Suara.com - Mata adalah jendela dunia. Tanpa mata, kita tak bisa menikmati keindahan alam semesta. Namun terkadang masih banyak yang mengabaikan kesehatan mata.
Padahal ada banyak cara mudah yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan mata seperti tidak membaca buku dalam ruangan kurang pencahayaan, tidak menonton TV terlalu dekat, melindungi mata dari sinar matahari, dan banyak lagi.
Tak hanya itu, Anda juga harus mengonsumsi makanan kaya nutrisi yang juga mampu melindungi kemampuan mata. Berikut adalah beberapa nutrisi penting yang dibutuhkan oleh mata agar tetap sehat:
1. Vitamin E
Vitamin E mengandung antioksidan yang melindungi sel-sel tubuh dan mencegah radiasi bebas yang merusak jaringan sehat di mata. Tak hanya itu, vitamin E juga melindungi mata dari sinar matahari. Sebuah penelitian mengungkapkan pentingnya peran vitamin E untuk kesehatan mata. Beberapa makanan yang mengandung vitamin E, antara lain kenari, alpukat, almond, kale, dan kubis.
2. Vitamin C
Vitamin C tidak hanya meningkatkan kekebalan tubuh, tetapi juga baik untuk kesehatan mata. Vitamin C mengandung antioksidan kuat yang penting untuk pertumbuhan kolagen, untuk menyembuhkan luka, dan mempercepat proses penyembuhan. Vitamin C juga bisa melindungi lensa mata Anda dan melindungi dari kerusakan. Beberapa makanan yang mengandung vitamin C, antara lain bit, kale, seledri, blueberry, ubi jalar.
3. Seng
Zinc atau seng adalah zat mineral yang ada di jaringan bawah retina. Fungsinya adalah untuk membantu menyerap dan membawa vitamin A untuk mata dan memproduksi melanin. Melanin memberi warna kulit, mata, dan rambut. Melanin juga melindungi mata dari sinar matahari. Makanan yang mengandung banyak seng adalah daging sapi, domba, labu, bayam, dan wijen.
4. Lutein
Diklasifikasikan sebagai karotenoid, lutein berfungsi sebagai pelindung mata. Antioksidan kuat ini berada di retina. Penelitian mengungkapkan bahwa lutein dapat mencegah sel kanker untuk berkembang dan menyebar. Mengonsumsi makanan yang mengandung lutein juga mencegah degenerasi makula, yang dapat membunuh jaringan di sekitar retina. Makanan yang mengandung lutein yang kale, bayam, brokoli, dan jagung.
5. Zeaxanthin
Zeaxhantin termasuk dalam keluarga karotenoid dan bekerja dengan lutein untuk mencegah penurunan penglihatan, meningkatkan kesehatan mata dan mencegah penyakit. Pusat retina disebut makula yang berisi 75 persen zeaxanthin yang mencegah cahaya yang berlebihan masuk ke mata dan mengobati kesehatan sel. Makanan kaya zeaxanthin antara lain buah-buahan kangkung, bayam, telur, dan jeruk.
Berita Terkait
-
Stop Boros Beli Makan Siang! Ini Panduan Meal Prep Anti-Ribet buat Anak Kantoran
-
Bukan Cuma Bikin Enak, 8 Makanan Fermentasi Ini Ternyata Pahlawan Buat Usus Sehat
-
Basreng Indonesia Ditarik BPOM Taiwan, Kenali Ciri-Ciri Cemilan dengan Pengawet Berlebihan
-
Potensi Ekonomi Sektor Obat dan Makanan Tembus Rp6 Ribu T
-
Mau Glowing Gak Cuma Modal Skincare? Coba Tambahin 8 Makanan Ini di Menu Harianmu
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
Terkini
-
Indonesia di Ambang Krisis Dengue: Bisakah Zero Kematian Tercapai di 2030?
-
Sakit dan Trauma Akibat Infus Gagal? USG Jadi Solusi Aman Akses Pembuluh Darah!
-
Dokter Ungkap Fakta Mengejutkan soal Infertilitas Pria dan Solusinya
-
Mitos atau Fakta: Biopsi Bisa Bikin Kanker Payudara Menyebar? Ini Kata Ahli
-
Stroke Mengintai, Kenali FAST yang Bisa Selamatkan Nyawa dalam 4,5 Jam!
-
Dari Laboratorium ITB, Lahir Teknologi Inovatif untuk Menjaga Kelembapan dan Kesehatan Kulit Bayi
-
Manfaatkan Musik dan Lagu, Enervon Gold Bantu Penyintas Stroke Temukan Cara Baru Berkomunikasi
-
Gerakan Peduli Kanker Payudara, YKPI Ajak Perempuan Cintai Diri Lewat Hidup Sehat
-
Krisis Iklim Kian Mengancam Kesehatan Dunia: Ribuan Nyawa Melayang, Triliunan Dolar Hilang
-
Pertama di Indonesia: Terobosan Berbasis AI untuk Tingkatkan Akurasi Diagnosis Kanker Payudara