Suara.com - Ayam goreng adalah makanan yang sangat akrab di lidah masyarakat Indonesia. Ayam goreng kini dapat ditemui dalam beragam pilihan. Mulai dari ayam goreng asli Indonesia yang penuh bumbu, ayam goreng ala Asia dengan potongan yang lebih kecil dan tepung tipis hingga ayam goreng berselimut tepung garing tebal ala Barat.
Nah jika Anda ingin mnecicipi ayam goreng versi Asia, BonChon Chicken restoran bisa jadi pilihan. Restoran asal Korea Selatan ini khusus menyajikan ayam goreng Asia.
Menyambut ulang tahunnya yang ke-4 di Indonesia, BonChon Chicken menghadirkan menu baru yang sangat spesial bagi pecintanya, sekaligus memperkenalkan kampanye terbarunya bertajuk "Switch to BonChon".
"Kami ingin mengajak masyarakat Indonesia untuk beralih dari ayam goreng biasa ke BonChon Chicken. Untuk itu kami selalu berinovasi dalam menciptakan makanan yang tidak hanya lezat, tapi juga sehat," kata Michelle E. Surjaputra, CEO BonChon Chicken Indonesia dalam temu media, di Jakarta, Rabu (10/2/2016).
Menu terbaru bertema O'Hana ini, kata Michelle memiliki tiga jenis menu utama, yaitu chicken and fries dengan dipping sauce, ramen burger dan bulgogi soup.
Chicken and fries merupakan potongan ayam strip tipis yang dapat dicampur dengan pilihan kentang goreng. Dengan harga Rp34.091, Anda bisa menikmati kelembutan potongan ayam dengan lima macam saus, yakni honey mustard, sesame mayo, spicy mayo, chili chickeb dan soy blackpepper.
Selain itu, BonChon Chicken juga menghadirkan menu unik lainnya yang diberi nama ramen burger. Menu yang dijual dengan harga Rp. 40.909 ini bisa menjadi pilihan lain untuk Anda menikmati ramen maupun burger.
"Ini disajikan seperti burger, di mana dagingnya itu dua potong ayam goreng dan rotinya diganti ramen. Rasanya unik dan sudah jadi favorit setelah kita tes ke konsumen," tambah dia.
Tak hanya itu, hadir pula side menu berupa bulgogi soup dengan rasa Korea yang kental. Menu yang dibanderol Rp.20 ribu ini begitu nikmat dan gurih.
Michelle mengatakan, bahwa seluruh menu yang dimasak di BonChon Chicken Indonesia telah menggunakan perlengkapan masak khususbyang diimpor dari Negeri Gingseng tersebut.
Ia mengklaim bahwa ayam goreng di restoran ini lebih sehat dibandingkan dengam restoran lain karena penggunaan bahan-bahan alami, seperri sari buah-buahan, gingseng hingga perlengkapan masak yang bisa meluruhkan lemak.
"Untuk itu, jangan ragu untuk Switch to BonChon. Kami juga ada promo khusus pada tanggal 14 Februari dengan memberikan diskon 25 persen untuk seluruh jenis makanan," tutup dia.
Berita Terkait
-
Welas Asih dalam Balutan Keramahan Miss Raminten
-
Keju Mozzarella: Kunci Rahasia Ciptakan Rasa Restoran di Dapur Anda!
-
TikToker Ello MG Ubah Oseng Telur Pinggir Jalan Jadi Restoran Kekinian, Harga Tetap Merakyat!
-
Menginjak Usia 32 Tahun, Imperial Group Sajikan Menu Kolaborasi Spesial yang Wajib Dicoba!
-
Rasa Sultan Menu Restoran Dearly Joshua Pacar Ari Lasso: Nasi Campur Seporsi Rp80 Ribu?
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
10 Rekomendasi Bedak untuk Ibu Rumah Tangga yang Mencerahkan dan Anti Menor
-
10 Ide Buket Hari Guru yang Murah tapi Tetap Cantik dan Berkesan
-
5 Rekomendasi Tone Up Cream untuk Mencerahkan Kulit Instan, Mulai Rp20 Ribuan
-
KUIS Uji Nyali: Tebak Nama Gunung-Gunung Megah Ini
-
Aero Sport di Era Liburan Keluarga: Ketika Langit Jadi Ruang Rekreasi Baru
-
Viral! Turis India Ngamuk di McD Malaysia karena Dapat Burger Daging Sapi Bukannya Vegetarian
-
Cara Hitung Iuran BPJS Kesehatan Karyawan Swasta 2025, Pahami biar Gak Kaget dengan Potongan
-
Link Download Logo Hari Guru Nasional 2025 Resmi dari Kemendikdasmen, Lengkap dengan Tema dan Font
-
5 Sepatu Lari untuk Daily Run Pemula, Kualitas Premium Mulai Rp400 Ribuan
-
5 Rekomendasi Sunscreen di Alfamart untuk Remaja, Bisa Mencerahkan Wajah