Suara.com - Pempek merupakan salah satu kuliner khas Palembang yang terbuat dari daging ikan, tepung kanji dan telur.
Daging ikan tadi digiling lembut dan diberi sedikit penyedap rasa serta garam.
Biasanya, pempek ini akan digoreng terlebih dahulu sebelum disajikan dengan kuah cuko.
Memiliki rasa lezat tidak heran jika pempek ini jadi kuliner primadona wisatawan saat berlibur ke Palembang.
Tidak sedikit pula pusat oleh-oleh yang menjual pempek ini dan dikemas agar tetap awet ketika tiba di tempat tujuan.
Bicara soal pempek, belum lama ini jagat dunia maya dibuat tertawa dengan kisah salah seorang warganet.
Ya, warganet ini bercerita tentang pengalamannya ketika menggoreng pempek di rumah.
Namun siapa sangka, ketika sedang asyik memasak, pempek yang digorengnya tadi tiba-tiba meledak dan menghilang begitu saja.
"Kemarin aku goreng pempek, terus kepanasan isinya pada keluar gitu. Bodohnya cuma aku liatin tiba-tiba meledak dong. Dicari dibawah nggak ada ternyata nyangkut," tulis akun @askmenfess sambil menyertakan foto.
Baca Juga: Pempek Candy, Kuliner Khas Palembang Favoritnya Wisatawan
Usut punya usut, ternyata pempek tadi meledak dan menempel di langit-langit rumah.
Tampak jelas ada tiga bagian pempek yang menempel di atap rumah warganet ini.
Alhasil, kisah yang diunggah oleh akun @askmenfess ini mendadak viral dan mendapatkan beragam tanggapan dari warganet lainnya.
"Namanya bukan pempek kapal selam lagi tapi kapal terbang iya," ungkap salah seorang warganet.
"Ngakak kenapa bisa nempel gitu ya," imbuh warganet lainnya.
Hingga artikel ini ditulis, foto pempek menempel di atap rumah ini telah mendapatkan lebih dari 8,7 ribu retweet dan 9,2 ribu likes.
Berita Terkait
-
Sambil Menangis, Deni Apriadi Rahman MUA Dea Klarifikasi Usai Viral sebagai Sister Hong Lombok
-
Hakim PN Palembang Raden Zaenal Arief Meninggal di Indekos, Kenapa?
-
Hakim PN Palembang Raden Zaenal Ditemukan Tewas di Kos, Pernah Vonis Hukuman Mati ke 3 Orang
-
Susi Pudjiastuti Minta Wamenag Laporkan Gus Elham ke Polisi, Netizen Setuju
-
'Tor Monitor Ketua' Lagu Siapa? Ini Profil Pencipta dan Lirik Lengkapnya
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Panduan Memilih Sepatu Terbaik di Wedding Season: Tampil Stylish Tanpa Mengorbankan Kenyamanan
-
Kulitmu Punya Cerita: Intip Pameran Seni 'Museum of Speaking Skin' yang Bikin Terpukau
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!
-
Warna Lipstik Apa yang Cocok untuk Usia 60 Tahun? Ini 5 Produk Terbaik agar Tampak Muda
-
5 Pilihan Sunscreen untuk Tangan, Bantu Atasi Kulit Kering dan Keriput
-
7 Sunscreen Terbaik di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas
-
6 Pilihan Sepatu Lari Lokal Terbaik untuk Pria Usia 40 Tahun ke Atas
-
3 Shio Dapat Keberuntungan Melimpah 17-23 November 2025, Cek Hari Baikmu Mulai Besok!
-
5 Parfum Alternatif YSL Libre yang Lebih Murah dan Wanginya Mewah