Baduy Dalam Mulai Membuka Diri
Berdasarkan pengalaman kami yang pernah beberapa kali ke Baduy, kalau pagi atau siang hari biasanya kampung sepi, karena ditinggal warga untuk berladang. Paling hanya satu dua orang lelaki yang tinggal tugasnya untuk meronda keliling kampung.
Rupanya sedang panen durian! Lelaki dewasa dan anak-anak keluar masuk kampung memikul buah durian hasil panen mereka. “Masih ada 1200 pohon lagi belum di panen,” kata salah seorang dari mereka.
Durian dikumpulkan pada sebuah rumah, nantinya akan diangkut ke Ciboleger, desa terdekat untuk dijual ke pengepul durian. “Kalau beli di sini harganya Rp7000, tapi kalau diluar bisa Rp15.000,” terang Narja.
Lalu ia menjelaskan ongkos angkut ke Ciboleger. “Rp2000 per buah durian.”
Ada keramaian yang lain terlihat di kampung Cibeo. Nampak beberapa pemuda berkerumun di sebuah rumah yang letaknya tepat di paling depan kalau kita memasuki kampung. Rasa penasaran membuat kami melangkah ke rumah itu. Ternyata rumah tersebut berfungsi juga sebagai warung!
Nampaknya Baduy Dalam mulai membuka diri. Tapi nanti dulu, warung itu sebenarnya bukan warung permanen. Seorang pedagang dari kampung luar Baduy, Ahmadi, menggunakan rumah itu untuk dia menjajakan barang dagangannya. Yang dijualnya sembako.
Ia dibolehkan berdagang oleh Jaro atau kepala kampung Cibeo dengan syarat: boleh menginap hanya semalam! Hari selanjutnya ia harus keluar kampung. Barang dagangnya boleh ditinggal di rumah tersebut. Dua hari sekali dia harus bolak balik ke Cibeo untuk berjualan.
Walau ia hanya boleh menginap semalam, tapi secara defacto ia telah membuka warung di Cibeo. Ini adalah perkembangan terbaru Baduy Dalam. “Tidak sewa tempat, tapi kalau mau ngasih uang boleh tidak ngasih juga tidak apa-apa,” begitu penjelasan Narja. (Feri Latief)
Makin banyak warung ...
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Seni Olfaktori: Mengunci Mood Lewat Aroma Dessert yang Bisa Dimakan
-
5 Shio Paling Hoki pada 12-18 Januari 2026, Pintu Rezeki Terbuka Lebar
-
Terpopuler: Alasan Aurelie Moeremans Gratiskan Buku Broken Strings hingga Bahaya Child Grooming
-
6 Shio Paling Beruntung 12 Januari 2026, Awal Pekan Panen Hoki
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan