Suara.com - Catat, Alasan Penting Anda Harus Bersihkan Organ Kelamin Usai Bercinta
Peduli akan kebersihan genital mungkin adalah hal terakhir yang ada di pikiran Anda selama atau setelah sesi bercinta. Tetapi, tahukah Anda kebiasaan tidak mencuci penis atau vagina setelah berhubungan seks dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan kelamin?
Menurut sebuah studi tahun 2017 yang diterbitkan dalam jurnal Immunity, bakteri spesifik yang ada di vagina Anda dapat memainkan peran dalam penularan HIV.
Dikutip dari The Health Site, penelitian menunjukkan bahwa perempuan yang vaginanya terinfeksi oleh spesies bakteri proinflamasi, empat kali lebih berisiko terkena HIV dibandingkan dengan mereka yang memiliki bakteri sehat di vagina.
Namun, terlepas dari HIV, ada berbagai masalah lain yang bisa terjadi, jika Anda tidak mencuci bagian sensitif Anda setelah bercinta. Inilah alasan penting mengapa Anda harus mencuci penis atau vagina Anda setelah berhubungan seks.
1. Menghindari penumpukan smegma
Smegma adalah penumpukan sel kulit mati, minyak dan berbagai cairan di ujung penis Anda atau di lipatan vagina Anda. Meskipun smegma tidak berbahaya, pembentukan yang berlebihan dapat menyebabkan iritasi dan infeksi.
Cuci alat kelamin Anda secara teratur untuk menghindari pembentukannya. Namun, jika mencuci secara teratur tidak membantu kondisi Anda, Anda harus berkonsultasi dengan dokter Anda.
2. Mencegah infeksi
Baca Juga: Ibu Hamil Kena Kutil Kelamin, Waspada Efeknya ke Janin
Setelah berhubungan seks, sejumlah semen akan terperangkap di bawah kulit khatan Anda yang dapat menyebabkan infeksi. Jadi mencuci alat kelamin Anda setelah bercinta itu penting untuk mengusir kuman.
Kebiasaan kebersihan pasca-koital yang buruk dapat menyebabkan infeksi jamur pada lelaki dan perempuan. Infeksi dapat menyebabkan bau tidak sedap disertai dengan rasa tidak nyaman seperti gatal dan sakit.
3. Menghilangkan bau
Setelah bercinta dengan pasangan, keringat pada penis atau vagina Anda bisa membuat baunya sangat buruk. Jadi, Anda perlu mencuci dengan baik. Anda dapat mencoba dan menambahkan yogurt dalam diet, karena probiotik dalam yogurt akan menjaga keseimbangan pH Anda.
Juga, minum jus cranberry dapat membantu Anda mengurangi bau di bagian sensitif Anda karena sifat antioksidannya akan menghambat pertumbuhan bakteri. Namun, jika baunya tetap ada, itu bisa menjadi tanda infeksi yang tersembunyi dan Anda harus berkonsultasi dengan dokter Anda.
4. Mencegah kandidiasis vagina
Infeksi jamur ini terjadi ketika tingkat pH vagina Anda meningkat (membuatnya kurang asam). Keseimbangan pH meningkat setelah berhubungan seks karena penumpukan bakteri. Jadi bersihkan bakteri setelah beraksi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Camping Lebih dari Sekadar Liburan, Tapi Cara Ampuh Bentuk Karakter Anak
-
Satu-satunya dari Indonesia, Dokter Ini Kupas Potensi DNA Salmon Rejuran S di Forum Dunia
-
Penyakit Jantung Masih Pembunuh Utama, tapi Banyak Kasus Kini Bisa Ditangani Tanpa Operasi Besar
-
Nggak Sekadar Tinggi Badan, Ini Aspek Penting Tumbuh Kembang Anak
-
Apoteker Kini Jadi Garda Terdepan dalam Perawatan Luka yang Aman dan Profesional
-
3 Skincare Pria Lokal Terbaik 2025: LEOLEO, LUCKYMEN dan ELVICTO Andalan Pria Modern
-
Dont Miss a Beat: Setiap Menit Berharga untuk Menyelamatkan Nyawa Pasien Aritmia dan Stroke
-
Jangan Tunggu Dewasa, Ajak Anak Pahami Aturan Lalu Lintas Sejak Sekarang!
-
Menjaga Kemurnian Air di Rumah, Kunci Hidup Sehat yang Sering Terlupa
-
Timbangan Bukan Segalanya: Rahasia di Balik Tubuh Bugar Tanpa Obsesi Angka