- Nana Mirdad mengkritik pemerintah Bali soal penanganan banjir.
- Minimnya antisipasi pemerintah membuat warga cemas setiap hujan turun.
- Banjir parah jadi bukti lemahnya tata kota dan drainase.
Suara.com - Aktris Nana Mirdad kembali bersuara lantang soal banjir yang melanda Bali.
Melalui Instagram Story pada Selasa, 16 September 2025, istri aktor Andrew White itu menyoroti peran pemerintah daerah, khususnya Gubernur Bali, usai hujan deras pada Senin, 15 September 2025 kembali membuat sejumlah wilayah terendam.
Dalam unggahannya, Nana membagikan video situasi banjir sembari mengkritisi minimnya langkah antisipasi.
Dia menilai curah hujan kali ini tidak terlalu tinggi, namun dampaknya sudah cukup parah.
"(Kondisi banjir) kemarin dengan curah hujan yang cuma segitu-segitu aja," tulis Nana Mirdad.
Perempuan 40 tahun tersebut lantas menyentil langsung Gubernur Bali, I Wayan Koster dengan menandai akun Instagram sang pejabat.
"Pakkk @kostergubernurbali Bali sedang tenggelam ini pak.. Pembersihan pun belum maksimal padahal kemarin berhari-hari terang. Kebanyakan juga pembersihan itu dilakukan warga dan volunteer," tutur Nana.
Ibu dua anak ini menambahkan, kondisi banjir yang terus berulang telah membuat masyarakat merasa cemas setiap kali hujan turun.
Dia meminta agar pemerintah tidak tinggal diam dan segera memberikan solusi nyata.
Baca Juga: 18 Orang Meninggal, Sheila Marcia Semprot Pembuat Video Lucu Banjir Bali
"Dengan penuh hormat, satu Bali lagi khawatir-khawatirnya nih pak sampai susah tidur kalau hujan.. Tenangin rakyat dulu tolong Pak.. Solusi kita apa pak?" tegasnya.
Unggahan ini menuai perhatian publik, mengingat beberapa hari sebelumnya Nana juga sempat menyinggung soal peran pemerintah dalam mengelola pajak dan infrastruktur.
Menurutnya, banjir yang makin parah setiap tahun adalah bukti lemahnya penanganan tata kota dan sistem drainase.
Diketahui, hujan deras yang mengguyur Bali sejak Senin malam memicu banjir di beberapa titik, termasuk Denpasar dan sekitarnya.
Genangan membuat akses jalan terganggu, sementara sebagian warga harus mengevakuasi barang-barang berharga mereka.
Banjir kali ini menambah daftar panjang bencana hidrometeorologi di Bali dalam sepekan terakhir.
Berita Terkait
-
Rizky Ridho Ngamuk? Strategi Diving Bali United Kacaukan Skenario Persija Jakarta
-
Bali Diterjang Banjir, Bagaimana Nasib Jaringan XLSMART? Ini Update Terbarunya
-
Polda Bali Resmi 14 Orang karena Dicap Perusuh Demo Agustus, 4 di Antaranya Masih Anak-anak
-
Gara-gara Rumput JIS, Rizky Ridho Harus Belajar Ilmu di Luar Kebiasaan
-
Rahasia Ruang Ganti Persija Selamat dari Keganasan Bali United
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
Terkini
-
Alasan Raffi Ahmad Bantu Biayai pengobatan Fahmi Bo, Ternyata Ada Kaitannya dengan Sang Mertua
-
Belum Resmi Cerai, Sabrina Chairunnisa Tawarkan Deddy Corbuzier pada Riyuka Bunga
-
Potret Lisa BLACKPINK Jadi Sirene Emas Jibaro di Halloween 2025, Kostumnya Bikin Takjub!
-
Diduga Teler, Onad Bikin Desta Kesal di Podcast Vindes, Sebulan sebelum Terciduk Narkoba
-
Kini Tilap Uang Fuji Rp1 Miliar, Pantas Dulu Karyawan Dikasih Hadiah Uang Segepok Biasa Saja
-
Penampilan Cetar Azizah Salsha di Turnamen Padel, Lipstiknya On Point
-
Kini Onad Terjerat Kasus Narkoba, dr Richard Lee Diduga Sudah Curiga Sejak Setahun Lalu
-
Gendong Anak Erika Carlina, Panggilan Deddy Corbuzier Jadi Omongan
-
Sinopsis Rosario, Ketika Cinta Nenek Jadi Kutukan Mengerikan Bagi Cucu Kesayangan
-
7 Film dan Series Original Netflix Tayang November 2025, Ada Stranger Things 5!