Suara.com - Usia menarche atau menstruasi pertama kali pada perempuan, semakin lama semakin muda. Padahal menstruasi dapat memberikan beberapa perubahan dan dampak psikoligis pada anak.
Jika sebelumnya menarche dialami oleh remaja perempuan berumur 11-14 tahun, saat ini, sebuah penelitian menemukan bahwa anak perempuan mengalami menstruasi pertama kali di umur 9-11 tahun.
"Masa pubertas, termasuk menarche di dalamnya memiliki banyak dampak psikis terutama pada anak yang baru pertama kali mengalami. Mulai dari perubahan emosi dan mental maupun perubahan perilaku. Semua perubahan ini berhubungan erat dengan hormon", ujar Psikolog Anak Devi Sani, M. Psi dalam acara peluncuran virtual website Charm Girls’ Talk beberapa waktu lalu.
Beberapa perubahan terkait emosi dan mental pun bisa jelas terlihat saat remaja mulai memasuki masa pubertas, khususnya menarche.
Devi menjelaskan, diantaranya adalah bergesernya dependensi dari orangtua menjadi depedensi pada opini teman, adanya perubahan hormonal membuat remaja jadi lebih self-conscious, merasa
ingin merasa "belong" ke sebuah kelompok, tetapi juga ingin dipandang sebagai individu yang unik.
"Jadi mereka lebih mendengar opini teman. Self-conscious meningkat, seperti saat berjerawat malu masuk sekolah. Ingin dipandang sebagai individu yang unik, misalnya gaya berpakaian yang berciri khas," jelasnya.
Selain itu, Devi juga menjelaskan, bahwa mereka makin ahli dalam menggunakan logika dan solusi untuk diri sendiri, mereka juga memiliki keinginan kuat untuk independen, meski tetap ada area di mana mereka membutuhkan bantuan orangtua.
Lainnya adalah perubahan perilaku di mana mereka mulai sangat peduli dengan penampilannya, lebih memilih hal-hal dengan resiko lebih besar, selalu termotivasi oleh penerimaan teman dan jam tidur juga berubah, misalnya menjadi lebih malam.
Remaja Putri Tak Mendapat Pendampingan Terkait Menarche
Baca Juga: Coba Konsumsi, Pisang dan 3 Buah Ini Dapat Redakan Kram Menstruasi Lho!
Sayangnya, di antara semua perubahan yang terjadi, terkait pubertas maupun menarche, ditemukan bahwa satu dari lima remaja putri Indonesia tidak mendapatkan informasi maupun pendampingan yang tetap mengenai menstruasi sebelum mereka mendapatkan menstruasi pertama.
Berdasarkan data Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia tahun 2019, 65 persen orangtua Indonesia tidak membicarakan tentang menstruasi ke anak, dan 45 persen orangtua Indonesia juga menganggap pembicaraan tentang menstruasi penting untuk dilakukan ke anak.
Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), dr. Hasto Wardoyo, Sp.OG (K) yang turut berpartisipasi dalam peluncuran website menyampaikan, bahwa menstruasi perlu dikomunikasikan dan diedukasi dengan baik, dari mulai siklus-nya, hingga mitos yang berkaitan dengan menstruasi.
"Di masa sebelumnya, saya menyesali bahwa menstruasi tidak banyak diedukasi dengan mapan, padahal sebenarnya hal ini perlu dipahami dan mudah untuk dipahami," kata dia.
Lebih lanjut dr. Hasto menjelaskan, di mana berdasarkan pengalamannya, banyak perempuan yang pada akhirnya mengalami masalah berkaitan dengan reproduksi di waktu yang terlambat, karena mereka tidak memiliki pemahaman sejak dini.
Inilah kata dia, yang membuat anak dan perempuan remaja harus mengerti tentang reproduksi dan menstruasi sedini mungkin, karena memiliki kaitan
dengan masalah reproduksi lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar
-
Fakta Super Flu, Dipicu Virus Influenza A H3N2 'Meledak' Jangkit Jutaan Orang
-
Gigi Goyang Saat Dewasa? Waspada! Ini Bukan Sekadar Tanda Biasa, Tapi Peringatan Serius dari Tubuh
-
Bali Menguat sebagai Pusat Wellness Asia, Standar Global Kesehatan Kian Jadi Kebutuhan
-
Susu Creamy Ala Hokkaido Tanpa Drama Perut: Solusi Nikmat buat yang Intoleransi Laktosa
-
Tak Melambat di Usia Lanjut, Rahasia The Siu Siu yang Tetap Aktif dan Bergerak