGA: Konser Solo Digelar Besok, Kyuhyun Super Junior Sapa Fans Indonesia: Kangen Banget!
"Hah? Lo bakar-bakar bro? Ini konsepnya apaan? Nggak kelihatan jelas. Mending langsung drop MV-nya aja," timpal @gyl***.
"Pelit amat spoilernya," sahut @lig***.
"Hah keren banget konsepnya sur," balas @_ml***.
Tapi harap bersabar. Treasure mengungkap bahwa lagu barunya itu akan dirilis pada 28 Mei mendatang.
Seperti diketahui, sebelum mengumumkan comeback, Treasure sudah mengungkap bahwa akan mengadakan tur konser keliling Asia. Untuk di Jakarta, Haruto cs bakal perform selama dua hari berturut.
Itu berarti, Treasure dipastikan membawakan lagu King Kong dalam pegelaran konser yang diadakan pada 29 Juni 2024 dan 30 Juni 2024 di Indonesia Arena GBK Senayan.
Berita Terkait
-
Begini Cara Nonton Soundcheck Konser Treasure di Jakarta
-
Tiket Presale Konser Treasure di Jakarta Sudah Sold Out
-
Treasure Mulai Rangkaian Tur Konser Keliling Asia, Fans Tak Sabar Bertemu Haruto Cs
-
Digelar 2 Hari Berturut, Ini Harga Tiket Konser Treasure di Jakarta
-
Video Bang Yedam eks Treasure Duet dengan Fildan DA Nyanyi Lagu Dangdut, Cengkoknya Bikin Syok Fans
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
Kabar Duka, Istri Pedangdut Legendaris Mansyur S Meninggal Dunia
-
Viral Saudara Leya Princy Ngaku Pernah Dilecehkan Penyanyi yang Sudah Meninggal, Siapa?
-
Ayu Ting Ting Pasang Badan Bela Ipar Soal Tudingan Numpang Hidup
-
Rumah Ambruk, Diding Boneng Kini Numpang Hidup di Bekas Kediaman Komeng
-
Via Vallen Umumkan Hamil Anak ke-2, Pamer Baby Bump di Tengah Salju
-
Heboh Pernyataan Pandji Pragiwaksono soal Ahmad Dhani di Tengah Promosi Spesial Netflix 'Mens Rea'
-
Demi Anak, Andi Soraya Jenguk Steve Emmanuel yang Baru Bebas dari Penjara
-
Ikhlas Melepas Ayah, Gilang Dirga Sambut Tahun 2026 dalam Suasana Duka
-
Ruben Onsu Merasa Figurnya Dibikin Mati, Cemburu Anak-anaknya Panggil Giorgio Antonio 'Papa'?
-
Merasa Dianggap Tak Pantas Bersedih Gara-Gara Punya Segalanya, Prilly Latuconsina Ungkap Luka Batin