- Vidio dan Screenplay Films meluncurkan series action berjudul Algojo, debut Arya Saloka dalam genre laga yang berlatar kerasnya Jakarta Utara.
- Serial ini mengisahkan Zar, seorang "Anjelo", yang terpaksa menjadi pembunuh bayaran demi menyelamatkan ayahnya dari bahaya besar.
- Algojo yang terdiri delapan episode dijadwalkan tayang eksklusif di platform Vidio mulai tanggal 16 Januari 2026.
Rahabi Mandra, sang sutradara, mengaku sangat terbantu dengan kehadiran Doms Dee, aktor yang juga berperan dalam serial ini.
Doms Dee disebut Rahabi sebagai "perpustakaan berjalan" mengenai seluk-beluk kehidupan jalanan di wilayah tersebut.
"Gue terpikat sekali ketika ditawari premis ada Anjelo mau jadi Algojo. Gue suka yang kontras seperti itu. Tapi gua merasa kurang paham areanya, sampai akhirnya ketemu Doms Dee. Gue banyak banget nanya sama dia, detail-detailnya, bahkan sampai celetukan-celetukan khas sana," ucap Rahabi.
Arya Saloka: Debut Laga yang Menguras Emosi
Sorotan utama tentu tertuju pada Arya Saloka. Dikenal luas lewat peran-peran drama romantis, suami fiktif sejuta umat ini mengambil risiko besar dengan keluar dari zona nyamannya.
Memerankan Zar bukan sekadar soal adu jotos, tetapi juga menyampaikan emosi seorang anak yang terdesak keadaan.
"Ini pertama kalinya saya terjun ke action series. Berat secara fisik, tapi menarik karena setiap gerakan Zar punya alasan emosional. Dia bukan sekadar berkelahi, tetapi dia bertahan demi orang-orang yang dia sayangi, sambil berjuang menjaga nuraninya," tutur Arya.
Aktor 34 tahun itu juga menceritakan tantangan syuting yang berlangsung di bulan Ramadan. Arya harus menjaga stamina untuk adegan pertarungan berat meski sedang berpuasa.
Transformasi fisiknya pun terlihat nyata, di mana Arya melakukan persiapan fisik intens dan diet ketat demi memvisualisasikan karakter Zar yang hidup di jalanan keras, meski dia enggan merinci detail penurunan berat badannya secara berlebihan.
Baca Juga: Serial Terlaris dan Paling Banyak Ditonton di Vidio Sepanjang 2025
Randy Pangalila dan Caitlin Halderman: Taktis dan Tangguh
Di sisi berseberangan, aktor spesialis laga Randy Pangalila memerankan Frengky, seorang algojo senior yang dingin, taktis, dan mematikan.
Randy menyebut karakter ini sangat berbeda dari peran-peran sebelumnya yang mungkin lebih emosional atau meledak-ledak.
"Kalau Frengky itu didesain untuk karakter yang paling taktis, yang paling bisa semuanya. Ada bantingan, kuncian, pukulan, tendangan, semuanya itu ada di Frengky," ujar Randy.
Randy dan Arya bahkan menjalani pelatihan dasar fisik selama dua bulan bersama Piranha Stunt sebelum masuk ke tahap koreografi, demi memastikan keamanan dan keindahan visual saat final battle.
Sementara itu, Caitlin Halderman hadir sebagai Icha, sosok perempuan yang menjadi kompas moral bagi Zar.
Berita Terkait
-
Serial Terlaris dan Paling Banyak Ditonton di Vidio Sepanjang 2025
-
5 Film dan Drama Korea Tayang di Vidio Desember 2025, Ada Love Me yang Dibintangi Seo Hyun Jin
-
4 Pengorbanan Arya Saloka di Series Algojo, Rela Diet 14 Kg hingga Mata Berdarah
-
Sisi Gelap Tanjung Priok di Series 'Algojo', Transformasi Arya Saloka dari Anjelo Jadi Tukang Jagal
-
5 Tontonan Film Baru di Vidio Desember 2025 yang Wajib Masuk Watchlist
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
No Way Up Sajikan Horor Survival yang Memacu Adrenalin antara Langit dan Laut, Malam Ini di Trans TV
-
Pernah Kena Isu Selingkuh dengan Zize, Salim Nauderer Direstui Faisal Haris Pacari Shakilla Astari
-
Flash Disk Berisi Konten Netflix Jadi Barbuk Kasus Pandji Pragiwaksono, Apakah Ini Pembajakan?
-
Tak Hanya Ogah jadi Babu, Ibrahim Risyad Merasa Nikah Bikin Masalahnya Bertambah
-
Ruhut Sitompul Sentil Pelapor Pandji Pragiwaksono: Gagal Total dan Bikin Malu
-
Sudah Jadi Istri Maxime Bouttier, Luna Maya Masih Simpan Postingan tentang Ariel NOAH
-
Reni Effendi Klarifikasi soal Foto dr Richard Lee bareng Cewek: Saya Tahu Siapa Suami Saya
-
5 Fakta Pilu Ressa Rizky, Mengaku Anak Denada yang Ditelantarkan Selama 24 Tahun
-
Sinopsis Our Universe: Kisah Bae In Hyuk dan Roh Jeong Eui Asuh Ponakan, Tayang di HBO Max
-
Siapa Mantan Aurelie Moeremans? Viral Pengakuan Di-Grooming Sejak 15 Tahun