Suara.com - Roby Tremonti, mantan suami Aurelie Moeremans, akhirnya buka suara mengenai pernikahannya yang sempat menjadi kontroversi beberapa tahun silam.
Dalam acara "Pagi-pagi Ambyar," Roby secara terbuka mengungkapkan perasaannya dan menanggapi sikap Aurelie yang tidak mengakui pernikahan mereka.
"Ya kebetulan kan saya Katolik ya. Kalau saya bilang nggak (nikah), ya dosa," ungkap Roby seperti dikutip pada Jumat (10/1/2025).
Dia menegaskan bahwa pernikahan mereka sah secara agama meskipun Aurelie memiliki pandangan berbeda.
"Kan banyak media waktu itu tanya saya kan, sama pertanyaannya, sama. Kalau menurut dia nggak nikah, ya udah. Tapi kalau menurut saya, itu pernikahan. Udah itu aja," tambahnya.
Roby tidak menampik bahwa sikap Aurelie yang tidak mengakui pernikahan mereka sempat membuatnya hancur dan sedih. Namun, dia memilih untuk menerima kenyataan dan melanjutkan hidupnya.
"Pada saat itu sih, ya hancur. Sedih pasti. Saya juga kan manusia ya. Tapi mau gimana gitu. Saya terima apa adanya, termasuk berita-berita yang dulu, yang udah lalu," tuturnya.
"Saya terima, selama nggak menganggu saya secara hukum. Saya anggap kayak nggak ada aja," ujar Roby lebih lanjut.
Baca Juga: Kretek Rasa Cinta! Aksi Tyler Bigenho ke Aurelie Moeremans Bikin Netizen Baper Berjamaah
Soal pernikahan Aurelie Moeramans dengan Tyler Bigenho, Roby Tremonti mengaku tidak mengetahuinya. Dia dan Aurelie rupanya sudah lama tidak bertemu dan tidak berkomunikasi sejak bercerai.
"Saya ikut bahagia, itu kan proses kehidupan ya karena sudah lama banget (sendiri) jadi selamat ya. Congratulations, semoga langgeng ya," kata Roby.
Roby Tremonty menegaskan bahwa dia tidak memiliki rasa dendam terhadap Aurelie dan hanya ingin fokus pada kehidupannya sendiri. Dia berharap Aurelie menemukan kebahagiaan dalam pernikahannya dengan Tyler.
Pernikahan Roby Tremonti dan Aurelie Moeremans memang sempat menjadi sorotan publik. Keduanya menikah pada tahun 2011 silam ketika Aurelie masih berusia 18 tahun.
Pernikahan tersebut diwarnai kontroversi karena tidak tercatat secara negara dan tidak dihadiri oleh orangtua Aurelie. Mereka akhirnya bercerai pada tahun 2013.
Kini, setelah bertahun-tahun berlalu, Roby Tremonti tampaknya telah berdamai dengan masa lalunya. Dia memilih untuk fokus pada kehidupannya dan memberikan doa terbaik untuk kebahagiaan mantan istrinya.
Berita Terkait
-
5 Artis yang Menikah dengan Busana Sederhana, Simpel tapi Tetap Elegan!
-
Aurelie Moeremans Bagikan Foto Pernikahan dengan Tyler, Banjir Ucapan Selamat dari Rekan Artis
-
Aurelie Moeremans Resmi Dinikahi Tyler, Apa Kabar Roby Tremonti Sekarang?
-
Mengenal Apa Itu Chiropractor, Profesi Tyler Bigenho Suami Aurelie Moeremans yang Ternyata Bukan Dokter Medis
-
Pesona Aurelie Moeremans, Kini Resmi Jadi Istri Tyler Bigenho
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Isu Liar Arka Anak Aura Kasih Terjawab, Kuasa Hukum Ridwan Kamil Buka Data Dokumen Rahasia
-
Apes! Ria Ricis dan Tim Alami Kejadian Tak Mengenakan saat Liburan di Dubai: Zonk dan Terburuk
-
Selama Ini Bungkam, Atalia Praratya Akhirnya Tanggapi Langsung Isu Ridwan Kamil Selingkuh
-
Tasya Farasya Jalani Umrah di Awal Tahun: Mau Nangis Meronta-ronta
-
Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
-
Padahal Jarang Muncul di TV, Rumah Senilai Rp50 Miliar Aura Kasih Dipertanyakan
-
Masih Cari Job MC Meski Jadi Wakil Bupati, Pembelaan Ramzi Tuai Kritik
-
Rayakan Tahun Baru, Joget Centil Marion Jola Lawan Hujan di Panggung Bundaran HI
-
Momen Atta Halilintar Salat di Emperan Toko Saat Liburan ke Tiongkok Picu Perdebatan
-
Sinopsis The Snitch: Persaingan Panas Jaksa dan Polisi di Balik Kasus Narkoba