- Film horor Maryam dari kisah nyata tayang September 2025.
- Maryam mengalami teror gaib 29 tahun hingga sulit beribadah.
- Film bertujuan membangun empati pada perjuangan hidup Maryam.
Suara.com - Film horor terbaru bertajuk Maryam: Janji dan Jiwa yang Terikat siap tayang di bioskop pada 18 September 2025.
Karya garapan sutradara Azhar Kinoi Lubis ini diproduksi oleh VMS Studio dan mengangkat kisah nyata yang pertama kali viral melalui podcast Lentera Malam episode Belenggu Jin Kafir.
Film ini tidak hanya menawarkan ketegangan, tetapi juga menyimpan kisah hidup penuh perjuangan dari sosok Maryam asli.
Perempuan ini mengaku sudah 29 tahun hidup dalam belenggu teror gaib hingga sulit beribadah dengan tenang.
"Di sini ingin menyampaikan bukan hanya horornya saja, tapi juga membangunkan rasa empati kepada Maryam yang sudah menjalani hidup 29 tahun dengan sangat berat. Itu orang yang mau salat saja diganggu, beribadah diganggu. Coba bayangkan bagaimana hidupnya," kata Shalu TR, Produser Eksekutif, dalam jumpa pers di kawasan MH Thamrin, Jakarta Pusat belum lama ini.
Shalu berharap hadirnya film ini bisa membawa dampak positif, bukan hanya bagi penonton, tetapi juga bagi Maryam sendiri.
"Mudah-mudahan dengan film ini, Maryam bisa mendapat bantuan agar dapat beribadah dengan tenang," ujarnya.
Dalam kesempatan yang sama, Maryam asli turut hadir dan membagikan isi hatinya.
Dia mengaku masih terus berjuang menghadapi kondisi yang di luar nalar, sembari berharap masyarakat bisa memahami keadaannya.
Baca Juga: Review Film Operation Hadal: Aksi Militer Tiongkok yang Penuh Adrenalin!
"Sampai saat ini saya masih berjuang untuk berdamai dengan kondisi saya, meskipun di luar akal saya. Saya berharap kalian bisa mengerti kondisi saya, karena ini benar-benar yang saya alami apa adanya," tutur Maryam.
Sutradara Azhar Kinoi Lubis mengaku proyek ini terasa sangat personal baginya.
Dia ingin menerjemahkan pengalaman Maryam ke dalam visual yang bukan hanya menyeramkan, tetapi juga menyentuh hati penonton.
"Proyek ini benar-benar sangat personal yang saya rasakan. Dari hal-hal personal itu saya bangun visual-visualnya," ujar Azhar.
Film Maryam dibintangi oleh sejumlah aktor berbakat, seperti Claresta Taufan, Wafda Saifan, Rukman Rosadi, dan Debo Andryos.
Mereka berperan menghidupkan kisah seorang perempuan yang dicintai oleh sosok jin selama lebih dari 26 tahun, hingga hampir membuatnya putus asa karena orang-orang terdekat ikut terdampak.
Berita Terkait
-
Ibo Setiawan Kembali Berulah, Diusir dari Gala Premiere Film Dia Bukan Ibu
-
Sinopsis Orokamono no Mibun, Film Jepang yang Dibintangi Takumi Kitamura
-
Paramount Pictures Berani Lawan Arus, Kecam Aksi Boikot Israel yang Didukung Ratusan Aktor Ternama
-
Dianggap Mirip Korea, Video Keberhasilan Prabowo Muncul di Bioskop Sebelum Film Dimulai
-
Yakin Nikah? Film Ini Bikin Kamu Mikir Dua Kali soal Pernikahan!
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Siapa Jeffrey Hendrik yang Ditunjuk Jadi Pjs Dirut BEI?
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
Terkini
-
Rey Mbayang Pasang Badan Usai Filmnya dengan Dinda Hauw Disebut Sepi Penonton
-
Sikap Bijak Kenny Austin ke Amanda Manopo di Tengah Tuduhan 'Hamil Anak Haram'
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Pavane, Film Debut Moon Sang Min di Netflix
-
Permintaannya Ditolak, Ammar Zoni Tetap Dikembalikan ke Nusakambangan Usai Sidang Selesai
-
Tampil di Ultraverse Festival, Bernadya Gugup Nyanyikan Lagu Baru
-
Jennifer Coppen Kecewa Eks Mertua Bahas Kamari Panggil Justin Hubner 'Papa' di TikTok
-
Irfan Hakim Pegang Kartu AS Denada Soal Ressa, Ogah Bocorkan Demi Netralitas
-
Mimi Peri Tolak Oplas Biar Cantik, Takut Bohongi Tuhan
-
Mengenal 4 Karakter Baru Bridgerton Season 4, Kunci Konflik Cinta Benedict
-
Curhat Pilu Nurul Akmal Hanya Diangkat PPPK Paruh Waktu: Apakah Aku Tidak Pantas?