Suara.com - Aktor laga Iko Uwais kembali membintangi film Hollywood berjudul Stuber. Kali ini Iko Uwais menerima peran yang cukup berbeda dari karakter biasanya.
Penampilan Iko Uwais dalam film tersebut cukup berbeda karena ia harus mengganti warna rambutnya. Suami Audy Item itu lantas menceritakan pengalamannya bleaching rambut pertama kali.
"Saya dibleaching kurang lebih 2 kali bleaching. Hari itu juga dibleaching pertama sampai kering selama 4-5 jam terus saya dibleaching lagi kedua kali," kata Iko Uwais.
Sayangnya, Iko Uwais justru sakit kepala hebat setelah mengganti warna rambutnya. Bahkan menyetuh sedikit saja rambutnya terasa sangat pusing.
"Ternyata bleaching itu lumayan keras buat saya dan sehari sampai tiga hari itu agak migrain. Jadi disentuh sedikit rambutnya udah sakitnya minta ampun (kepala)," ujarnya.
Iko Uwais pun sempat mengonsumsi obat sakit kepala karena tak kuat menahan rasa sakitnya. Sampai akhirnya, Iko Uwais memutuskan pergi ke rumah sakit karena obat-obatan tersebut sudah tidak ampuh.
"Selama syuting saya menggunakan obat pain killer setiap pagi. Karena memang sakit banget, benar-benar sakit. Saya pikir akan hilang dengan sendirinya ternyata sampai dua minggu nggak hilang," jelasnya.
Ternyata kulit kepala Iko Uwais mengalami iritasi akibat bleaching beberapa kali yang akhirnya mengganggu salah satu saraf kepalanya.
Perlu dipahami bahwa banyak bahan kimia yang terkandung dalam pewarna maupun pemutih rambut. Bagi orang yang berkulit sensitif banyaknya bahan kimia dalam pewarna rambut tentu akan menimbulkan masalah atau efek samping seperti yang dirasakan Iko Uwais.
Baca Juga: Bahan Dasar Pewarna Rambut di Salon Ini Bikin Melongo, Apa Ya?
Melansir dari livestrong.com, p-Phenylenediamine (PPD) bahan kimia pada pewarna rambut ini dapat menyebabkan reaksi alergi seperti terbakar dan sakit kepala.
Bahkan 70 persen produk pewarna maupun pemutih rambut dapat menyebabkan reaksi alergi yang telah dilarang di negara Eropa karena dianggap karsinogen.
Bahan kimia lainnya dalam pewarna rambut juga bisa menyebabkan masalah neurologis. Beberapa lainnya juga dikaitkan mengganggu kekebalan tubuh.
Menurut American Cancer Society, beberapa produk juga bisa menyebabkan iritasi mata hingga kebutaan.
Pada umumnya, bleaching rambut bisa menyebabkan sejumlah masalah kerusakan rambut. Melansir dari caralyns.com, Anda mungkin akan memiliki rambut kering.
Salah satu efek samping platinum adalah kekeringan rambut yang mana kandungan ini ditemukan dalam produk bleaching rambut.
Berita Terkait
-
Film Timur Kisah Penyelamatan, Nagita Slavina sebagai Executive Producer
-
Jadi Produser Eksekutif Film Timur, Intip Lagi Deretan Film Karya Nagita Slavina
-
Pro Kontra Film "Timur" Iko Uwais: Antara Tuduhan Propaganda dan Apresiasi Seni Laga
-
Iko Uwais Batal Tanding di Bahkan Voli 3, Joe Taslim Diusulkan Jadi Pengganti
-
Iko Uwais Bergabung di Film Road House 2, Main BarengJake Gyllenhaal danHidetoshi Nishijima
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Waspada Konsumsi Minuman Soda Diet, Temuan Terbaru Sebut Risiko Penyakit Hati Naik hingga 60%
-
Inovasi Kedokteran Gigi yang Siap Ubah Layanan Kesehatan Mulut Indonesia
-
Waspada "Diabesity", Mengapa Indonesia Jadi Sarang Penyakit Kombinasi Diabetes dan Obesitas?
-
Gaya Hidup Modern Picu Kelelahan, Inovasi Wellness Mulai Dilirik Masyarakat Urban
-
Rahasia Anak Tumbuh Percaya Diri dan Kreatif, Jessica Iskandar Beberkan Kuncinya
-
BRIN Uji Rokok Elektrik: Kadar Zat Berbahaya Lebih Rendah, Tapi Perlu Pengawasan
-
Sering Luput Dari Perhatian Padahal Berbahaya, Ketahui Cara Deteksi dan Pencegahan Aritmia
-
Vape Bukan Alternatif Aman: Ahli Ungkap Risiko Tersembunyi yang Mengintai Paru-Paru Anda
-
Kesehatan Perempuan dan Bayi jadi Kunci Masa Depan yang Lebih Terjamin
-
8 Olahraga yang Efektif Menurunkan Berat Badan, Tubuh Jadi Lebih Bugar