Suara.com - Rose BLACKPINK kembali eksis di front row fashion show. Salah satu personel girlband BLACKPINK ini menghadiri peragaan busana Saint Laurent di Paris.
Dilansir dari laman Vogue, dikatakan bahwa momen ini kali kedua bagi Rose BLACKPINK menghadiri fashion show Saint Laurent. Ia pun kembali mencuri perhatian dan jadi perbincangan di media sosial.
Ia tampil memesona dan duduk di front row bersama beberapa publik figur terkenal, seperti Rami Malek, Lily Collins, Hailey Bieber dan lain-lain.
Pada momen tersebut, Rose tampil dengan outfit dominan berwarna hitam. Ia juga sempat berfoto dengan sang desainer yang merancang busana tersebut.
Terlihat, Rose mamakai kemeja putih yang dilengkapi blazer hitam. Atasan tersebut ia padukan dengan celana pendek dengan warna senada.
Ia melengkapi penampilannya dengan memakai tas mini slempang dan sepatu boots tinggi selutut berwarna hitam. Penampilan Rose kali ini terlihat sangat simpel nan elegan.
Untuk riasan, Rose terlihat flawless dan memilih lipstik berwarna pink yang memancarkan aura kecantikannya.
Sedangkan rambut, ia tampil dengan gaya rambut pirang panjangnya yang dibiarkan tergerai secara rapi. Tak lupa, Rose juga mengabadikan momen tersebut di laman Instagramnya.
"@anthonyvaccarello, that was an amazing show. I have so much respect for you. And I’m so excited to try on your next collection. Congratulations my love," tulis keterangan di foto tersebut.
Baca Juga: Keren Banget, Fashion Rhapsody 2020 Hadirkan Busana Bertema Kepedulian Alam
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Tolak Merger dengan Grab, Investor Kakap GoTo Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
Terkini
-
8 Parfum Wangi Manis dan Tahan Lama Buat Dipakai Pacaran Mulai Rp25 Ribu
-
Roll On vs Spray: Parfum Mana yang Paling Awet di Kulit?
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
-
10 Bedak Tabur Terbaik untuk Kulit Berminyak, Makeup Anti Luntur dan Kilap
-
Biaya Masuk Pondok Pesantren Lirboyo, Tempat Gus Elham Menimba Ilmu
-
Menemukan Keajaiban Pantai Sukamade, Surga Tersembunyi di Jawa Timur
-
6 Moisturizer Ceramide untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Jaga Kulit Tetap Lembap dan Kenyal
-
9 Tips Makeup Tahan Keringat agar Wajah Tetap Segar Sepanjang Hari
-
7 Bedak yang Tahan Lama 24 Jam, Kulit Mulus dan Bebas Kilap Seharian
-
Pameran Rempah di Buleleng Resmi Dibuka, Kenalkan Kekayaan Lokal dan Budaya