Entertainment / Film
Kamis, 08 Januari 2026 | 20:15 WIB
Series Algojo yang dibintangi Arya Saloka, Randy Pangalila, dan Caitlin Harderman akan ayang di Vidio pada 16 Januari 2026. [Vidio]
Baca 10 detik
  • Vidio dan Screenplay Films meluncurkan series action berjudul Algojo, debut Arya Saloka dalam genre laga yang berlatar kerasnya Jakarta Utara.
  • Serial ini mengisahkan Zar, seorang "Anjelo", yang terpaksa menjadi pembunuh bayaran demi menyelamatkan ayahnya dari bahaya besar.
  • Algojo yang terdiri delapan episode dijadwalkan tayang eksklusif di platform Vidio mulai tanggal 16 Januari 2026.

Rahabi Mandra, sang sutradara, mengaku sangat terbantu dengan kehadiran Doms Dee, aktor yang juga berperan dalam serial ini.

Doms Dee disebut Rahabi sebagai "perpustakaan berjalan" mengenai seluk-beluk kehidupan jalanan di wilayah tersebut.

"Gue terpikat sekali ketika ditawari premis ada Anjelo mau jadi Algojo. Gue suka yang kontras seperti itu. Tapi gua merasa kurang paham areanya, sampai akhirnya ketemu Doms Dee. Gue banyak banget nanya sama dia, detail-detailnya, bahkan sampai celetukan-celetukan khas sana," ucap Rahabi.

Arya Saloka: Debut Laga yang Menguras Emosi

Sorotan utama tentu tertuju pada Arya Saloka. Dikenal luas lewat peran-peran drama romantis, suami fiktif sejuta umat ini mengambil risiko besar dengan keluar dari zona nyamannya. 

Memerankan Zar bukan sekadar soal adu jotos, tetapi juga menyampaikan emosi seorang anak yang terdesak keadaan.

"Ini pertama kalinya saya terjun ke action series. Berat secara fisik, tapi menarik karena setiap gerakan Zar punya alasan emosional. Dia bukan sekadar berkelahi, tetapi dia bertahan demi orang-orang yang dia sayangi, sambil berjuang menjaga nuraninya," tutur Arya.

Aktor 34 tahun itu juga menceritakan tantangan syuting yang berlangsung di bulan Ramadan. Arya harus menjaga stamina untuk adegan pertarungan berat meski sedang berpuasa. 

Transformasi fisiknya pun terlihat nyata, di mana Arya melakukan persiapan fisik intens dan diet ketat demi memvisualisasikan karakter Zar yang hidup di jalanan keras, meski dia enggan merinci detail penurunan berat badannya secara berlebihan.

Baca Juga: Serial Terlaris dan Paling Banyak Ditonton di Vidio Sepanjang 2025

Randy Pangalila dan Caitlin Halderman: Taktis dan Tangguh

Di sisi berseberangan, aktor spesialis laga Randy Pangalila memerankan Frengky, seorang algojo senior yang dingin, taktis, dan mematikan. 

Randy menyebut karakter ini sangat berbeda dari peran-peran sebelumnya yang mungkin lebih emosional atau meledak-ledak.

"Kalau Frengky itu didesain untuk karakter yang paling taktis, yang paling bisa semuanya. Ada bantingan, kuncian, pukulan, tendangan, semuanya itu ada di Frengky," ujar Randy. 

Randy dan Arya bahkan menjalani pelatihan dasar fisik selama dua bulan bersama Piranha Stunt sebelum masuk ke tahap koreografi, demi memastikan keamanan dan keindahan visual saat final battle.

Sementara itu, Caitlin Halderman hadir sebagai Icha, sosok perempuan yang menjadi kompas moral bagi Zar. 

Load More