Suara.com - Nicola Reza Samudra, suami dari penyanyi Momo Geisha, tengah menjadi sorotan usai memberikan hadiah unik kepada anak laki-lakinya, yaitu lapangan futsal dengan standar FIFA. Saking tajirnya, banyak yang penasaran dengan silsilah keluarga Nicola Reza Samudra.
Lapangan futsal tersebut diberi nama Abe Stadion, terletak di Unggul Sport Center, sebuah pusat olahraga milik Nicola di Malang. Meskipun hadiah tersebut diberikan Nicola Reza kepada putranya pada tahun 2021, hal ini kembali menjadi perbincangan usai diunggah kembali oleh salah satu akun gosip di Instagram.
Melihat kekayaannya yang tak main-main, banyak yang mencoba mengulik latar belakang keluarga Nicola Reza Samudra. Berikut ulasannya.
Silsilah Keluarga Nicola Reza Samudra
Nicola Reza dan Momo Geisha dikenal sebagai pasangan "crazy rich". Keduanya menikah pada 2017 dan dikaruniai dua anak, yaitu Sheena Gabriella Aurora Samudra dan Abercio Mikaelmoza Samudra.
Darah bisnis mengalir kental dalam diri Nicola Reza Samudra. Ia merupakan anak pertama dari pasangan Flores Samudra dan Lies Kusumawati, pendiri CV Unggul Putra Samudra yang bergerak di bidang furnitur luar ruang dengan bahan rotan sintetis dan aluminium.
Nicola juga merupakan cucu pertama dari Samsuwidayat dan Himawati Samsuwidayat, pendiri Grup Unggul, sebuah perusahaan induk yang menaungi PT Bangun Sarana Wreksa, CV Unggul Putra Samudra, CV Eka Putra Samudra, dan CV Aumireta Anggun.
Nicola tidak menolak darah dan jejak bisnis yang telah ditorehkan oleh leluhurnya, baik oleh nenek maupun orang tuanya. Sebelum kelahirannya, antara tahun 1970 hingga 1975, kedua eyangnya sudah memulai usaha produk berbahan baku logam.
Dari yang awalnya hanya berjualan, mereka mulai memproduksi sendiri dan dikenal sebagai perusahaan pengecoran logam terkemuka untuk produk furnitur luar ruang, seperti lampu antik dan lampu gantung, yang berlokasi di Singosari, Malang.
Baca Juga: Spill Pekerjaan Suami yang Tajir Melintir, Penampilan Momo Geisha Jadi Perbincangan
Berkat kerja keras serta ketangguhan nenek dan ayahnya, bisnis furnitur Unggul Group semakin dikenal masyarakat dan bahkan mulai diekspor ke Eropa.
Ketika akhirnya diberikan kepercayaan untuk mengelola bisnis, Nicola tidak menyia-nyiakannya. Dalam mengelola CV Eka Putra, pria kelahiran 7 Agustus 1989 itu memang memiliki wewenang yang lebih besar.
Ia bersama kedua adiknya, Royce Sachio Samudra dan Damario Raynaldo Samudra, mengembangkan furnitur berdasarkan karya dan kreativitas masing-masing.
Hal ini sesuai dengan harapan orang tuanya agar ia dan adik-adiknya dapat membangun usaha serta pabrik mereka sendiri, sesuai dengan passion dan kreativitas masing-masing.
Demikianlah informasi terkait silsilah keluarga Nicola Reza Samudra, suami Momo Geisha yang memiliki latar belakang keluarga pebisnis.
Kontributor : Dini Sukmaningtyas
Tag
Berita Terkait
-
Spill Pekerjaan Suami yang Tajir Melintir, Penampilan Momo Geisha Jadi Perbincangan
-
Silsilah Keluarga Mesty Ariotedjo, Kakak Menpora Dito Ariotedjo yang Kepintarannya Bikin Takjub
-
Silsilah Keluarga Yuli Hastuti, Cabup Termiskin di Indonesia yang Membangun Dinasti
-
Sultan Andara vs Crazy Rich Malang, Adab Raffi Ahmad ke Rumah Rp60 M Momo Geisha Jadi Omongan
-
Anak Momo Geisha Sekolah di Mana? Moncer Dapat Hadiah Lapangan Bola dari Nicola Reza Samudera
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
Klaim Bukan Carmuk atau Menjilat, Mayangsari Bersyukur Soeharto Dapat Gelar Pahlawan Nasional
-
Anak Kini Cetak Prestasi Akademik, Dulu Limbad Disorot karena Konflik Istri Pertama dan Kedua
-
Deddy Corbuzier Ungkap Alasan Tak Buat Video Klarifikasi Perceraian, Sindir Pakar Ekspresi
-
Soroti Kasus Gus Elham, Richard Lee Minta Orangtua Waspadai Predator Berkedok Agama
-
Menurut Deolipa Yumara, Kasus Vadel Badjideh Termasuk Pembunuhan: Hukumannya Berat
-
Piyu Padi: Minta Izin Nyanyikan Lagu Ada di UU Hak Cipta Baru, Bukan Gimik
-
Curhat Judika di DPR Soal Kisruh Royalti: Harus Sama-Sama Diskusi, Bukan Debat
-
Sakit Tak Kunjung Sembuh, Fahmi Bo Akhirnya Temukan Sumber Masalah Kesehatannya
-
Fedi Nuril 'Serang' Pihak yang Anggap Soeharto Pahlawan, Warganet Ungkit Undang-Undang
-
Gus Elham Yahya Minta Maaf Usai Videonya Cium Anak Kecil Viral, Akui Khilaf