Suara.com - Petenis Jepang Naomi Osaka baru-baru ini mengalahkan Serena Williams di babak final turnamen tenis US Open 2018 punya tips diet yang bisa Anda coba.
Sebagai perempuan berusia 20 tahun, Naomi Osaka hidup dengan aturan diet yang sangat ketat, berbeda jauh dengan kebanyakan gaya hidup gadis seusianya.
Naomi Osaka mengatakan kepada Teen Vogue bahwa ia berpegang teguh pada konsep diet ketat, baik saat turnamen tenis sedang berlangsung maupun tidak.
"Ini akan terdengar agak ekstrem, tetapi selama tidak bertanding, saya biasa makan makanan rebus. Saya akan merebus ayam dan brokoli, tidak ada karbohidrat," ungkap Naomi Osaka saat membicarakan tips diet.
Sementara saat kompetisi berlangsung, diet yang Naomi Osaka lakukan akan sedikit longgar.
"Saya sudah makan sarapan yang sama selama dua minggu berturut-turut, yaitu salmon bagel. Saya memakannya sebelum pertandingan," ujarnya.
Sebagai gadis pada umumnya, Naomi Osaka mengakui bahwa dirinya menyukai es krim. Meski begitu ia sadar bahwa dirinya tidak diperbolehkan terlalu sering dimanjakan dengan makanan-makanan enak seperti es krim.
"Saya hanya boleh makan es krim matcha. Saya tidak memakannya ketika saya berlatih, tetapi jika saya memenangkan turnamen, baru saya akan memakannya," ungkapnya.
Sebagai seorang warga negara Jepang, Naomi Osaka tahu betul makanan enak asal negaranya termasuk sushi dan udon. Sayangnya, Naomi tidak bisa menikmati kedua makanan lezat tersebut.
"Banyak hidangan nasi yang enak. Tapi saya tidak diizinkan untuk makan karbohidrat menjelang turnamen, jadi saya sedikit sedih. Tapi mudah-mudahan, saya memakan setidaknya satu makanan enak," kata Naomi Osaka lagi.
Semua kerja keras tersebut membuahkan hasil. Naomi Osaka berhasil menjadi jawara turnamen tenis bergengsi, US Open 2018 dan mengalahkan Serena Williams di final yang disebut penuh kontroversi tersebut.
Diberitakan juga, Naomi Osaka akan segera menandatangani kesepakatan sponsorship terbesar dalam bidang olahraga oleh atlet perempuan.
Sementara itu, kesepakatan sponsornya dengan Adidas juga akan berakhir pada akhir 2018 ini. Tetapi merek sepatu olahraga tersebut dilaporkan mulai bergerak cepat untuk memastikan Naomi Osaka tetap menjadi brand ambassador mereka.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Teknologi Jadi Kunci: Ini Pendekatan Baru Cegah Stunting dan Optimalkan Tumbuh Kembang Anak
-
Gak Perlu Marah di Grup WA Lagi, Call Centre 127 Siap Tampung Keluhan Soal Program MBG
-
5 Pilihan Sampo untuk Dermatitis Seboroik, Mengatasi Gatal dan Kulit Kepala Sensitif
-
Alasan Penting Dokter Bukan Cuma Perlu Belajar Pengobatan, Tapi Juga 'Seni' Medis
-
Dokter Kandungan Akui Rahim Copot Nyata Bisa Terjadi, Bisakah Disambungkan Kembali?
-
Klinik Safe Space, Dukungan Baru untuk Kesehatan Fisik dan Mental Perempuan Pekerja
-
Mengubah Cara Pandang Masyarakat Terhadap Spa Leisure: Inisiatif Baru dari Deep Spa Group
-
Terobosan Baru Lawan Kebutaan Akibat Diabetes: Tele-Oftalmologi dan AI Jadi Kunci Skrining
-
5 Buah Tinggi Alkali yang Aman Dikonsumsi Penderita GERD, Bisa Mengatasi Heartburn
-
Borobudur Marathon Jadi Agenda Lari Akhir 2025