Suara.com - Mengonsumsi air mineral cukup sangat dianjurkan untuk menjaga kesehatan. Tetapi pada orang yang sudah didiagnosa memiliki gangguan ginjal justru tidak disarankan untuk terlalu banyak minum air.
Dokter spesialis penyakit dalam dr. Muhammad Syafiq, Sp.PD-KGH., menjelaskan, jika sakit ginjal disebabkan karena adanya endapan keras atau awam disebut batu ginjal maka pasien dianjurkan untuk minum banyak air.
"Kalau fungsi ginjal masih baik, kalau penyebab dasarnya karena batu, itu dianjurkan untuk banyak minum hingga dua setengah liter perhari," kata dokter Syafiq dikutip dari siaran radio kesehatan Kemenkes, Kamis (11/3/2021).
Tetapi, kalau ginjal sudah mengalami kerusakan dan adanya gangguan pada dungsi kerjanya, maka pasien tidak boleh minum berlebihan.
"Disarankan antara satu setengah liter (perhari), karena kalau terlalu berlebih juga bisa jadi beban untuk ginjal," ucapnya.
Pasien gangguan fungsi ginjal juga harus mengontrol penyakit dasar yang ada ditubuhnya. Dokter Syafiq menerangkan bahwa kondisi ginjal seringkali jadi penyebab penyakit lain, seperti diabetes dan hipertensi. Penyakit dasar itu harus dikontrol agar kekambuhan gangguan fungsi ginjal bisa dihambat dan pasien tidak mudah jatuh pada kondisi buruk.
"Seperti harus dilakukan terapi pengobatan ginjal seperti cuci darah," imbuhnya.
Karenanya, pasien dengan riwayat gangguan fungsi ginjal akan diminta tidak merokok juga membatasi asupan konsumsi garam dan protein.
"Diet rendah protein harus dijaga antara 0,6 sampai 0,8 gram per kilo berat badan. Bisanya kita kerjasama dengan ahli gizi untuk pengaturan dietnya," ujar dokter Syafiq.
Baca Juga: Tingkatkan Kualitas Hidup, Pasien Ginjal Harus Berdamai dengan Penyakit
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
Terkini
-
Jangan Tunggu Dewasa, Ajak Anak Pahami Aturan Lalu Lintas Sejak Sekarang!
-
Menjaga Kemurnian Air di Rumah, Kunci Hidup Sehat yang Sering Terlupa
-
Timbangan Bukan Segalanya: Rahasia di Balik Tubuh Bugar Tanpa Obsesi Angka
-
Terobosan Baru Atasi Kebutaan: Obat Faricimab Kurangi Suntikan Mata Hingga 75%!
-
5 Pilihan Obat Batu Ginjal Berbahan Herbal, Aman untuk Kesehatan Ginjal dan Ampuh
-
Catat Prestasi, Tiga Tahun Beruntun REJURAN Indonesia Jadi Top Global Distributor
-
Mengenal UKA, Solusi Canggih Atasi Nyeri Lutut dengan Luka Minimal
-
Indonesia di Ambang Krisis Dengue: Bisakah Zero Kematian Tercapai di 2030?
-
Sakit dan Trauma Akibat Infus Gagal? USG Jadi Solusi Aman Akses Pembuluh Darah!
-
Dokter Ungkap Fakta Mengejutkan soal Infertilitas Pria dan Solusinya