- Vaksin HPV dapat menyebabkan rahim kering dan kemandulan adalah tidak benar
- Vaksin HPV berfungsi untuk melindungi perempuan dari infeksi virus HPV
- Berbagai penelitian dan data menunjukkan tidak ada kaitan antara vaksinasi HPV dan infertilitas
Suara.com - Isu mengenai vaksin Human Papillomavirus (HPV) kembali menjadi perbincangan hangat, khususnya setelah sebuah video yang menampilkan Dharma Pongrekun mengklaim bahwa vaksin ini dapat menyebabkan kemandulan.
Video yang diunggah oleh akun Facebook “Adhit Tiandito” dan akun TikTok “romla311” pada Kamis, 15 Mei 2025 lalu, menyertakan narasi yang menyebutkan bahwa vaksin HPV bertujuan mengeringkan rahim.
Adhit Tiandito bahkan menambahkan narasi, "Kata dokter Vaksin HPV itu pencegahan kanker serviks tp padahal kenyataanya untuk mengeringkan rahim makanya banyak kasus mandul."
Klaim tersebut secara tegas dibantah oleh berbagai pihak. Kementerian Kesehatan RI menjelaskan bahwa tujuan utama pemberian vaksin HPV adalah untuk melindungi perempuan dari infeksi virus HPV, yang merupakan penyebab utama kanker leher rahim.
Pemberian vaksin ini merupakan salah satu strategi pemerintah untuk menekan angka kematian akibat kanker serviks yang masih tinggi di Indonesia.
Wakil Menteri Kesehatan, Dante Saksono Harbuwono, menyebutkan bahwa strategi penanggulangan kanker serviks mencakup tiga pilar utama: vaksinasi pada remaja, skrining HPV DNA, dan penanganan medis untuk kasus invasif.
Berdasarkan riset berjudul Human papillomavirus vaccine effectiveness by age at vaccination: A systematic review (2023), disebutkan bahwa efektivitas vaksin HPV akan lebih tinggi jika diberikan pada usia muda, sebelum seseorang terpapar secara alami.
Hal ini sejalan dengan rekomendasi dari American Cancer Society (ACS) dan American Academy of Pediatrics (AAP) yang menyarankan vaksinasi dimulai sejak usia 9 tahun untuk perlindungan optimal.
Dokter Caisar Dewi Maulina melalui laman Halodoc menegaskan bahwa vaksin HPV justru membantu mencegah penyakit yang berisiko mengganggu kesehatan reproduksi.
Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah OJK Hapus Utang Bank? Ini Penjelasannya
Senada dengan itu, dr. Rizal Fadli menambahkan bahwa vaksin HPV dirancang untuk mencegah penyakit, bukan menyebabkan gangguan kesuburan.
Studi yang dipublikasikan oleh National Library of Medicine terhadap perempuan berusia 18-33 tahun di Amerika Serikat menemukan tidak adanya kaitan antara vaksinasi HPV dan infertilitas.
Data dari Survei Pemeriksaan Kesehatan dan Gizi Nasional periode 2013–2016 juga mendukung temuan ini, menunjukkan tidak ada peningkatan risiko gangguan kesuburan pada kelompok usia 20-30 tahun yang telah menerima imunisasi ini.
Kesaksian Ahli dan Bukti Keamanan
Vaksin HPV terbukti efektif hampir 100% dalam mencegah kanker leher rahim dan jenis kanker lain yang berhubungan dengan virus HPV, seperti kanker anus, vagina, vulva, penis, mulut, dan tenggorokan.
Andreas Wilson Setiawan, Wakil Dekan Bidang Akademik Fakultas Kedokteran Universitas Dian Nuswantoro, menegaskan bahwa efek samping vaksin HPV umumnya ringan, seperti nyeri, bengkak, demam, atau sakit kepala.
Berita Terkait
-
CEK FAKTA: Benarkah Penghasilan PSK Bakal Kena Pajak? Heboh di Medsos
-
CEK FAKTA: Ustadz Yusuf Mansur Meninggal Dunia 24 Agustus 2025, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Video Dharma Pongrekun Sebut Vaksin HPV Sebabkan Kemandulan Viral, Ini Kata Ahli dan WHO
-
6 Fakta Drama Begal Palsu di Bogor: Viral Ngaku Dirampok, Ternyata Takut Istri Usai Gadaikan Motor
-
Drama Begal Palsu: Pria Ini Ngaku Dipepet 4 Pelaku, Ternyata Takut Istri Usai Gadaikan Motor
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Kalimantan Utara Mulai Vaksinasi Dengue Massal, Kenapa Anak Jadi Sasaran Utama?
-
Kesehatan Anak Dimulai Sejak Dini: Gizi, Anemia, dan Masalah Pencernaan Tak Boleh Diabaikan
-
Krisis Senyap Pascabencana: Ribuan Pasien Diabetes di Aceh dan Sumut Terancam Kehilangan Insulin
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya