Suara.com - Seorang lelaki berusia 54 tahun harus kehilangan kepala penisnya, karena menderita keracunan darah. Tak hanya itu, lelaki ini juga harus mengalami perubahan pada kulitnya yang menghitam dan mengakibatkan jaringan kulit di bagian kaki, paha, pantat dan alat kelamin, mati.
Lelaki yang tak mau menyebutkan namanya ini merasakan sakit yang begitu kuat hingga harus mengonsumsi obat-obatan dosis tinggi untuk meredakan rasa nyerinya. Dokter Edmond Sarkis dari Cooper Medical Centre di New Jersey mendiagnosis bahwa penyakit yang dialami pasiennya ini merupakan calciphylaxis, sebuah penyakit langka di mana kalsium menumpuk di pembuluh darah kecil dari jaringan lemak dan kulit.
"Saya belum pernah melihat kasus ini sebelumnya. Di sekujur tubuhnya terdapat lesi berwarna hitam bahkan penisnya harus dipotong," katanya.
Berdasarkan catatan medis pasien, ditemukan bahwa pasien Sarkis tersebut memiliki riwayat penyakit ginjal sehingga harus menjalani dialisis peritoneal untuk mengeluarkan sampah dari tubuh yang tidak bisa dikeluarkan ginjal.
Tak hanya itu, Sarkis juga menemukan bahwa pasien menderita fibrilasi atrium sehingga denyut jantung berdetak tidak teratur dan pasien mengonsumsi obat
pengencer darah Warfarin untuk mengatasinya.
"Pasien memiliki riwayat penyakit ginjal sehingga harus mengonsumsi obat warfarin. Ini yang diketahui sebagai pemicu timbulnya Calciphylaxis," imbuhnya.
Sarkis pun memutuskan untuk melakukan pemotongan kepala penis pasien untuk menghindari kematian fungsi bagian penis lainnya.
Kabar terbaru menunjukkan bahwa pasien meninggal dunia setelah sebelumnya mengalami infeksi pneumonia setelah keluar dari rumah sakit. (Daily Mail)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar