Suara.com - Vaksinasi Covid-19 pertama di Belanda telah dilakukan pada Rabu (6/1/2021), dan disiarkan langsung oleh saluran televisi, menggunakan vaksin buatan Pfizer dan BioNTech. Seorang perawat di panti jompo menjadi orang pertama yang menerima vaksin Covid-19 di Belanda.
Sanna Elkadiri (39), sang perawat, mengatakan dirinya tidak memiliki keraguan sama sekali saat menerima tawaran untuk jadi orang pertama yang ikut vaksinasi Covid-19. Untuk suntikan pertama vaksin, Elkadiri datang langsung ke pusat distribusi vaksin di Belanda yang dapat melayani ratusan vaksinasi per minggu.
“Ini adalah awal untuk mengakhiri krisis ini,” kata Menteri Kesehatan Belanda Hugo de Jonge saat upacara pemberian vaksinasi Covid-19 pertama ini, dilansir dari Reuters sebagaimana dikutip dari Antara.
Sebenarnya, Belanda dinilai lebih lambat dalam meluncurkan program vaksinasi Covid-19 dibandingkan dengan beberapa negara anggota Uni Eropa yang telah memulai vaksinasi bulan lalu.
Publik sempat geram dan dukungan terhadap pemerintah menurun pada akhir pekan lalu setelah mereka mengetahui Belanda jadi salah satu anggota EU utama yang paling terakhir memulai program vaksinasi Covid-19.
Perdana Menteri Belanda, Mark Rutte, saat menghadiri pertemuan di parlemen, Selasa (5/1/2021), menjelaskan alasan di balik lambatnya peluncuran program vaksinasi tersebut.
“Masalah utamanya adalah kami menerima vaksin itu lebih cepat dari jadwal yang kami perkirakan. Vaksin yang kami terima berbeda (dari yang kami kira)... sehingga mustahil bagi kami untuk bergerak lebih fleksibel (dalam pemberian izin, red),” kata PM Rutte.
Pemerintah Belanda mulanya menargetkan vaksin buatan AstraZeneca akan lebih dulu mendapatkan persetujuan dari otoritas terkait, kemudian disusul oleh vaksin buatan Moderna. Namun, Rutte tidak dapat menjelaskan alasan di balik rencana tersebut. Vaksin Covid-19 buatan Moderna merupakan salah satu anti virus yang direkomendasikan oleh Badan Obat-Obatan Eropa (EMA).
Setelah melakukan pemeriksaan, Pemerintah Belanda dan Institut Nasional untuk Kesehatan (RIVM) mengumumkan rencana vaksinasi untuk orang lanjut usia di panti-panti jompo. Mereka akan jadi salah satu kelompok pertama yang menerima vaksin Covid-19 di Belanda. Dan vaksin buatan Pfizer-BioNTech kemudian akan diberikan ke pekerja di panti jompo dan tenaga kesehatan, dengan daftar penerima vaksin yang akan terus diperluas seiring dengan bertambahnya persediaan.
Baca Juga: Ini Dia Orang Pertama yang Disuntik Vaksin Covid-19 di Kota Bogor
Dalam beberapa minggu terakhir, kasus positif Covid-19 di Belanda masih cukup tinggi. Lonjakan kasus masih terjadi, meskipun pemerintah telah menutup sekolah dan sebagian besar tempat usaha.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Gaya Hidup Sedentari Tingkatkan Risiko Gangguan Muskuloskeletal, Fisioterapi Jadi Kunci Pencegahan
-
Hati-hati saat Banjir! Jangan Biarkan 6 Penyakit Ini Menyerang Keluarga Anda
-
Pankreas, Organ yang Jarang Disapa Tapi Selalu Bekerja Diam-Diam
-
Perawatan Kulit Personal Berbasis Medis, Solusi Praktis di Tengah Rutinitas
-
Implan Gigi Jadi Solusi Modern Atasi Masalah Gigi Hilang, Ini Penjelasan Ahli
-
Apa Beda Super Flu dengan Flu Biasa? Penyakitnya Sudah Ada di Indonesia
-
5 Obat Sakit Lutut Terbaik untuk Usia di Atas 50 Tahun, Harga Mulai Rp 13 Ribu
-
Kalimantan Utara Mulai Vaksinasi Dengue Massal, Kenapa Anak Jadi Sasaran Utama?
-
Kesehatan Anak Dimulai Sejak Dini: Gizi, Anemia, dan Masalah Pencernaan Tak Boleh Diabaikan
-
Krisis Senyap Pascabencana: Ribuan Pasien Diabetes di Aceh dan Sumut Terancam Kehilangan Insulin