Suara.com - Film romansa Senior yang dibintangi oleh artis Jerome Kurnia dan Rebecca Klopper bakal tayang di bioskop Indonesia mulai 21 November 2019 nanti.
Salah satu fakta menarik dari film Senior adalah lokasi syutingnya yang tak cuma di Indonesia. Alih-alih, film Senior juga akan syuting di Kota Sevilla, Spanyol.
Menurut sang penulis, Senior memang sengaja mencari lokasi syuting yang tak biasa. Maka, kota Sevilla yang pernah dipakai untuk latar serial Game of Thrones pun dipilih.
Salah satu lokasi yang nantinya akan muncul di film Senior adalah Cathedral de Seville.
Katedral Seville adalah katedral bergaya gotik yang dibangun antara tahun 1434 hingga 1517. Uniknya lagi, katedral ini dulunya adalah bekas masjid di kota Sevilla.
Tak cuma bangunannya yang bergaya klasik, katedral ini juga dilengkapi oleh menara lonceng yang dulunya merupakan menara masjid.
Selain Cathedral de Seville, syuting film Senior juga akan dilakukan di Cordoba.
Pernah menjadi ibu kota Islam di Spanyol, kota Cordoba dilengkapi Mezquita atau Masjid Cordoba yang menjadi ikon kota ini.
Mezquita sendiri sudah menjadi bangunan situs warisan budaya dunia UNESCO sejak tahun 1984 silam. Sementara, bangunan yang dulunya masjid tersebut kini digunakan sebagai katedral.
Baca Juga: LIVE STREAMING: Ngulik Proses Film Senior Bareng Rebecca dan Jerome
Tak cuma dikenal dengan Mezquita, Cordoba muga merupakan kota yang kaya akan arsitektur Romawi.
Salah satu yang terkenal adalah jembatan Roma yang berada di atas sungai Guadalquivir. Tak hanya dikenal karena bentuk lengkungnya, jembatan ini juga merupakan sebuah jembatan bersejarah.
Nah, sudah terbayang seperti apa kerennya film Senior yang syuting di kota Sevilla, Spanyol ini?
Berita Terkait
-
Bintang Game Of Thrones, Emilia Clarke Main Film Romcom Bertajuk Next Life
-
Endrick Terancam 'Hilang' di Real Madrid, Sevilla Siap Jadi Penolong?
-
Martin Odegaard Terkapar, Arsenal Siapkan Rp700 M Rekrut Gelandang Sevilla
-
Realme 15 Pro Game of Thrones Limited Edition Masuk RI, Dijual Terbatas 350 Unit
-
Barcelona Dipermalukan Sevilla 4-1, Hansi Flick Marah Tapi Bangga
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Zahaby Gholy Starter! Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Tinggal Klik! Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Siapa Justen Kranthove? Eks Leicester City Keturunan Indonesia Rekan Marselino Ferdinan
-
Menko Airlangga Ungkap Dampak Rencana Purbaya Mau Ubah Rp1.000 Jadi Rp1
-
Modal Tambahan Garuda dari Danantara Dipangkas, Rencana Ekspansi Armada Kandas
Terkini
-
World Cities Day: Membangun Kota yang Bernapas Lewat Ruang Hijau dan Alam
-
Rekomendasi Serum Somethinc untuk Mengurangi Flek Hitam, Bikin Kulit Cerah Merata
-
Profil Irene Ursula Owner Somethinc, Sudah Bangun 'Kerajaan' Kecantikan Sejak 2014
-
Resep Semur Telur Kecap Manis: Lezatnya Rasa Tradisi di Setiap Suapan!
-
Profil Sarwo Edhie Wibowo: Mertua SBY yang Diberi Gelar Pahlawan Nasional
-
8 Parfum Cocok untuk Ojol: Awet dan Anti Bau, Bikin Penumpang Auto Kasih Bintang Lima
-
Kuota Penerima Beasiswa LPDP Berkurang Mulai Tahun 2025, Ini Rinciannya
-
5 Eye Cream untuk Mengurangi Mata Panda, Cocok Bagi yang Sering Begadang
-
5 Rekomendasi Serum Antioksidan untuk Lindungi Kulit dari Polusi Bagi Warga Kota Besar
-
5 Rekomendasi Hotel Terbaik di Medan, Lokasi Strategis dan Punya Fasilitas Lengkap