Suara.com - Sutradara kenamaan, Joko Anwar, mengaku sempat terkena Demam Berdarah atau Demam Berdarah Dengue (DBD) saat menjalani syuting film Perempuan Tanah Jahanam.
Kebetulan saat itu Joko sedang berada di daerah Bangil, Banyuwangi, Jawa Timur.
"Waktu itu pada manggil suster, dia suster angkatan darat. Dia bilang, 'Anda mau sembuh? Anda ikutin saya. Ini trombosit Anda sangat rendah. Besok kalau nggak ikut kata-kata saya, Anda bisa meninggal. Anda harus bedrest," cerita sang sutradara, Senin (16/9/2019).
Saat itu, Joko Anwar langsung dilarikan ke rumah sakit.
"Iya sampai akhirnya opname delapan hari aku, itu di Bangil. Katanya sih DBD (Demam Berdarah Dengue)," sambungnya.
Seperti yang sudah diketahui, DBD merupakan penyakit menular akibat virus yang dibawa oleh nyamuk Aedes aegypti.
Melansir Hello Sehat, gejala DBD tahap awal adalah demam tinggi, timbul ruam dan merasa nyeri otot hingga sendi.
Sedangkan demam berdarah parah (dengue hemorrhagic fever), dapat menyebabkan pendarahan serius, penurunan tekanan darah yang tiba-tiba dan kematian.
DBD tidak dapat sembuh apabila dibiarkan begitu saja. Sebab, penyakit ini dapat menimbulkan komplikasi yang membahayakan jiwa.
Baca Juga: Kena DBD, Joko Anwar Nyaris Tewas saat Syuting Film Perempuan Tanah Jahanam
Komplikasi dari penyakit ini termasuk kerusakan pembuluh darah, kelenjar getah bening, serta pendarahan organ dalam.
Lambat laun pendarahan dalam dapat menyebabkan syok akibat tekanan darah menurun drastis dalam waktu singkat.
Jika sudah mengalami syok, berarti penyakit Anda sudah masuk kategori yang paling parah, yaitu dengue shock syndrome (DSS).
DSS dapat menyebabkan gagal jantung dan ginjal, bahkan kematian.
Berita Terkait
-
Salut! Joko Anwar Dapat Gelar Kehormatan dari Pemerintah Prancis
-
8 Seniman Film Terima Gelar dari Kemenbud Prancis, Termasuk Joko Anwar
-
Joko Anwar Rilis First Look Film Horor Komedi Terbarunya, Ghost in the Cell
-
Rilis First Look! Intip Pemeran Film Ghost in the Cell Karya Joko Anwar
-
Dari Joko Anwar hingga Mouly Surya: 7 Sutradara yang Mendefinisikan Ulang Sinema Indonesia
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar