Suara.com - Jawa Timur dikenal memiliki banyak kawasan wisata yang dijadikan sebagai tujuan berlibur oleh banyak orang. Tak hanya Kota Malang, rupanya terdapat salah satu wisata bersejarah yang menarik lho di Pasuruan.
Inilah dia Candi Sumber Tetek. Sekilas namanya mungkin terdengar asing di telinga Anda bukan?
Nah, ternyata candi yang berlokasi di Desa Belahan Jowo, Kecamatan Gempol ini merupakan salah satu peninggalan sejarah Majapahit.
Kabarnya, Candi Sumber Tetek ini telah dibangun sejak abad 11 pada tahun 1049 tepatnya di masa Kerajaan Kahuripan.
Dahulu, Candi Sumber Tetek ini menjadi lokasi pemandian para permaisuri dan selir dari Prabu Airlangga.
Terdapat dua patung wanita, yaitu Dewi Sri dan Dewi Laksmi di dalam kompleks Candi Sumber Tetek ini.
Kedua patung dewi yang dipahat menggunakan batu andesit ini dipilih sebagai lambang kemakmuran serta kesuburan.
Tepat di bawah patung tersebut terdapat kolam berukuran kurang lebih 4x5 meter dan memiliki ketinggian setara dengan lutut orang dewasa.
Kolam kecil tadi dialiri oleh air pegunungan melalui pipa kecil di sisi kanan kolam serta bagian payudara dari patung Dewi Laksmi.
Baca Juga: Mengintip Candi Cetho, Konon Tempat Melepas Kutukan di Lereng Gunung Lawu
Menurut kepercayaan warga sekitar, sumber air yang mengalir dari Candi Sumber Tetek ini mampu membuat seseorang menjadi lebih awet muda.
Jadi rasanya tak heran jika Candi Sumber Tetek ini nyaris tak pernah sepi dikunjungi oleh warga lokal dan juga wisatawan.
Banyak yang datang ke Candi Sumber Tetek untuk membasuh wajah, mandi, dan minum di sumber air ini.
Tidak sedikit di antaranya membawa sedikit air dari Candi Sumber Tetek untuk dibawa pulang ke rumah menggunakan wadah.
Bukan hanya menjadi sebuah pemandian, Candi Sumber Tetek ini juga diyakini pernah menjadi lokasi bertapa Prabu Airlangga.
Penduduk sekitar juga sangat percaya bahwa Prabu Airlangga adalah perwujudan dari Dewa Wisnu.
Berita Terkait
-
Cerita Inspiratif - Desa Sumberejo Pacitan
-
Dari Ejekan Jadi Rezeki, Patung Macan Putih Kediri Jadi Wisata Dadakan
-
Profil Pemilik Putra Jaya Pasuruan, Klub yang Viral Pemain Tendang Dada Lawan
-
Siapa Sosok Guru Nur Aini? Mendadak Dipecat Karena Curhat Jarak Sekolah Jauh
-
Viral Sekelompok Orang Diduga Berzikir di Candi Prambanan, Pengelola Buka Suara
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
5 Shio Paling Hoki pada 12-18 Januari 2026, Pintu Rezeki Terbuka Lebar
-
Terpopuler: Alasan Aurelie Moeremans Gratiskan Buku Broken Strings hingga Bahaya Child Grooming
-
6 Shio Paling Beruntung 12 Januari 2026, Awal Pekan Panen Hoki
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan