Suara.com - Seorang perempuan asal Alabama, Amerika Serikat, mengalami kenaikan berat badan yang cukup drastis dalam waktu satu tahun. Awalnya ia mengira hanya mengalami kenaikan berat badan biasa. Tapi ternyata, penyebab kenaikan berat badannya bukanlah kegemukan biasa. Ia terdeteksi memiliki kista ovarium yang sangat besar dengan berat 25 kg di dalam tubuhnya.
Selain kenaikan berat badan, perempuan bernama Kayla Rahn ini ternyata juga sering merasakan masalah di perutnya dan mengalami rasa sakit yang tidak dapat dijelaskan selama berbulan-bulan.
Hingga akhirnya ia pergi ke UGD di Rumah Sakit Jackson di Montgomery, Alabama, dan dokter menemukan kista besar di indung telurnya.
Perempuan berusia 30 tahun ini didiagnosis mucinous cystadenoma (bukan kanker), sejenis tumor epitel yang bisa tumbuh menjadi besar. Kebanyakan tumor epitel berkembang dari sel-sel yang menutupi permukaan luar ovarium dan bersifat jinak, demikian menurut National Ovarian Cancer Coalition (NOCC).
Dilansir dari laman Women's Health, sebelum mencari bantuan medis, Kayla telah berusaha menurunkan berat badannya selama satu tahun. Dia bahkan sering mendapatkan pertanyaan apakah dia sedang hamil kembar. Setelah kistanya ditemukan, Kayla mengatakan dirinya merasa sangat lega.
"Saya ingat, saya memberi tahu ibu saya dan menangis, mereka akan mengobatinya. Saya tahu ada yang salah," kata Kayla.
Tim medis pun melakukan operasi untuk mengangkat kista tersebut pada 26 Mei, sehari setelah kista tersebut ditemukan. Gregory Jones, M.D., seorang obgyn di Rumah Sakit Jackson, mengatakan dirinya pernah melihat jenis tumor ini sebelumnya, tetapi ia terkejut dengan besarnya ukuran kista yang dimiliki Kayla.
"Ini adalah salah satu yang terbesar yang pernah saya lihat atau angkat. Kami bersyukur operasi berjalan lancar untuknya," ujarnya.
Sekarang, Kayla mengatakan dia bersemangat untuk kembali bekerja dan hidup tanpa tumor seberat 25 kg.
Baca Juga: Antisipasi Teror, Pemkab Bekasi Sisir Pemukiman Padat Penduduk
"Segera setelah saya pulang dan bisa bergerak sedikit, saya mencoba setiap kemeja yang saya miliki. Rasanya luar biasa. Gaun yang sudah tidak bisa saya kenakan selama setahun, sekarang sudah bisa dipakai lagi," ujar dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Sakit dan Trauma Akibat Infus Gagal? USG Jadi Solusi Aman Akses Pembuluh Darah!
-
Dokter Ungkap Fakta Mengejutkan soal Infertilitas Pria dan Solusinya
-
Mitos atau Fakta: Biopsi Bisa Bikin Kanker Payudara Menyebar? Ini Kata Ahli
-
Stroke Mengintai, Kenali FAST yang Bisa Selamatkan Nyawa dalam 4,5 Jam!
-
Dari Laboratorium ITB, Lahir Teknologi Inovatif untuk Menjaga Kelembapan dan Kesehatan Kulit Bayi
-
Manfaatkan Musik dan Lagu, Enervon Gold Bantu Penyintas Stroke Temukan Cara Baru Berkomunikasi
-
Gerakan Peduli Kanker Payudara, YKPI Ajak Perempuan Cintai Diri Lewat Hidup Sehat
-
Krisis Iklim Kian Mengancam Kesehatan Dunia: Ribuan Nyawa Melayang, Triliunan Dolar Hilang
-
Pertama di Indonesia: Terobosan Berbasis AI untuk Tingkatkan Akurasi Diagnosis Kanker Payudara
-
Jangan Abaikan! SADANIS: Kunci Selamatkan Diri dari Kanker Payudara yang Sering Terlewat