Suara.com - Dengan asumsi berbagi nasib yang sama dipisah dari anak-anak selepas bercerai, Asha Shara mengirim pesan secara terbuka kepada Paula Verhoeven.
Dalam acara talkshow 'Rumpi: No Secret' pada Kamis (13/3/2025) kemarin, Asha Shara terkesan mengutarakan ekspresi deja vu dengan nasib yang sedang dialami Paula Verhoeven.
"Aku kemarin pas ngelihat Paula, aku bilang 'iya berat sekali'," kata Asha Shara, dilansir dari YouTube 'Rumpi: No Secret' pada Jumat (14/3/2025).
Oleh karena itu, Asha Shara memberi wejangan kepada Paula Verhoeven. Dia berharap, istri Baim Wong itu tidak kehilangan harapan kepada Tuhan.
"Tapi, stay strong. Aku gak bisa ngomong banyak, cuma sandarin diri sama Tuhan, libatkan Tuhan di setiap apapun. Hanya itu yang bisa nguatin kita," sambung Asha Shara.
Kemudian, Asha Shara juga berpesan ke Paula Verhoeven dan Baim Wong agar tidak berseteru di depan anak-anak. Dia tidak ingin anak mereka menjadi korban dalam perceraian.
Asha Shara menutup wejangannya untuk Paula Verhoeven dan Baim Wong dengan pesan berupa tidak menjelekkan satu sama lain di depan anak.
"Orang tuanya harus sabar, jangan libatin anak-anak sebenarnya. Jangan ngomong yang nggak enak depan anak-anak tentang bapak, tentang ibu," tutur Asha Shara.
Pada acara tersebut, Asha Shara juga mengutarakan ekspresi haru dapat bertemu kembali dengan dua anak perempuannya usai terpisah dua kali Ramadan.
Baca Juga: Jeritan Tangis Anak Dipaksa Berjumpa Paula Verhoeven, Baim Wong Didesak Berhenti
"Alhamdulillah (akhirnya bisa bertemu). Baru beberapa hari yang lalu," ujar Asha Shara.
Di kesempatan bertemu anak-anaknya kembali, Asha Shara bersyukur bisa quality time. Mereka menghabiskan waktu bersama dengan berjalan-jalan di pusat perbelanjaan.
"Alhamdulillah baru dapat waktunya yang pas, anak-anak juga bisa. Mereka diantar papanya. Walaupun cuma bisa di mal jalan, malam terus pulang," ucap Asha Shara.
Mengingat sudah beberapa waktu tidak bertemu, Asha Shara terharu ketika melihat anaknya kembali. Dia bahkan terkejut dengan setiap pertumbuhan anak-anaknya.
"Senang banget, sedih. Lihat anak-anak itu sudah tinggi, walau kita main, cerita, banyak amaze lihat mukanya, tingkahnya. Padahal banyak yang mau diomongin. Minta doain aja," kata Asha Shara.
Meski bersedih melewatkan pertumbuhan kedua anaknya, Asha Shara tetap merayakan momen berbuka puasa setelah hampir tiga tahun lamanya berselang.
Berita Terkait
-
Ibunda Paula Verhoeven Diduga Sindir Pedas Baim Wong : "Cium Kebusukanmu Sendiri"
-
Curhat Pilu Paula Verhoeven Soal Kedua Anaknya Saat Ikuti Kajian: Gak Kuat
-
Baim Wong Lulusan Mana? Dikritik usai Posting Video Anak Nangis Ketemu Paula Verhoeven
-
Jeritan Tangis Anak Dipaksa Berjumpa Paula Verhoeven, Baim Wong Didesak Berhenti
-
Tampil Stand Out dengan 4 Mix and Match Office Look ala Paula Verhoeven
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Viral Siswa SMPN 3 Depok Bawa Meja Lipat dari Rumah, Padahal Gedung Baru Direnovasi Rp 28 Miliar
-
Dicecar 16 Pertanyaan, Sarwendah Diperiksa Terkait Laporan Ruben Onsu Soal Fitnah Anak
-
Mesin Baru DeadSquad Mengoyak Telinga Metalhead di Taiwan
-
Paula Verhoeven Panik Kiano Nyaris Tertinggal Study Tour, Kenapa Baim Wong Dihujat?
-
Viral Ustaz Mengajar 85 Anak Tanpa Bayaran, Rela Lapar dan Hampir Terusir dari Kontrakan
-
Temuan Tabung Whip Pink di TKP Lula Lahfah Jadi Pintu Masuk Aturan Baru Penindakan Hukum
-
Amanda Manopo Terpukul, Calon Bayinya Dicaci dengan Sebutan Anak Haram
-
Muncul Isu Liar Soal Rully Anggi Akbar Setelah Digugat Cerai Boiyen
-
Syuting Film Extraction: Tygo di Tangerang, Anak-Anak Jadi 'Petugas' Dadakan Bantu Atur Lalu Lintas
-
Review Bridgerton Season 4 Part 1, Romansa Benedict dan Sophie Terlihat Menjanjikan