Suara.com - Kisah di Balik Busana Berwajah Jokowi & Susi Pudjiastuti di NYFW 2020
Satu lagi anak bangsa mengharumkan nama Indonesia di dunia mode internasional.
Maggie Hutauruk-Eddy bersama label miliknya 2Madison Avenue menjadi satu-satunya label dari Indonesia yang menjadi penampil pembuka di New York Fashion Week (NYFW) 2020.
Maggie menampilkan 16 koleksi karyanya yang bertajuk Liga pada 10 Februari 2020 lalu di Broadway, New York, terdiri dari 8 pakaian lelaki dan 8 pakaian perempuan, semuanya ready-to-wear.
Yang menarik dari koleksinya, tak hanya ia menggunakan gaya ekletik dan mencampur adukkan corak, warna, tekstur, struktur, dan konstruksi, ia juga merefleksikan isu lingkungan, terutama terkait dengan limbah.
Maggie mengungkapkan sangat terinspirasi oleh aktivis lingkungan asal Swedia, Greta Thunberg, yang aktif mengkampanyekan isu-isu terkait pemanasan global dan perubahan iklim.
Inspirasinya berawal dari kegelisahan kedua anaknya, Adrien dan Stella, yang ingin memberi dampak positif bagi dunia, seperti Greta.
"Itu ceritanya ada pembahasan yang ada di tengah tengah mereka, mereka melihat sekarang ada fokus seperti Greta Thunberg, aktivis di dunia dan dia jadi such an effect. Dan itu contoh yang baik buat mereka. Mereka langsung 'What about me? What have I done? Dan terus mereka melihat berita-berita yang ada di Indonesia, atau mereka wajib nih nonton CNN atau BBC, mereka bingung dan tercengang, bumi sudah kehabisan resources-nya. Apa yang akan terjadi dengan bumi ini? They are crying, mereka tuh sampai nangis," jelas Maggie di Media Gathering di Hotel Intercontinental Jakarta, Selasa (18/2/2020).
Greta mulai berkampanye ketika berusia 15 tahun, nyaris seusia kedua anak Maggie. Saat itu Agustus 2018 ia menjadi tokoh terkemuka untuk memulai pemogokan sekolah pertama untuk iklim di luar gedung parlemen Swedia.
Baca Juga: Vivi Zubedi, 3 Tahun Berturut-Turut Melenggang di New York Fashion Week
Ia terkenal cukup ikonik dengan hoodie berwarna kuning, dan itulah trademark Greta yang digunakan Maggie dalam koleksi Liga ini.
Ciri khas Maggie adalah selalu menggunakan karakter orang-orang yang cukup berpengaruh, misalnya Andy Warhol atau Marilyn Monroe.
Kali ini selain Greta, ia juga menampilkan Presiden Amerika Serikat kontroversial Donald Trump, Presiden RI Joko Widodo, dan mantan Menteri Perikanan dan Kelautan Susi Pudjiastuti.
Ketiga tokoh ini juga ikut menggunakan jaket kuning al Greta untuk menguatkan inspirasi utama tentang kepedulian dan satiris Maggie terhadap lingkungan hidup, selain mengayakan koleksi.
Salah satu ilustrator koleksi Liga, Agemo atau akrab dipanggil Oki, mengungkapkan rasa senangnya karya lukisannya bisa tampil di New York Fashion Week.
Ia mengaku sempat grogi ketika harus melukis wajah Joko Widodo, orang nomor satu di Indonesia tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis