Suara.com - Kabar bahagia datang dari dunia olahraga Tanah Air. Bintang voli nasional, Megawati Hangestri Pertiwi, resmi dipersunting oleh atlet finswimming, Dio Novandra Wibawa.
Pernikahan Megawati Hangestri dan Dio berlangsung dalam sebuah prosesi pernikahan yang berlangsung penuh khidmat.
Akad nikah pasangan atlet ini digelar pada Jumat, 4 Juli 2025, di Masjid Roudhotul Muchlisin, Kaliwates, Jember, Jawa Timur.
Acara sakral tersebut dimulai pukul 13.00 WIB dan turut disiarkan langsung melalui kanal YouTube Megawati bertajuk Megawati Smash Up, sehingga para penggemar dan masyarakat luas dapat ikut menyaksikan momen istimewa itu meski dari jauh.
Prosesi akad nikah berlangsung dengan suasana yang hangat dan penuh kekhusyukan.
Bagus Kurniawan, kakak kandung Megawati, dipercaya menjadi wali nikah untuk adik perempuannya.
Dalam momen penting tersebut, Dio tampak mantap melafalkan ijab kabul di hadapan penghulu dan para saksi.
"Saya terima nikah dan kawinnya Megawati Hangestri Pertiwi binti [Almarhum] Maksum dengan emas kawin tersebut dibayar tunai," ucap Dio dengan lantang.
Lafaz akad itu pun disambut kata “sah” dari para saksi dan tamu undangan yang hadir.
Baca Juga: Megawati Hangestri Comeback ke Timnas Voli Putri Indonesia, Yolla Yuliana Pensiun
Suasana haru pecah setelah akad nikah selesai. Megawati keluar dari ruang akad dengan mengenakan gaun pengantin putih yang anggun,.
Dia juga nampak memeluk erat foto sang ayah, almarhum Maksum, yang telah berpulang beberapa tahun lalu.
Langkahnya menuju pelaminan diiringi oleh sang ibunda dan ibu mertua. Tangis Megawati pecah, memperlihatkan campuran rasa bahagia sekaligus kerinduan mendalam kepada sosok ayah yang selalu mendukung kariernya sebagai atlet.
Momen tersebut turut membuat banyak tamu undangan terharu, bahkan beberapa terlihat menyeka air mata.
Dalam akad nikah itu, Dio memberikan mahar berupa uang tunai Rp4.725.000, emas seberat 8 gram, dan seperangkat alat salat.
Mahar yang diberikan pun memiliki makna filosofis sebagai simbol keberkahan dan harapan agar rumah tangga mereka selalu diliputi kebahagiaan dan ketakwaan kepada Tuhan.
Berita Terkait
-
Megawati Hangestri Comeback ke Timnas Voli Putri Indonesia, Yolla Yuliana Pensiun
-
Segera Nikah, Megawati Hangestri Bakal Tunda Punya Anak Demi Karier
-
Jirayut Bertemu Megawati Hangestri, Rela Jinjit Demi Foto Bareng
-
Final Four Proliga: Megawati Hangestri Cuma Nonton, Gresik Petrokimia Menang
-
Ditolak Korea Selatan, Rivan Nurmulki Jadi MVP di Liga Voli Jepang
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Akui Sempat Malu Main Sinetron Ganteng Ganteng Serigala, Jessica Mila Tuai Kritik
-
Viral Video Mualem Duduk di Pelaminan Bersama Pengusaha Malaysia, Gubernur Aceh Menikah Lagi?
-
Umay Shahab Sampaikan Pesan Haru Usai Prilly Latuconsina Mundur dari Sinemaku Pictures
-
Tengku Zanzabella Soroti Pola Asuh Orang Tua Aurelie Moeremans
-
Segera Menikah, El Rumi Bahas Kemungkinan Syifa Hadju Jadi IRT
-
Dituding Nathalie Holscher Lupakan Adzam, Sule: Dia Cuma Gimik
-
Brooklyn Beckham Bongkar Konflik Keluarga David dan Victoria Beckham Lewat Klarifikasi Panjang
-
Teddy Pardiyana Minta Jatah Warisan Bintang, Sule Kasih Respons Menohok: Kerja!
-
8 Film Produksi Sinemaku Pictures Sebelum Prilly Latuconsina Hengkang
-
4 Pertunangan Pasangan Artis Disiarkan TV, Terbaru El Rumi dan Syifa Hadju