Suara.com - Kekhawatiran virus corona Covid-19 merambah hingga ke tingkat perguruan tinggi di kalangan para akademisi. Institut Pertanian Bogor (IPB) menangguhkan kunjungan tamu dari negara-negara yang terkena dampak virus COVID-19 ke lingkungan IPB sampai batas waktu yang belum ditentukan.
Selain dari Tiongkok, sesuai dengan kebijakan pemerintah, sejauh ini belum ada larangan. Namun demikian, para pimpinan fakultas, departemen, pusat studi dan atau unit kerja lain diminta melaporkan kepada pimpinan IPB jika ada rencana kunjungan tamu, khususnya dari negara-negara terdampak Covid-19, jelas Rektor IPB Arif Satria melalui rilis pers yang diterima Jakarta, Minggu, seperti dikutip dari Antara.
Keputusan untuk menangguhkan kunjungan tamu itu dilakukan untuk mencegah kemungkinan penyebaran virus tersebut baik di lingkungan IPB atau di wilayah lain di Indonesia secara lebih luas.
Selain menangguhkan sementara kunjungan tamu, IPB juga mengimbau seluruh civitas akademiknya untuk menangguhkan perjalanan ke negara-negara yang terkena dampak virus tersebut.
Untuk perjalanan luar negeri yang sifatnya penting dan tidak dapat ditunda, harus meminta persetujuan pimpinan unit kerja, dengan tembusan kepada rektor, ujarnya.
Mereka yang diberi izin melakukan perjalanan ke negara terdampak diminta untuk mengikuti prosedur kesehatan berdasarkan ketentuan pemerintah dan otoritas kesehatan setempat.
Sementara itu, bagi civitas kampus yang baru selesai melakukan perjalanan ke luar negeri juga diminta untuk segera melaporkan kedatangannya kepada pimpinan unit kerja.
Apabila kurang sehat, khususnya yang baru tiba dari negara-negara terdampak virus corona Covid-19 kurang dari 14 hari yang lalu, maka sebagai langkah pencegahan, diwajibkan untuk segera melakukan pemeriksaan ke poliklinik IPB atau rumah sakit dan melaporkan hasilnya kepada pimpinan unit kerja dengan tembusan kepada rektor, terang Arif.
Selain itu, ia mengimbau seluruh warga kampus tersebut untuk selalu menjaga kesehatan. Jika salah satu diantara mereka merasa sakit atau mengetahui rekan atau tamu mengalami gangguan kesehatan, khususnya yang mengarah pada gejala Covid-19, mereka diminta untuk segera melakukan pemeriksaan ke klinik atau rumah sakit terdekat agar segera mendapatkan penanganan yang semestinya.
Baca Juga: Pulang dari Italia, Minhyun NU'EST Dicurigai Terinfeksi Corona Covid-19
Kemudian, ia juga meminta seluruh orang di lingkungan kampus tersebut untuk waspada dan hati-hati dengan tetap berpedoman pada kebijakan pemerintah dalam menyikapi dan mengantisipasi penyebaran Covid-19 di lingkungan kampus.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
Terkini
-
Teknologi Jadi Kunci: Ini Pendekatan Baru Cegah Stunting dan Optimalkan Tumbuh Kembang Anak
-
Gak Perlu Marah di Grup WA Lagi, Call Centre 127 Siap Tampung Keluhan Soal Program MBG
-
5 Pilihan Sampo untuk Dermatitis Seboroik, Mengatasi Gatal dan Kulit Kepala Sensitif
-
Alasan Penting Dokter Bukan Cuma Perlu Belajar Pengobatan, Tapi Juga 'Seni' Medis
-
Dokter Kandungan Akui Rahim Copot Nyata Bisa Terjadi, Bisakah Disambungkan Kembali?
-
Klinik Safe Space, Dukungan Baru untuk Kesehatan Fisik dan Mental Perempuan Pekerja
-
Mengubah Cara Pandang Masyarakat Terhadap Spa Leisure: Inisiatif Baru dari Deep Spa Group
-
Terobosan Baru Lawan Kebutaan Akibat Diabetes: Tele-Oftalmologi dan AI Jadi Kunci Skrining
-
5 Buah Tinggi Alkali yang Aman Dikonsumsi Penderita GERD, Bisa Mengatasi Heartburn
-
Borobudur Marathon Jadi Agenda Lari Akhir 2025