Suara.com - Seorang perempuan bernama Chelsea Dickenson melakukan perjalanan ke luar negeri hampir setiap bulan sepanjang tahun. Targetnya adalah pergi ke sepuluh tempat yang berbeda, setidaknya di tiga benua yang berbeda, dengan paling tidak satu kali penerbangan kelas bisnis.
Untuk menemukan tantangan baru, setiap perjalanannya ia habiskan sekitar dua malam atau lebih. Paling tidak, dua perjalanan harus dilakukan lima malam. Lantas, berapa biaya keseluruhan dari perjalanannya?
Hanya 1.709 poundsterling atau sekitar Rp32 jutaan! Angka ini jauh lebih murah jika dibandingkan dengan 3,418 poundsterling atau sekitar Rp65 jutaan, angka rata-rata di mana masyarakat Inggris menghabiskan uang untuk liburan mereka di tahun ini.
Kini, Chelsea sedang merencanakan untuk melakukan perjalanan North Coast 500, sebuah perjalanan epik sepanjang 500 mil di sekitar lanskap tersembunyi Skotlandia.
Seperti dilansir Metro, perempuan berusia 28 tahun ini bercerita, dengan biaya tersebut ia sudah bisa melakukan perjalanan ke destinasi menarik, mulai dari sungai yang indah, danau yang gelap, hingga pegunungan sugarloaf bersalju.
Dia pun memberikan beberapa tips tentang cara untuk menjadi lebih cerdas dalam perjalanan.
"Saya melihat sebuah video tentang North Coast 500 dari Rough Guides tahun lalu dan menjadi sangat terpikat pada ide tersebut, karena terlihat sangat menakjubkan," kata dia.
Baca Juga: Sebelum Tutup Alexis, Anies Akui Pernah Bertemu Pengusaha Hiburan
"Jika Anda tidak terlalu yakin ke mana Anda harus pergi, Anda bisa melihat lokasi mana yang Anda inginkan di Skyscanner dan Kayak (dua mesin pencarian perjalanan) yang lebih murah. Anda dapat mencari informasi hanya dengan mengetik "ke mana saja tujuan murah di Skyscanner, atau dengan mengklik fungsi 'explore' pada Kayak," kata dia.
Dia juga mengatakan lebih baik memilih penginapan di Airbnb daripada sebuah hotel. Tetapi jika Anda menyukai hotel, selalu periksa situs perbandingan.
"Trivago adalah pilihan terbaik untuk Anda lihat, agar mendapatkan harga terbaik untuk hotel. Tips tambahan saya di sini adalah selalu klik "lebih banyak penawaran" dan jangan hanya puas dengan harga yang mereka tawarkan kepada Anda," ujarnya.
"Favorit saya untuk tinggal di rumah seseorang atau mencari homestay adalah Windmu, Ownersdirect, Holidaylettings, dan Hometogo. Anda bahkan mungkin bisa mendapatkan upgrade gratis di sebuah hotel, jika Anda benar-benar baik kepada staf," tambah Chelsea.
Dia juga mengatakan, beritahu hotel bahwa Anda benar-benar menanti-nantikan untuk tinggal di hotel tersebut dan biarkan mereka tahu bagaimana Anda menemukannya. Kemudian, ajukan pertanyaan yang memungkinkan Anda menjelaskan alasan Anda untuk datang.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Siapa Saja Shio Paling Beruntung 14 November 2025? Ini 6 Daftar Lengkapnya
-
Benarkah Madu dan Sirup Maple Lebih Sehat dari Gula Biasa? Ini Faktanya
-
5 Rekomendasi Lipstik Transferproof: Tahan Lama, Cocok untuk yang Suka Jajan
-
SPF Lebih Tinggi Pasti Lebih Baik? Ini 5 Mitos Sunscreen yang Ternyata Salah Kaprah
-
Jelajahi Pacitan: Panduan Lengkap Destinasi Wisata Surga Tersembunyi di Jawa Timur
-
4 Parfum Aroma Powdery yang Wajib Kamu Coba, Harga Mulai Rp100 Ribuan
-
Apakah Sunscreen Bisa Memutihkan Wajah? Cek Fakta dan Rekomendasi yang Layak Dicoba
-
5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
-
5 Sampo Terbaik untuk Menyamarkan Uban di Usia 50-an, Rambut Tampak Muda Kembali
-
Hari Ini Apakah Malam Jumat Kliwon? Intip Weton Kalender Jawa 14 November 2025