Suara.com - Rayen Pono resmi melaporkan Ahmad Dhani ke Bareskrim Mabes Polri, Rabu (23/4/2025) atas dugaan penghinaan terhadap marganya.
Dikenakan Pasal 156 KUHP dan atau Pasal 315 KUHP dan atau Pasal 310 KUHP dan atau Pasal 16 Juncto Pasal 4 huruf B, UU RI No 40 Tahun tentang Penghapusan Diskriminasi Ras dan Etnis, Rayen Pono ingin melihat apakah Ahmad Dhani bisa menggunakan hak imunitasnya sebagai anggota DPR RI.
"Ramai di media sosial, ada narasi bahwa AD katanya punya imunitas karena dia pejabat dan dia dekat dengan kekuasaan. Bahkan katanya, 'Lo sia-sia lah'," kata Rayen Pono.
"Kami mau buktikan sama-sama di sini, tidak ada satu orang pun yang punya imunitas terhadap hukum, apalagi seorang Ahmad Dhani," lanjut eks personel Pasto.
Langkah pertama pembuktian Rayen Pono dimulai dengan diterimanya laporan terhadap Ahmad Dhani oleh penyidik Bareskrim Mabes Polri.
"Ini hanya sebuah mitos. Dengan laporan kami diterima, itu menjadi bukti bahwa semua diperlakukan sama di mata hukum. Jadi ketika terjadi pelanggaran hukum, artinya semua sama di mata hukum. Tinggal kami nikmati proses ini," jelas Rayen Pono.
Rayen Pono, dalam langkah berikutnya, turut meminta atensi Presiden Prabowo Subianto yang juga pimpinan Partai Gerindra untuk ikut mengawasi proses hukum terhadap Ahmad Dhani.
"Kalau kasus ini sampai di permukaan, saya harap Presiden kita bapak Prabowo bisa lihat dan bisa memantau kasus ini," harap Rayen Pono.
Kata Rayen Pono, Presiden Prabowo Subianto tahu betul bagaimana kuatnya nilai sebuah marga bagi mereka yang memilikinya.
Baca Juga: Prabowo Absen, Jokowi Bakal Diutus ke Pemakaman Paus Fransiskus, Apa Alasannya?
"Hari ini, kita memiliki presiden kebanggaan yang setengah darahnya itu Indonesia Timur. Jadi, dengan penuh rasa hormat, saya yakin dan percaya pak Prabowo sangat paham dan mengerti arti sebuah marga," tutur Rayen Pono.
Rayen Pono juga meyakini bahwa substansi laporannya terhadap Ahmad Dhani sudah jelas, sehingga pentolan Dewa 19 tidak bisa mengelak lagi dari proses hukum.
"Ini udah nggak bisa lari ke mana-mana. Substansi sudah jelas, jadi mari kita hadapi secara gentleman," ajak Rayen Pono ke Ahmad Dhani.
Ke depan, Rayen Pono juga meminta Ahmad Dhani belajar untuk mengurangi arogansi karena punya nama besar.
"Apa yang ingin kami sampaikan adalah, Mas Dhani juga harus berjiwa besar menerima ini. Jangan lagi, dengan penuh kerendahan hati, punya arogansi untuk meremehkan orang lain. Kita semua sama di mata hukum," himbau Rayen Pono.
Apalagi dalam hal ini, Ahmad Dhani sudah menyinggung salah satu marga dengan memelesetkan namanya ke sesuatu yang berkonotasi negatif.
Berita Terkait
-
CEK FAKTA: Prabowo Ganti Program MBG jadi Pendidikan Gratis Seumur Hidup
-
Prabowo Targetkan RI Jadi Lumbung Pangan Dunia: Selama Pangan Aman, Nggak Usah Takut Saham Turun
-
Cak Imin Bantah Kode Prabowo Soal 'Rapatkan Barisan' untuk Pemilu 2029, Ini Penjelasannya
-
Prabowo: Petani Indonesia Harus Makmur, Punya Rumah dan Mobil Bagus
-
Prabowo Ungkap Strategi Swasembada Pangan, Salah Satunya Mau Bikin Kebun Bertingkat di Perkotaan
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Ammar Zoni Siap Buka-bukaan di Sidang Narkoba, Janji Ungkap Fakta Sebenarnya
-
Hadiri Sidang, Ammar Zoni Senyum Semringah Sambil Pegang Tasbih
-
Jejak Digital Jule Ngarep Jefri Nichol, Ditulis Beberapa Bulan Jelang Nikah dengan Na Daehoon
-
Bikin Gaduh Usai Sebut Pemilik Podcast Juara Selingkuh, Hotman Paris: Cuma Iseng Aja
-
Lagi Dipenjara, Nikita Mirzani Masih Bisa Ledek Richard Lee yang Kini Jadi Tersangka
-
Indra Priawan Justru Senang Nikita Willy Tak Kerja, Ibrahim Risyad Kena Sentil
-
Ahok Puji Keberanian Pandji Pragiwaksono di Mens Rea: Gila, Nekat Banget
-
Tunggu sampai Pagi, Dokter Detektif Kecewa Richard Lee Tak Ditahan
-
The Batman Part 2 Bertabur Bintang Marvel, Ada Sebastian Stan Hingga Scarlett Johansson
-
Dulu Bangga Tampil Seksi, Celine Evangelista Nangis Ingat Dosa yang Ditanggung