Suara.com - Festival Pertengahan Musim Gugur sudah dekat. Pada momen tersebut, kue bulan yang merupakan makanan tradisonal masyarakat Tionghoa ini pun tak boleh ketinggalan.
Meski rasanya lezat, perlu dicatat bahwa kue bulan mengandung gula dan minyak yang sangat tinggi sehingga tak boleh dikonsumsi dalam jumlah berlebihan. Baked lotus seed paste mooncake mengandung sekitar 716 kkal.
Seorang pria paruh baya bermarga Wang telah mengonsumsi begitu banyak kue bulan hingga darahnya berubah menjadi putih, seperti dilaporkan Bastille Post.
Pria asal Hangzhou, China tersebut mengatakan di rumahnya, ada begitu banyak kue bulan dan ia takut akan terbuang sia-sia sehingga dia pun makan tiga hingga empat kue bulan hampir setiap hari selama empat bulan.
Padahal Wang juga merupakan seorang pasien uremik dengan gagal ginjal yang harus menjalani cuci darah. Penyakit tersebut seharusnya membuatnya untuk tidak makan sembarangan.
Hingga pada suatu pagi, dia pergi ke klinik untuk pemeriksaan. Staf medis yang mengambil darahnya untuk diperiksa terkejut. Mereka menemukan aliran darah Wang sangat lambat dan ketika mengalir keluar, darahnya kabur, keruh, bahkan ada bagian-bagiannya berwarna putih susu.
Ternyata kadar trigliserida (jenis lemak yang ditemukan dalam darah) dalam darah Wang adalah 16,6 mmol/L yang sepuluh kali lebih tinggi dari orang normal. Menurut Mayo Clinic, kadar trigliserida orang normal biasanya kurang dari 1,7 mmol/L.
Wang pun sama terkejutnya dan menyesali bahwa dia tidak bisa menikmati kue bulan lagi, dilansir dari world of buzz.
Dokter pun mengingatkan bahwa kandungan gula dan lemak pada kue bulan sangat tinggi. Terlalu banyak mengonsumsi makanan manis pun tak baik untuk kesehatan, terutama orang yang sakit.
Baca Juga: Teh Daun Alpukat Bisa Sembuhkan Asma hingga Ginjal, Simak Cara Bikinnya!
Data menunjukkan kue bulan isi telur asin panggang rata-rata mengandung 14 gram minyak atau sekitar tiga sendok teh.
Beruntung, kini kesehatan Wang kembali normal setelah perawatan. Ia berjanji pada dokter akan mengubah kebiasannya dan lebih sadar terhadap kesehatan.
Berita Terkait
-
5 Merek Gula Rendah Kalori Murah untuk Diabetes dan Diet, Bisa Ditemukan di Supermarket
-
Waspada Gagal Ginjal Akut Akibat Luka Bakar: Kenali Gejala dan Penyebabnya
-
Cara dan Syarat Daftar BPJS Kesehatan untuk Pasien Cuci Darah
-
5 Rekomendasi Smartwatch yang Bisa Hitung Kalori Terbakar Paling Akurat, Cocok untuk Pantau Diet
-
Waspada Metabolisme Lambat! 7 Hal Ini Bisa Merusak Mesin Pembakar Kalori Tubuh Anda
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Cedera Tendon Achilles: Jangan Abaikan Nyeri di Belakang Tumit
-
Super Flu: Ancaman Baru yang Perlu Diwaspadai
-
3D Echocardiography: Teknologi Kunci untuk Diagnosis dan Penanganan Penyakit Jantung Bawaan
-
Diam-Diam Menggerogoti Penglihatan: Saat Penyakit Mata Datang Tanpa Gejala di Era Layar Digital
-
Virus Nipah Sudah Menyebar di Sejumlah Negara Asia, Belum Ada Obatnya
-
Tak Perlu ke Luar Negeri, Indonesia Punya Layanan Bedah Robotik Bertaraf Internasional
-
Hari Gizi Nasional: Mengingat Kembali Fondasi Kecil untuk Masa Depan Anak
-
Cara Kerja Gas Tawa (Nitrous Oxide) yang Ada Pada Whip Pink
-
Ibu Tenang, ASI Lancar: Kunci Menyusui Nyaman Sejak Hari Pertama
-
Kisah Desa Cibatok 1 Turunkan Stunting hingga 2,46%, Ibu Kurang Energi Bisa Lahirkan Bayi Normal