Suara.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno akhirnya mendaptkan vaksin Covid-19 dosis pertamanya.
Vaksinasi ini baru dilakukan lantaran, sebelumnya Sandiaga Uno sempat dinyatakan positif Covid-19.
"Enam bulan lalu saya terkena COVID-19, dan hari ini atas saran dokter saya menjalani vaksinasi. Tadi saya menggunakan vaksin AstraZeneca, alhamdulillah tidak ada keluhan. Semua berlangsung lancar dan saya ikuti proses ini sebagai masyarakat biasa," kata Menparekraf Sandiaga Uno dalam keterangan tertulisnya.
Sandiaga sendiri mendapat vaksin Covid-19 di Neo Soho Central Park, Jakarta Barat. Sebanyak 3.300 pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif juga ikut menjalani vaksinasi yang berlangsung mulai hari ini.
Menparekraf menjelaskan, vaksinasi merupakan salah satu program utama yang dijalankan pemerintah dalam upaya membangkitkan kembali sektor pariwisata dan ekonomi kreatif yang terdampak akibat pandemi Covid-19.
Ia pun mengapresiasi kolaborasi dari berbagai pihak yang turut aktif dalam mendukung percepatan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Indonesia, terutama pada sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.
"Vaksinasi hari ini adalah bagian dari dukungan kami pada program vaksinasi dari Kementerian Kesehatan untuk mencapai herd immunity sebagai bentuk dukungan akan upaya pemerintah dalam distribusi vaksinasi Covid-19 untuk mempercepat pemulihan ekonomi nasional," kata Sandiaga.
Program percepatan vaksinasi yang dijalankan Kemenparekraf/Baparekraf telah memasuki bulan ke-6. Namun Menparekraf mengungkapkan, dari target 70 persen vaksinasi terhadap 34 juta pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif, hingga saat ini baru tercapai sekitar 3 persen.
Untuk itu ia mengajak lebih banyak pihak-pihak untuk berkolaborasi bersama dalam membantu percepatan vaksinasi terutama di lingkup pariwisata dan ekonomi kreatif yang tertekan akibat pandemi dan melambatnya ekonomi.
Baca Juga: Wagub Jabar Positif Covid-19, Kang Emil: Mohon Doanya
"Semakin banyak program seperti ini akan mempercepat pelaksanaan vaksinasi. Saya ajak semua untuk menyelenggarakan program serupa di destinasi dan sentra ekonomi kreatif lain seperti Bali, Jogja, Borobudur, Danau Toba, Mandalika Lombok, dan destinasi lain," kata Sandiaga.
"Mari kita gotong royong bersama semua kalangan juga masyarakat dalam mempercepat vaksinasi di berbagai daerah masing-masing sehingga pariwisata dan ekonomi kreatif dapat menjadi lokomotif pulihnya ekonomi Indonesia. Membuka peluang kerja, memberikan harapan untuk dapat bangkit bersama," kata Menparekraf Sandiaga.
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
Terkini
-
Satu-satunya dari Indonesia, Dokter Ini Kupas Potensi DNA Salmon Rejuran S di Forum Dunia
-
Penyakit Jantung Masih Pembunuh Utama, tapi Banyak Kasus Kini Bisa Ditangani Tanpa Operasi Besar
-
Nggak Sekadar Tinggi Badan, Ini Aspek Penting Tumbuh Kembang Anak
-
Apoteker Kini Jadi Garda Terdepan dalam Perawatan Luka yang Aman dan Profesional
-
3 Skincare Pria Lokal Terbaik 2025: LEOLEO, LUCKYMEN dan ELVICTO Andalan Pria Modern
-
Dont Miss a Beat: Setiap Menit Berharga untuk Menyelamatkan Nyawa Pasien Aritmia dan Stroke
-
Jangan Tunggu Dewasa, Ajak Anak Pahami Aturan Lalu Lintas Sejak Sekarang!
-
Menjaga Kemurnian Air di Rumah, Kunci Hidup Sehat yang Sering Terlupa
-
Timbangan Bukan Segalanya: Rahasia di Balik Tubuh Bugar Tanpa Obsesi Angka
-
Terobosan Baru Atasi Kebutaan: Obat Faricimab Kurangi Suntikan Mata Hingga 75%!